Berita

Foto/RMOL

Olahraga

Senam Poco-poco Memperebutkan Piala Ibu Negara Dan Menpora

SELASA, 19 SEPTEMBER 2017 | 12:39 WIB | LAPORAN:

. Ribuan orang bakal ikut memeriahkan Lomba Senam Poco-poco Nusantara 2017 yang memperebutkan Piala Ibu Negara dan Piala Menteri Pemuda dan Olahraga.

Dalam upaya mendukung program pemerintah untuk melestarikan warisan seni budaya dan meningkatkan kesehatan masyarakat, Federasi Olahraga Kreasi Budaya Indonesia (FOKBI) bekerjasama dengan Dharma Wanita Persatuan (DWP) Kemenpora akan menyelenggarakan Lomba Senam Poco-Poco Nusantara 2017 tingkat Nasional keenam di Sport Mall Kelapa Gading, Jakarta, Sabtu (23/9).

Lomba senam Poco-poco ini ditargetkan diikuti oleh 2.000 sampai 3.000 peserta dari seluruh provinsi di Indonesia yang merupakan wakil-wakil dari instansi pusat dan daerah. Seperti dari kementerian, BUMN, TNI-Polri, Dispora se-Indonesia, FORMI tingkat provinsi dan kabupaten/kota, dan induk-induk organisasi, kalangan pelajar dan masyarakat umum, pecinta senam.


Lomba senam Poco-poco dibagi menjadi dua katagori. Untuk kelompok instansi pemerintah pusat dan daerah serta lembaga akan memperebutkan Piala Ibu Negara. Kemudian katagori pelajar dan masyarakat umum memperebutkan Piala Menpora.

Lomba ini didukung sepenuhnya oleh Kementerian Pemuda dan Olahraga dan DWP Kemenpora di bawah binaan Ibu Sobibah Imam Nahrawi.

Sobibah mengatakan, senam Poco-poco sebagai kekayaan seni dan budaya nasional, juga harus dilestarikan. Lebih dari itu, senam ini juga harus terus digalakkan dan didorong untuk bisa dikenal luas ke mancanegara, seperti halnya Zumba dari Amerika Latin dan Gangnam Style dari Korea Selatan.

"Senam Poco Poco Nusantara merupakan olahraga rekreasi yang cocok untuk mengajak masyarakat Indonesia agar gemar berolahraga dan menjaga kebugaran. Selain itu, senam Poco-poco Nusantara adalah olahraga rekreasi yang dapat menjadi olahraga kebanggaan bangsa," kata Sohibah saat konfrensi pers di Media Center Kemenpora, Jakarta, Selasa (19/9).

Sementara itu, Federasi Olahraga Kreasi Budaya Indonesia (FOKBI) berharap Senam Poco-poco Nusantara makin diterima masyarakat luas, termasuk pelajar dan generasi muda. [rus]

Populer

Kajian Online Minta Maaf ke SBY dan Demokrat

Senin, 05 Januari 2026 | 16:47

Arahan Tugas

Sabtu, 03 Januari 2026 | 11:54

Prabowo Hampir Pasti Pilih AHY, Bukan Gibran

Minggu, 04 Januari 2026 | 06:13

Menanti Nyali KPK Panggil Jokowi di Kasus Kuota Haji

Minggu, 11 Januari 2026 | 08:46

Taktik Pecah Belah Jokowi Tak akan Berhasil

Sabtu, 10 Januari 2026 | 06:39

Pendukung Jokowi Kaget Dipolisikan Demokrat

Rabu, 07 Januari 2026 | 13:00

Penculikan Maduro Libatkan 32 Pesawat Buatan Indonesia

Selasa, 06 Januari 2026 | 13:15

UPDATE

MAKI Heran KPK Tak Kunjung Tahan Tersangka Korupsi CSR BI

Selasa, 13 Januari 2026 | 20:11

Keadilan pada Demokrasi yang Direnggut

Selasa, 13 Januari 2026 | 19:54

Program MBG Tetap Harus Diperketat Meski Kasus Keracunan Menurun

Selasa, 13 Januari 2026 | 19:51

Oegroseno: Polisi Tidak Bisa Nyatakan Ijazah Jokowi Asli atau Palsu

Selasa, 13 Januari 2026 | 19:48

Ketum PBMI Ngadep Menpora Persiapkan SEA Games Malaysia

Selasa, 13 Januari 2026 | 19:41

Sekolah Rakyat Simbol Keadilan Sosial

Selasa, 13 Januari 2026 | 19:41

110 Siswa Lemhannas Siap Digembleng Selama Lima Bulan

Selasa, 13 Januari 2026 | 19:30

PBNU Bantah Terima Aliran Uang Korupsi Kuota Haji

Selasa, 13 Januari 2026 | 19:08

Demokrat Tidak Ambil Pusing Sikap PDIP Tolak Pilkada Via DPRD

Selasa, 13 Januari 2026 | 18:57

Amankan BBE-Uang, Ini 2 Kantor DJP yang Digeledah KPK

Selasa, 13 Januari 2026 | 18:40

Selengkapnya