Berita

Foto/Net

Pertahanan

Teroris Dan Alutsista Jadi Topik Pembicaran Ryamizard Dengan Mattis

SELASA, 23 JANUARI 2018 | 04:55 WIB | LAPORAN:

Pertemuan Menteri Pertahanan (Menhan) RI Ryamizard Ryacudu dengan Menhan Amerika Serikat (AS) James Mattis akan membicarakan masalah terorisme.

Menurut Ryamizard Indonesia dan AS memiliki pandangan yang sama terkait terorisme. Dengan adanya dialog dan saling memberi masukan aksi terorisme lintas negara bisa ditekan.

"Musuh kita satu, ya teroris itu. Dengan banyak mata, kita bisa pastikan di mana tempat mereka," ujar Ryamizard di kantornya, jalan Medan Merdeka Barat, Jakarta, Senin (22/1).


Selain isu terorisme, masalah alat utama sistem pertahanan (Alutsista) juga bakal dibahas dalam pertemuan yang akan berlangsung selama tiga hari.

Pembelian pesawat Hercules baru dari AS, diakui Ryamizard menjadi salah satu rencana yang masih dipertimbangkan.

"Mungkin Hercules yang baru itu ya, karena alutsista terbaru itu perlu kita beli, walaupun enggak banyak-banyak," ujar Ryamizard seperti diberitakan Antara.

Ia mengakui saat ini banyak pesawat angkut yang dimiliki TNI AU sudah berumur, sehingga perlu diganti dengan yang baru. Namun, menurut dia, rencana pembelian heli perlu didiskusikan dengan Panglima TNI Marsekal TNI Hadi Tjahjanto.

"Itu saya bicara dulu dengan Panglima. Kami hitung-hitung dulu dana," ujarnya.

Menhan AS James Mattis berkunjung ke Indonesia selama tiga hari pada 22-24 Januari 2018. Selain Menhan Ryamizard, James Mattis juga akan bertemu dengan Menteri Koordinator Bidang Politik, Hukum dan Keamanan Wiranto serta Menteri Luar Negeri Retno Marsudi. [nes]

Populer

Mantan Jubir KPK Tessa Mahardhika Lolos Tiga Besar Calon Direktur Penyelidikan KPK

Rabu, 24 Desember 2025 | 07:26

Kejagung Copot Kajari Kabupaten Tangerang Afrillyanna Purba, Diganti Fajar Gurindro

Kamis, 25 Desember 2025 | 21:48

Sarjan Diduga Terima Proyek Ratusan Miliar dari Bupati Bekasi Sebelum Ade Kuswara

Jumat, 26 Desember 2025 | 14:06

Mantan Wamenaker Noel Ebenezer Rayakan Natal Bersama Istri di Rutan KPK

Kamis, 25 Desember 2025 | 15:01

8 Jenderal TNI AD Pensiun Jelang Pergantian Tahun 2026, Ini Daftarnya

Rabu, 24 Desember 2025 | 21:17

Connie Nilai Istilah Sabotase KSAD Berpotensi Bangun Framing Ancaman di Tengah Bencana

Rabu, 31 Desember 2025 | 13:37

Camat Madiun Minta Maaf Usai Bubarkan Bedah Buku ‘Reset Indonesia’

Selasa, 23 Desember 2025 | 04:16

UPDATE

DPR Dukung Pasutri Gugat Aturan Kuota Internet Hangus ke MK

Jumat, 02 Januari 2026 | 23:51

Partai Masyumi: Integritas Lemah Suburkan Politik Ijon

Jumat, 02 Januari 2026 | 23:28

Celios Usulkan Efisiensi Cegah APBN 2026 Babak Belur

Jumat, 02 Januari 2026 | 23:09

Turkmenistan Legalkan Kripto Demi Sokong Ekonomi

Jumat, 02 Januari 2026 | 22:39

Indonesia Kehilangan Peradaban

Jumat, 02 Januari 2026 | 22:18

Presiden Prabowo Diminta Masifkan Pendidikan Anti Suap

Jumat, 02 Januari 2026 | 22:11

Jalan dan Jembatan Nasional di 3 Provinsi Sumatera Rampung 100 Persen

Jumat, 02 Januari 2026 | 21:55

Demokrat: Diam Terhadap Fitnah Bisa Dianggap Pembenaran

Jumat, 02 Januari 2026 | 21:42

China Hentikan One Child Policy, Kini Kejar Angka Kelahiran

Jumat, 02 Januari 2026 | 20:44

Ide Koalisi Permanen Pernah Gagal di Era Jokowi

Jumat, 02 Januari 2026 | 20:22

Selengkapnya