Berita

Foto: Dok

Olahraga

Kemenpora Tak Lanjutkan Proyek GOR Basket Di Medan

KAMIS, 10 AGUSTUS 2017 | 08:38 WIB | LAPORAN:

Harapan dan keinginan masyarakat olahraga Sumatera Utara (Sumut), khususnya insan bola basket memiliki GOR Basket permanen, sepertinya masih harus tertunda.

Hal ini karena Proyek Kementerian Pemuda dan Olahraga (Kemenpora) yang memang dialokasikan untuk pembangunan GOR basket, kini pengerjaannya terhenti.

Bangunan yang sempat dikerjakan di kawasan Jalan Pancing Medan Estate, kini terkesan mangkrak (terbengkalai) bagai gedung tidak bertuan.


Informasi yang dikumpulkan, terbengkalainya pembangunan GOR Basket ini karena pihak Kemenpora tidak lagi melanjutkan proyek tersebut, setelah sebelumnya pelaksana proyek (pemborong) disebut-sebut wanprestasi, gagal menyelesaikan pekerjaan sesuai ketentuan yang disepakati sebelumnya. Kondisi ini sangat disayangkan. Sebab pembangunan gedung sesungguhnya sudah mencapai 90 persen.

Pemerintah Provinsi Sumatera Utara (Pemprovsu) cq Dinas Pemuda dan Olahraga (Dispora) Sumut juga tidak bisa berbuat banyak, sebab  keberadaan gedung tersebut masih dalam penguasaan Kemenpora.

Keterangan lain dikumpulkan menyebutkan, Kemenpora semula mengalokasikan anggaran sekira Rp 9 miliar melalui APBN 2016 untuk pembangunan GOR Bola Basket lengkap dengan tribune untuk penonton.

Namun sejalan dengan kebijakan pemerintah pusat tentang efisiensi keuangan negara, hampir semua proyek yang menggunakan APBN dikenakan "pemangkasan", termasuk untuk pembangunan GOR Basket ini. Karenanya anggaran  yang semula dianggarkan Rp 9 miliar, menciut menjadi Rp 2,3 miliar.

Pembangunan GOR itu pun tidak lagi dirancang untuk tempat pertandingan, tetapi menjadi sarana tempat latihan.

"Pelaksanaan pembangunan gedung terkesan agak telat, karenanya hingga batas waktu ditentukan (31 Desember 2016),  belum rampung," ujar sumber  yang tidak ingin disebut namanya.

Namun demikian, pemerintah (Kemenpora) dalam pembangunan gedung ini tidak dirugikan. Sebab pelaksanaan pembangunan sudah  mencapai sembilan puluh persen, sementara anggaran yang dikeluarkan diperkirakan baru 30 hingga 40 persen.

Sekum Perbasi Sumut Darsen Song ketika dikomfirmasi menyayangkan pembangunan GOR yang sangat diidam-idamkan insan basket daerah ini terkesan mangkrak, bagai gedung tidak bertuan.

"Kita berharap Kemenpora mendapatkan solusi terbaik sehingga pembangunan gedung dapat dilanjutkan," tambahnya.

Darsen berpendapat, Kemenpora sesungguhnya dapat menampung kembali anggaran pembangunan dalam APBN P sehingga pembangunan GOR basket bisa dilanjutkan.[wid]

 

Populer

Kajian Online Minta Maaf ke SBY dan Demokrat

Senin, 05 Januari 2026 | 16:47

Prabowo Hampir Pasti Pilih AHY, Bukan Gibran

Minggu, 04 Januari 2026 | 06:13

Menanti Nyali KPK Panggil Jokowi di Kasus Kuota Haji

Minggu, 11 Januari 2026 | 08:46

Taktik Pecah Belah Jokowi Tak akan Berhasil

Sabtu, 10 Januari 2026 | 06:39

Pendukung Jokowi Kaget Dipolisikan Demokrat

Rabu, 07 Januari 2026 | 13:00

Penculikan Maduro Libatkan 32 Pesawat Buatan Indonesia

Selasa, 06 Januari 2026 | 13:15

Mahfud MD: Mas Pandji Tenang, Nanti Saya yang Bela!

Rabu, 07 Januari 2026 | 05:55

UPDATE

Sultan Usul Hanya Gubernur Dipilih DPRD

Rabu, 14 Januari 2026 | 16:08

Menlu Serukan ASEAN Kembali ke Tujuan Awal Pembentukan

Rabu, 14 Januari 2026 | 16:03

Eks Bupati Dendi Ramadhona dan Barbuk Korupsi SPAM Diserahkan ke Jaksa

Rabu, 14 Januari 2026 | 16:00

Hakim Ad Hoc: Pengadil Juga Butuh Keadilan

Rabu, 14 Januari 2026 | 15:59

Mens Rea Pandji: Kebebasan Bicara Bukan Berarti Kebal Hukum

Rabu, 14 Januari 2026 | 15:50

Pemblokiran Grok Harus Diikuti Pengawasan Ketat Aplikasi AI

Rabu, 14 Januari 2026 | 15:37

Alasan Pandji Pragiwaksono Tak Bisa Dijerat Pidana

Rabu, 14 Januari 2026 | 15:31

Korupsi Aluminium Inalum, Giliran Dirut PT PASU Masuk Penjara

Rabu, 14 Januari 2026 | 15:27

Raja Juli Tunggu Restu Prabowo Beberkan Hasil Penyelidikan ke Publik

Rabu, 14 Januari 2026 | 15:27

Hakim Ad Hoc Ternyata Sudah 13 Tahun Tak Ada Gaji Pokok

Rabu, 14 Januari 2026 | 15:23

Selengkapnya