Berita

Nusantara

Dapat Nomor 4, Dodi-Giri Siap Mengulang Sejarah Kemenangan 2013

SELASA, 13 FEBRUARI 2018 | 21:33 WIB | LAPORAN: ALDI GULTOM

Setelah melalui sejumlah tahapan, akhirnya Rapat Pleno Terbuka Pengundian Nomor Urut Pasangan Calon (Paslon) peserta pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur Sumatera Selatan periode 2018-2023 selesai dilakukan, Selasa (13/2).

Di Hotel Novotel Palembang, pasangan muda Dodi Reza Alex-Giri Ramandha N Kiemas, berhasil mendapatkan urut nomor 4 dari empat Paslon yang maju.

Bagi Bupati Kabupaten Musi Banyuasin (Muba) tersebut, angka 4 yang mereka dapatkan sangat istimewa. Meski banyak yang menganggapnya sebagai nomor terakhir, hal tersebut tidak berlaku baginya. Sebaliknya, nomor ini diyakininya membawa hoki alias keberuntungan. Dia bahkan sangat yakin angka 4 ini akan membawanya mengulang kemenangan seperti yang sudah dilakukan sang ayah, Alex Noerdin, yang memenangkan Pilgub pada 2013 silam dengan bermodalkan nomor urut sama.


Usai Pilkada 2013, Komisi Pemilihan Umum Sumsel menggelar rapat pleno rekapitulasi hasil perolehan pemungutan suara ulang (PSU) pemilihan gubernur dan wakil gubernur pada Rabu, 11 September 2013. Setelah digabungkan antara hasil PSU dan tabungan suara masing-masing kandidat melalui pemilihan 6 Juni di 11 kabupaten dan kota yang tidak melakukan PSU, maka pasangan Alex Noerdin-Ishak Mekki berhasil meraih suara terbanyak.

Hasil rekapitulasi total suara menunjukkan pasangan Alex-Ishak memperoleh 1.447.799 suara. Peraih suara terbanyak kedua adalah pasangan Herman Deru-Maphilinda Boer dengan raihan 1.389.169 suara. Peraih suara terbanyak ketiga dan keempat adalah Eddy Santana Putra-Anisja Suprianto dengan 507.149, serta Iskandar Hassan-Hafisz Tohir dengan memperoleh 341.278 suara. Dari data tersebut dipastikan pasangan Alex-Ishak unggul sekitar 58.630 suara atas pasangan lain.

Berkaca dari data itu pula, pasangan ini makin mantap memenangi pertarungan ini. Mereka bahkan optimis mampu mengulang sejarah yang sudah diukir Alex Noerdin.

Untuk urutan ini, tadi siang KPU Sumsel menyesuaikan dengan urutan saat paslon mendaftar. Pertama Dodi- Giri, kedua Aswari-Irwansyah, ketiga Deru-Mawardi serta keempat Ishak-Yudha.

Setelah itu, pasangan ini maju kembali untuk mengambil nomor Paslon. Dari pengundian itu empat pasangan Cagub dan Cawagub diantaranya Ishak Mekki dan Yudha Pratomo Mahyudin diusung oleh Partai Demokrat, Partai Persatuan Pembangunan dan Partai Bulan Bintang mendapat nomor urut 3.

Kemudian Herman Deru dan Mawardi Yahya diusung oleh Partai NasDem, Partai Amanat Nasional, dan Partai Hanura mendapat nomor urut 1.

Selanjutnya pasangan Cagub dan Cawagub Dodi Reza Alex dan Giri Ramandha N Kiemas diusung oleh Partai Golkar, PDIP, dan PKB mendapat nomor urut 4.

Terakhir, pasangan Saifuddin Aswari Rivai dan Irwansyah yang diusung Partai Gerindra dan PKS mendapat nomor urut 2.

Pada kesempatan tersebut Ketua KPU Sumsel, Aspahani, mengatakan, pengundian nomor urut Paslon sudah selesai dilakukan.

"Pada Pilkada Serentak 2018 ini di Sumsel ada 9 kabupaten dan kota serta 1 provinsi yang melakukan pemilihan. Semoga Pilkada 2018 khususnya di Sumsel sukses dan dapat mewujudkan pemimpin yang membawa kesejahteraan dan kemakmuran," ujarnya.

Usai pengundian, Gubernur Alex Noerdin, yang turut hadir menyaksikan, berharap Pilkada di Sumsel bisa berjalan damai dan aman. Hal ini tak lain untuk menjaga nama baik Sumsel yang sudah terlanjur terkenal sebagai provinsi zero conflict. Terlebih dalam waktu dekat Sumsel akan menjadi tuan rumah Asian Games yang akan didatangi banyak tamu dari luar negara.

"Kampanye-kampanye boleh, saing-saingan boleh tapi jangan sampai ada yang merusak," pesan Alex. [ald]

Populer

Kasi Intel-Pidsus Kejari Ponorogo Terseret Kasus Korupsi Bupati Sugiri

Rabu, 21 Januari 2026 | 14:15

KPK Panggil Sekretaris Camat hingga Direktur Perusahaan dalam Kasus OTT Bupati Bekasi

Rabu, 14 Januari 2026 | 12:09

Ijazah Asli Kehutanan UGM

Rabu, 14 Januari 2026 | 05:09

KPK Dikabarkan OTT Walikota Madiun Maidi

Senin, 19 Januari 2026 | 15:23

Aneh! UGM Luluskan Jokowi dengan Transkrip Nilai Amburadul

Minggu, 18 Januari 2026 | 00:35

Eggi Sudjana Kerjain Balik Jokowi

Selasa, 20 Januari 2026 | 15:27

Jokowi Sulit Mengelak dari Tuduhan Ijazah Palsu

Rabu, 14 Januari 2026 | 23:15

UPDATE

Hamas Sepakat Lucuti Senjata dengan Syarat

Jumat, 23 Januari 2026 | 10:15

DPR Mulai RDPU Calon Deputi Gubernur Bank Indonesia

Jumat, 23 Januari 2026 | 10:09

Megawati Rayakan Ultah ke-79 di Istana Batu Tulis

Jumat, 23 Januari 2026 | 10:02

Iran Tuding Media Barat Rekayasa Angka Korban Protes demi Tekan Teheran

Jumat, 23 Januari 2026 | 10:02

IHSG Rebound; Rupiah Menguat ke Rp16.846 per Dolar AS

Jumat, 23 Januari 2026 | 09:59

Gaya Top Gun Macron di Davos Bikin Saham Produsen Kacamata iVision Melonjak

Jumat, 23 Januari 2026 | 09:47

Sekolah di Jakarta Terapkan PJJ Akibat Cuaca Ekstrem

Jumat, 23 Januari 2026 | 09:42

Ini Respons DPP Partai Ummat Pascaputusan PTUN dan PN Jaksel

Jumat, 23 Januari 2026 | 09:34

Purbaya Siapkan Perombakan Besar di Ditjen Pajak demi Pulihkan Kepercayaan Publik

Jumat, 23 Januari 2026 | 09:29

Menlu Sugiono: Board of Peace Langkah Konkret Wujudkan Perdamaian Gaza

Jumat, 23 Januari 2026 | 09:17

Selengkapnya