Borussia Dortmund sukses mengatasi Mainz 2-0 pada lanjutan Bundesliga di Opel Arena, dinihari, kemarin. Die Borussen akhirnya sukses meraih poin penuh dalam lima laga terakhirnya.
Bagi Peter Stoger ini merupakan laga perdananya bersama Dortmund dengan kemenanÂgan.
Stoger ditunjuk pada pekan ini untuk menggantikan posisi Peter Bosz, yang dianggap gagal mengangkat prestasi Dortmund sepanjang musim ini.
Dengan kemenangan perÂdana Stoger ini, berarti BVB mengakhiri fase krisis. Lima kali menelan kekalahan musim ini, Dortmund sudah tak lagi merasakan kemenangan dalam empat partai terakhir.
Kini, Dortmund kembali merÂangsek ke posisi empat besar dengan mengumpulkan 25 poin - berjarak sepuluh angka dari pemuncak klasemen Bayern Munich dari 16 laga.
Sementara Mainz, kekalahan ini membuat mereka melorot ke peringkat 15 dengan menÂgoleksi 16 angÂka. Mereka hanya unggul satu angka dari zona merah atau posisi ke-16 yang ditempati Hamburg.
Sepanjang 45 menit pertama laga berjalan sempat membuntu. Namun di paruh kedua, pangÂgung pertandingan jadi milik Dortmund.
Omar Toprak beraksi di mulut gawang, akan tetapi sundulannya hanya mengenai tiang gawang. Koleganya di lini belakang, Sokratis, membaca arah bola dan memaksimalkan bola rebound untuk memecahkan kebuntuan. 1-0, Dortmund berada di atas angin.
"Sangat penting bagi kami untuk menang hari ini. Kami jauh lebih kompak membela diri dan sekarang penting untuk keluar dari situasi di pertandingan menÂdatang," kata Sokratis dikutip
DW.sports. Dalam posisi unggul, semanÂgat anak-anak Dortmund menÂingkat drastis. Semenit sebelum pertandingan rampung, sodoran Pierre-Emerick Aubameyang diselesaikan dengan tendangan terukur Shinji Kagawa yang mengarah ke pojok kiri gawang tanpa bisa dicegah. Gol kedua tadi sekaligus menandakan akhir dari pertandingan. ***