Berita

Foto: Perwira Penerangan Konga XXIII-L/Unifil, Lettu Inf Yandra HP

Pertahanan

Satgas Indobatt Konga XXIII-L/Unifil Gelar Bazar Murah

RABU, 07 MARET 2018 | 09:15 WIB | LAPORAN:

Satgas Indobatt (Indonesian Battalion) Konga XXIII-L/Unifil (United Nations Interim Force In Lebanon). beberapa waktu lalu, menggelar bazar murah di Rubb Hall UN Posn 7-1 Adchit Alqusayr, Lebanon Selatan.
 
Kegiatan bazar murah yang diprakarsai oleh Kasi Cimic (Civil Military Cooperation) Konga XXIII-L/Unifil Kapten Inf Vico Andrika.S ini diramaikan pula oleh sekitar 40 pedagang kaki lima yang berdomisili di sekitar Area of Responsibility Markas Indobatt. Mereka menggelar berbagai aneka barang, seperti baju koko, barang elektronik, makanan tradisional dan berbagai pernak pernik asesoris Lebanon.
 
Tidak mau ketinggalan, para Wanita TNI Satgas Indobatt turut berpartisipasi dalam memeriahkan kegiatan bazar murah program Cimic, dengan menggelar aneka makanan tradisonal dan bermacam asesories khas Indonesia.
 

 
Kesenian tradisional khas Indonesia yang diperankan personel Indobatt turut memeriahkan bazaar murah yang dibuka secara resmi oleh Dansatgas Indobatt Konga XXIII-L/Unifil Letkol Inf Arfan Johan Wihananto.

Menurut Dansatgas Indobatt, bazar murah ini bertujuan memberikan kesempatan kepada para peacekeepers misi PBB untuk berbelanja. Sebab sesuai Standard Operating Procedur (SOP) Unifil, dalam kesehariaannya para peacekeepers tidak memiliki banyak waktu luang untuk berbagai kegiatan termasuk belanja.

Waktu mereka hanya tersita untuk tugas operasional, seperti patroli dan latihan serta kegiatan administrasi lainnya.
 
“Kami (Cimic Satgas Indobatt) juga mengajak warga sekitar untuk berpartisipasi dan Allhamdulillah mereka merespon dengan baik untuk ikut serta meramaikan bazaar murah," kata Letkol Inf Arfan Johan Wihananto disela-sela meninjau salah satu stand warga.
 
Dansatgas Konga XXIII-L/Unifil juga menuturkan bahwa pelaksanaan bazar murah program Cimic Indobatt ini tidak hanya dikunjungi oleh para peacekeepers Kontingen Garuda asal Indonesia, namun ada juga dari beberapa pasukan negara-negara yang tergabung dalam kontingen dibawah naungan Unifil, seperti India, Nepal, Spanyol dan warga setempat.
 
Sementara itu, Husein Jabber salah seorang pengunjung dari warga setempat menuturkan kedatangannya di bazar murah Indobatt disamping ingin berbelanja, juga ingin melihat dari dekat Pasukan Garuda dari Indonesia.

"Saya kagum dengan budaya bangsa dan aneka makanan khas Indonesia yang dijual. Makanannya sangat delicious. Indonesia hebat," ucapnya.[wid]

Populer

Mantan Jubir KPK Tessa Mahardhika Lolos Tiga Besar Calon Direktur Penyelidikan KPK

Rabu, 24 Desember 2025 | 07:26

Connie Nilai Istilah Sabotase KSAD Berpotensi Bangun Framing Ancaman di Tengah Bencana

Rabu, 31 Desember 2025 | 13:37

Kejagung Copot Kajari Kabupaten Tangerang Afrillyanna Purba, Diganti Fajar Gurindro

Kamis, 25 Desember 2025 | 21:48

Sarjan Diduga Terima Proyek Ratusan Miliar dari Bupati Bekasi Sebelum Ade Kuswara

Jumat, 26 Desember 2025 | 14:06

Mantan Wamenaker Noel Ebenezer Rayakan Natal Bersama Istri di Rutan KPK

Kamis, 25 Desember 2025 | 15:01

8 Jenderal TNI AD Pensiun Jelang Pergantian Tahun 2026, Ini Daftarnya

Rabu, 24 Desember 2025 | 21:17

Camat Madiun Minta Maaf Usai Bubarkan Bedah Buku ‘Reset Indonesia’

Selasa, 23 Desember 2025 | 04:16

UPDATE

DPR Dukung Pasutri Gugat Aturan Kuota Internet Hangus ke MK

Jumat, 02 Januari 2026 | 23:51

Partai Masyumi: Integritas Lemah Suburkan Politik Ijon

Jumat, 02 Januari 2026 | 23:28

Celios Usulkan Efisiensi Cegah APBN 2026 Babak Belur

Jumat, 02 Januari 2026 | 23:09

Turkmenistan Legalkan Kripto Demi Sokong Ekonomi

Jumat, 02 Januari 2026 | 22:39

Indonesia Kehilangan Peradaban

Jumat, 02 Januari 2026 | 22:18

Presiden Prabowo Diminta Masifkan Pendidikan Anti Suap

Jumat, 02 Januari 2026 | 22:11

Jalan dan Jembatan Nasional di 3 Provinsi Sumatera Rampung 100 Persen

Jumat, 02 Januari 2026 | 21:55

Demokrat: Diam Terhadap Fitnah Bisa Dianggap Pembenaran

Jumat, 02 Januari 2026 | 21:42

China Hentikan One Child Policy, Kini Kejar Angka Kelahiran

Jumat, 02 Januari 2026 | 20:44

Ide Koalisi Permanen Pernah Gagal di Era Jokowi

Jumat, 02 Januari 2026 | 20:22

Selengkapnya