Sebanyak 144 pegolf terbaik Asia akan meramaikan Ciputra Golfpreneur Tournament pada 23-26 Agustus.
Event yang menyediakan hadiah 110 ribu dolar AS atau meningkat 10 persen dari tahun lalu itu dilaksanakan di BSD Course, Damai Indah Golf.
Tuan rumah Indonesia akan menurunkan tiga pegolf terbaiknya, George Gandranata, Rory Hie, dan Denny Masrin. Trio Merah Putih itu akan menghadapi pegolf top lainnya.
"Turnamen sangat penting bagi pegolf Indonesia untuk mendapatkan ranking dunia. Saya akan berusaha menunjukkan performa terbaik,
shoot by shoot. Saya juga mencari poin untuk dapat lolos ke Olimpiade 2020," kata George kepada wartawan di Jakarta, kemarin.
Bagi George untuk masuk rangking 350 dunia sangatlah sulit apalagi dirinya baru menduduki peringkat 700-an dunia.
"Saya harus banyak mengikuti event-event penting agar bisa memenuhi target itu.Tiga tahun saya rasa cukup untuk mengejar impian ke Olimpiade 2020," ucap George yakin.
Pegolf terbaik Indonesia ini tidak mempermasalahkan dengan tingkat kesulitan yang akan dihadapinya di BSD Course. "Saya akan mempersiapkan diri lebih baik.Saya pernah bermain di lapangan ini saat masih berusia 14 tahun. Setiap lapangan ada sisi kesulitannya sendiri-sendiri," kata pegolf yang menduduki Top 10 pada ADT di Taiwan.
Ciputra Golfpreneur Turnamen akan memainkan peran penting dalam menentukan peringkat Order of Merit dimana hanya lima pemain teratas pada Order of Merit 2017 yang akan mendapatkan kartu Asian Tour yang didambakan untuk tahun 2018.
Melalui fitur jadwal ADT, Ciputra Turnamen akan menawarkan poin official World Golf Rangking ( OWGR).Pemenang akan menerima enam poin OWGR, sementara enam pemain teratas dan yang seri akan mendapatkan poin berdasarkan skala bergeser.
Sementara itu Managing Director Ciputra Group, Budiarsa Sastrawinata mengatakan akan terus membantu para pegolf Indonesia untuk mewujudkan impiannya.
"Kami berkomitmen untuk mendukung kegiatan golf di Indonesia dan kami berterima kasih kepada para sponsor yang telah mendukung kegiatan ini. Saya berharap para pegolf kita bisa memanfaatkan ajang ini untuk meraih poin.Kami cukup optimis pegolf- pegolf terbaik kita serperti George, Deni dan Rory akan bisa bersaing," katanya.
Senada dikatakan Chairman of Asia Tour, Jimmy Masrin yang berharap para pegolf Indonesia bisa menunjukkan performa terbaiknya." Ini kesempatan buat mereka untuk masuk ke Olimpiade tiga tahun ini waktu yang cukup untuk meraih poin," tambahnya.
[wid]