Berita

Foto: Istimewa

Olahraga

PSHT Diharap Matangkan Akademi Pencak Silat

SENIN, 27 NOVEMBER 2017 | 04:13 WIB | LAPORAN:

Ketua Umum Persaudaraan Setia Hati Terate (PSHT) Pusat, Muhammad Taufiq berharap Anggota Majelis Luhur dan Pengurus Pusat PSHT yang baru dilantik bisa bekerja lebih produktif dibanding pengurus sebelumnya.

Mereka juga diharap bisa mewujudkan program-program prioritas yang diawali dengan penertiban pengelolaan organisasi dan Yayasan SHT.

"Pengurus yang dilantik dalam pergantian antar waktu ini diharapkan mampu mematangkan pendirian akademi pencak silat, serta menjadikan Madiun sebagai kampung silat dunia," jelasnya dalam keterangan pers yang diterima wartawan, Minggu (26/11).

Pengurus yang dilantik adalah mereka yang menggantikan kepengurusan lama pada periode 2016 sampai 2021.

Dengan waktu yang tersisa, dia berharap agar mereka bisa melaksanakan program-program dengan maksimal dan penuh ke ikhlasan.

"Program kerja ini tentunya harus di dukung oleh seluruh warga PSHT. Sinergis pengurus Pusat dan Cabang dalam melaksanakan program kerja bisa lebih efektif. Saat ini PSHT berkomitmen  untuk melaksanakan tata kelola management organisasi yang lebih baik dan sinergis.

Diketahui, pelantikan kepengurusan baru tersebut berlangsung Sabtu (25/11). Para pengurus itu dilantik oleh Ketua Majelis Luhur, RB Wiyono. Adapun peserta yang hadir sekitar 200 orang. [sam]

Populer

Pendapatan Telkom Rp9 T dari "Telepon Tidur" Patut Dicurigai

Rabu, 24 April 2024 | 02:12

Polemik Jam Buka Toko Kelontong Madura di Bali

Sabtu, 27 April 2024 | 17:17

Pj Gubernur Ingin Sumedang Kembali jadi Paradijs van Java

Selasa, 23 April 2024 | 12:42

Bey Pastikan Kesiapan Pelaksanaan Haji Jawa Barat

Rabu, 01 Mei 2024 | 08:43

Jurus Anies dan Prabowo Mengunci Kelicikan Jokowi

Rabu, 24 April 2024 | 19:46

Kaki Kanan Aktor Senior Dorman Borisman Dikubur di Halaman Rumah

Kamis, 02 Mei 2024 | 13:53

Tim Hukum PDIP Minta Penetapan Prabowo-Gibran Ditunda

Selasa, 23 April 2024 | 19:52

UPDATE

Pengukuhan Petugas Haji

Sabtu, 04 Mei 2024 | 04:04

Chili Siap Jadi Mitra Ekonomi Strategis Indonesia di Amerika Selatan

Sabtu, 04 Mei 2024 | 04:02

Basri Baco: Sekolah Gratis Bisa Jadi Kado Indah Heru Budi

Sabtu, 04 Mei 2024 | 03:42

Pemprov DKI Tak Ingin Polusi Udara Buruk 2023 Terulang

Sabtu, 04 Mei 2024 | 03:24

Catat, Ganjil Genap di Jakarta Ditiadakan 9-10 Mei

Sabtu, 04 Mei 2024 | 03:22

BMKG Prediksi Juni Puncak Musim Kemarau di Jakarta

Sabtu, 04 Mei 2024 | 02:27

Patuhi Telegram Kabareskrim, Rio Reifan Tak akan Direhabilitasi

Sabtu, 04 Mei 2024 | 02:05

Airlangga dan Menteri Ekonomi Jepang Sepakat Jalankan 3 Proyek Prioritas Transisi Energi

Sabtu, 04 Mei 2024 | 02:00

Zaki Tolak Bocorkan soal Koalisi Pilkada Jakarta

Sabtu, 04 Mei 2024 | 01:35

Bertemu Wakil PM Belanda, Airlangga Bicara soal Kerja Sama Giant Sea Wall

Sabtu, 04 Mei 2024 | 01:22

Selengkapnya