Berita

Nobar di Makodam Tanjungpura/Net

Pertahanan

6.500 Warga Nobar Film PKI Di Markas Kodam Tanjungpura

SABTU, 23 SEPTEMBER 2017 | 02:42 WIB | LAPORAN: WIDIAN VEBRIYANTO

Antusiasme warga saat tinggi saat Kodam XII/ Tanjungpura menggelar kembali acara nonton bareng (nobar) film G30S/PKI di Makodam XII/ Tanjungpura, Kabupaten Kubu Raya, Kalimantan Barat, Jumat (22/9) malam.

Sedikitnya, acara nobar ini dihadiri oleh 6.500 penonton yang berasal dari kalangan masyarakat, ditambah dengan penonton dari kalangan anggota TNI sebanyak 102 dan 92 jumlah keluarga TNI.

Hal itu sebagaimana dikatakan Kepala Penerangan Daerah Militer (Kapendam) XII/ Tanjungpura Kolonel Infanteri Tri Rana Subekti dalam keterangan tertulisnya kepada redaksi.


"Sesuai dengan jadwal penayangan film G30S/PKI yang ditayangkan setiap malam libur, dan malam ini adalah malam kedua, tapi pemutaran di malam kedua justru jumlah penonton lebih banyak dari malam pertama. Inilah bukti bahwa bangsa Indonesia adalah bangsa yang kuat, bangsa yang dihuni oleh rakyat yang memiliki rasa nasionalisme yang tinggi," ucapnya.

Tri Rana berharap penayangan film G30S/PKI bisa membuat masyarakat tahu sejarah kelam bangsa Indonesia atas pemberontakan yang dilakukan oleh PKI. PKI mengambil alih kekuasaan dengan mengubah ideologi bangsa menjadi ideologi komunis.

"Jadi pemutaran film ini jangan dinilai dari sisi negatif, tapi nilai lah ke arah positif karena bangsa Indonesia bukanlah bangsa yang melupakan sejarah bangsa yang pernah terjadi," pungkasnya. [ian]

Populer

Kajian Online Minta Maaf ke SBY dan Demokrat

Senin, 05 Januari 2026 | 16:47

Connie Nilai Istilah Sabotase KSAD Berpotensi Bangun Framing Ancaman di Tengah Bencana

Rabu, 31 Desember 2025 | 13:37

Arahan Tugas

Sabtu, 03 Januari 2026 | 11:54

Prabowo Hampir Pasti Pilih AHY, Bukan Gibran

Minggu, 04 Januari 2026 | 06:13

Kubu Jokowi Babak Belur Hadapi Kasus Ijazah

Kamis, 01 Januari 2026 | 03:29

Pendukung Jokowi Kaget Dipolisikan Demokrat

Rabu, 07 Januari 2026 | 13:00

Penculikan Maduro Libatkan 32 Pesawat Buatan Indonesia

Selasa, 06 Januari 2026 | 13:15

UPDATE

Kesiapan Listrik dan Personel Siaga PLN Diapresiasi Warga

Sabtu, 10 Januari 2026 | 21:51

Megawati Minta Kader Gotong-Royong Bantu Sumatera

Sabtu, 10 Januari 2026 | 21:35

Muannas Peringatkan Pandji: Ibadah Salat Bukan Bahan Lelucon

Sabtu, 10 Januari 2026 | 21:28

Saksi Cabut dan Luruskan Keterangan Terkait Peran Tian Bahtiar

Sabtu, 10 Januari 2026 | 20:53

Rocky Gerung: Bagi Megawati Kemanusiaan Lebih Penting

Sabtu, 10 Januari 2026 | 20:40

Presiden Jerman: Kebijakan Trump Merusak Tatanan Dunia

Sabtu, 10 Januari 2026 | 19:53

Ostrakisme Demokrasi Athena Kuno: Kekuasaan Rakyat Tak Terbatas

Sabtu, 10 Januari 2026 | 19:31

Megawati Resmikan Pendirian Kantor Megawati Institute

Sabtu, 10 Januari 2026 | 18:53

Khamenei Peringatkan Trump: Penguasa Arogan Akan Digulingkan

Sabtu, 10 Januari 2026 | 18:06

NST 2026 Perkuat Seleksi Nasional SMA Kemala Taruna Bhayangkara

Sabtu, 10 Januari 2026 | 17:36

Selengkapnya