Berita

Hermansyah/net

Pertahanan

Kapolrestro Jaktim: Menurut Saya, Pelaku Pengeroyokan Hermansyah Terpengaruh Alkohol

SENIN, 10 JULI 2017 | 19:28 WIB | LAPORAN:

Kapolrestro Jakarta Timur, Komisaris Besar Polisi Andry Wibowo mengaku pihaknya belum bisa memastikan berapa jumlah pasti pelaku penyerangan pakar IT Institut Teknologi Bandung, Hermansyah.

Meski demikian, hasil penyelidikan sementara, pelaku diduga berada di bawah pengaruh minuman keras saat kejadian terjadi.

"Jumlahnya nggak pasti. Yang jelas, itu kan di jalan tol insidennya. Pelaku ini kemungkinan besar terpengaruh alkohol menurut saya ya," kata dia saat dikonfirmasi, Senin (10/7).


Andry mengatakan, beradasarkan informasi sementara yang didapat, saat kejadian, terduga pelaku membawa kendaraan secara sembrono. Puncaknya, menyenggol mobil korban.

Korban yang tidak terima, mengejar mobil yang menyenggol tersebut. Kedua mobil berhenti, berseteru, sebelum datang lagi mobil dari belakang dan ikut serta dalam perseteruan tersebut.

"Karena ceritanya zig-zag gak karuan sehingga menyenggol mobil korban. Korban marah, dikejar, dipepet, dihentikan. Kalau menurut saya triggernya kan itu, senggolan mobil kemudian menjadi amarah. Kemudian menjadi penganiayaan terhadap korban. Itu kalau berbicara kita mengolahnya dari Tempat Kejadian Perkara (TKP)," ucap dia.

Untuk diketahui, Hermansyah pakar IT ITB yang sempat menyebut kasus chat mesum Habib Rizieq adalah hoax, diserang sekelompok orang tak dikenal. Tepatnya, saat tengah melintas di Tol Jagorawi Km 6.

Dugaan sementara, pemicu keributan akibat cekcok di jalan lantaran saling serempet. Hingga kini kasusnya masih dalam penyelidikan polisi.[san]

Populer

Mantan Jubir KPK Tessa Mahardhika Lolos Tiga Besar Calon Direktur Penyelidikan KPK

Rabu, 24 Desember 2025 | 07:26

Kejagung Copot Kajari Kabupaten Tangerang Afrillyanna Purba, Diganti Fajar Gurindro

Kamis, 25 Desember 2025 | 21:48

Sarjan Diduga Terima Proyek Ratusan Miliar dari Bupati Bekasi Sebelum Ade Kuswara

Jumat, 26 Desember 2025 | 14:06

Mantan Wamenaker Noel Ebenezer Rayakan Natal Bersama Istri di Rutan KPK

Kamis, 25 Desember 2025 | 15:01

8 Jenderal TNI AD Pensiun Jelang Pergantian Tahun 2026, Ini Daftarnya

Rabu, 24 Desember 2025 | 21:17

Camat Madiun Minta Maaf Usai Bubarkan Bedah Buku ‘Reset Indonesia’

Selasa, 23 Desember 2025 | 04:16

Adik Kakak di Bekasi Ketiban Rezeki OTT KPK

Senin, 22 Desember 2025 | 17:57

UPDATE

Tak Pelihara Buzzer, Prabowo Layak Terus Didukung

Jumat, 02 Januari 2026 | 04:14

Stasiun Cirebon Dipadati Penumpang Arus Balik Nataru

Jumat, 02 Januari 2026 | 04:00

SBY Pertimbangkan Langkah Hukum, Mega Tak Suka Main Belakang

Jumat, 02 Januari 2026 | 03:34

Pilkada Lewat DPRD Cermin Ketakutan terhadap Suara Rakyat

Jumat, 02 Januari 2026 | 03:26

Jika Mau Kejaksaan Sangat Gampang Ciduk Silfester

Jumat, 02 Januari 2026 | 03:01

Pilkada Lewat DPRD Sudah Pasti Ditolak

Jumat, 02 Januari 2026 | 02:37

Resolusi 2026 Rismon Sianipar: Makzulkan Gibran Wapres Terburuk

Jumat, 02 Januari 2026 | 02:13

Kata Golkar Soal Pertemuan Bahlil, Dasco, Zuhas dan Cak Imin

Jumat, 02 Januari 2026 | 02:10

Penumpang TransJakarta Minta Pelaku Pelecehan Seksual Ditindak Tegas

Jumat, 02 Januari 2026 | 01:38

Bulgaria Resmi Gunakan Euro, Tinggalkan Lev

Jumat, 02 Januari 2026 | 01:21

Selengkapnya