Berita

Edin Dzeko/Net

Olahraga

Awas Celah Lemah!

AS Roma vs Torino
RABU, 20 DESEMBER 2017 | 10:05 WIB | HARIAN RAKYAT MERDEKA

AS Roma dan Torino akan bertarung dalam partai 16 besar Coppa Italia 2017/18 di Stadio Olimpico Rabu (20/12). Eusebio Di Francesco meminta Serigala Ibukota tak membuang peluang di depan gawang.

ASRoma tentu saja lebih difa­voritkan menang. Selain karena Torino baru saja mengalami anti­klimaks, Il Toro juga kehilangan salah satu pemain kreatifnya.

Dia Serie Aakhir pekan kemarin, tim besutan Sinisa Mihajlovic kalah 1-3 menjamu pemimpin klasemen Napoli. Sialnya lagi, dalam laga tersebut, Adem Ljajic tumbang akibat cedera. Gelandang serang Serbia itu pun bakal absen melawan mantan klubnya.


Sebaliknya ketika Torino tum­bang lawan Napoli, Roma me­nang 1-0 atas Cagliari lewat gol Federico Fazio di menit-menit akhir. Dengan hasil itu, berarti pasukan Eusebio Di Francesco tak terkalahkan dalam lima laga terakhirnya di semua kom­petisi, sejak takluk 0-2 melawan Atletico Madrid.

Edin Dzeko Cs selalu menang dalam tujuh laga kandang terakhirnya di semua ajang. Dalam tujuh laga kandang itu, bahkan hanya Lazio dan SPAL yang bisa membobol gawang itupun hanya sebiji gol.

Meski digadang-gadang lolos ke perempat final, tapi pelatih AS Roma, Eusebio Di Francesco mengakui timnya tidak baik dalam penyelesaian akhir. da yang kurang di lini serang tim­nya. Secara sikap, dia menilai para pemain sedikit kurang gigih di kotak penalti.

"Kami kekurangan sesuatu da­lam hal determinasi. Kami harus lebih efisien dan gigih di depan gawang," kata Di Francesco dikutip Football Italia.

Melihat kondisi itu, Torino mesti memaanfaatkan celah lemah tuan rumah. Sirigu Cs punya bekal lumayan melawan ILupi, sebelum mengalahkan tim Serie B, Capri, mereka pernah mengalahkan Lazio 3-1, dan mengimbangi Inter Milan 1-1. Siapapun

Pemenang laga ini akan meng­hadapi Genoa atau Juventus di babak selanjutnya. ***

Populer

Kajian Online Minta Maaf ke SBY dan Demokrat

Senin, 05 Januari 2026 | 16:47

Arahan Tugas

Sabtu, 03 Januari 2026 | 11:54

Prabowo Hampir Pasti Pilih AHY, Bukan Gibran

Minggu, 04 Januari 2026 | 06:13

Taktik Pecah Belah Jokowi Tak akan Berhasil

Sabtu, 10 Januari 2026 | 06:39

Pendukung Jokowi Kaget Dipolisikan Demokrat

Rabu, 07 Januari 2026 | 13:00

Menanti Nyali KPK Panggil Jokowi di Kasus Kuota Haji

Minggu, 11 Januari 2026 | 08:46

Penculikan Maduro Libatkan 32 Pesawat Buatan Indonesia

Selasa, 06 Januari 2026 | 13:15

UPDATE

Andre Rosiade Sambangi Bareskrim Polri Usai Nenek Penolak Tambang Ilegal Dipukuli

Senin, 12 Januari 2026 | 14:15

Cuaca Ekstrem Masih Akan Melanda Jakarta

Senin, 12 Januari 2026 | 14:10

Bitcoin Melambung, Tembus 92.000 Dolar AS

Senin, 12 Januari 2026 | 14:08

Sertifikat Tanah Gratis bagi Korban Bencana Bukti Kehadiran Negara

Senin, 12 Januari 2026 | 14:03

KPK Panggil 10 Saksi Kasus OTT Bupati Lampung Tengah Ardito Wijaya

Senin, 12 Januari 2026 | 14:03

Prabowo Terharu dan Bangga Resmikan 166 Sekolah Rakyat di Banjarbaru

Senin, 12 Januari 2026 | 13:52

Kasus Kuota Haji, Komisi VIII Minta KPK Transparan dan Profesional

Senin, 12 Januari 2026 | 13:40

KPK Periksa Pengurus PWNU DKI Jakarta Terkait Dugaan Korupsi Kuota Haji

Senin, 12 Januari 2026 | 13:12

Prabowo Tinjau Sekolah Rakyat Banjarbaru, Ada Fasilitas Smartboard hingga Laptop Persiswa

Senin, 12 Januari 2026 | 13:10

Air Naik hingga Sepinggang, Warga Aspol Pondok Karya Dievakuasi Polisi

Senin, 12 Januari 2026 | 13:04

Selengkapnya