Berita

Pertahanan

Polisi Geledah Dua Kontrakan Terduga Teroris Di Cianjur

KAMIS, 22 JUNI 2017 | 17:01 WIB | LAPORAN: ALDI GULTOM

Tim gabungan Densus 88 Anti Teror Mabes Polri, Polda Jabar dan Polres Cianjur, menggeledah dua rumah kontrakan terduga teroris, Kamis (22/6).

Dua terduga bernisial RKR alias RK (33) warga Jalan Pemuda Citamiang, Sukabumi; dan AS alias AK (27) warga Jalan Sukaraja Wetan Jatiwangi Majalengka. Dua orang ini ditangkap oleh aparat di rumah kontrakan masing-masing.

Dikutip dari RMOL Jabar, Kepala Bidang Humas Polda Jabar, Komisaris Besar Yusri Yunus, menjelaskan bahwa penggeledahan dilakukan sejak pukul 09.30 WIB hingga 11.00 WIB.


Pertama, di rumah kontrakan milik H. Asep Jundan, di Kampung Rancagoong, Kecamatan Cilaku, Cianjur, yang dikontrak oleh terduga teroris AS alias AJ.

"Petugas juga menggeledah rumah kontrakan milik Ibu Rinat di Kampung Rancagoong yang dikontrak oleh terduga teroris RKR alias RK," kata Yusri di Mapolda Jabar, Jalan Soekarno Hatta Bandung, Kamis (22/6).

Yusri menambahkan, penggeledahan ini melibatkan satu peleton Dalmas Polres Cianjur untuk pengamanan.

Dari dua rumah tersebut, petugas mengamankan sejumlah barang berupa sepeda motor dan beberapa unit handphone, pisau, KTP dan kartu ATM. Petugas juga menyita uang tunai milik RKR sebesar Rp. 3.451.700 dan milik AS sebesar Rp. 582.000.

"Saat ini dua terduga teroris dan barang bukti dari TKP dibawa Densus 88 untuk pengembangan dan proses lidik sidik," terangnya. [ald]

Populer

Enam Pengusaha Muda Berebut Kursi Ketum HIPMI, Siapa Saja?

Kamis, 22 Januari 2026 | 13:37

Rakyat Lampung Syukuran HGU Sugar Group Companies Diduga Korupsi Rp14,5 Triliun Dicabut

Kamis, 22 Januari 2026 | 18:16

Kasi Intel-Pidsus Kejari Ponorogo Terseret Kasus Korupsi Bupati Sugiri

Rabu, 21 Januari 2026 | 14:15

KPK Dikabarkan OTT Walikota Madiun Maidi

Senin, 19 Januari 2026 | 15:23

Aneh! UGM Luluskan Jokowi dengan Transkrip Nilai Amburadul

Minggu, 18 Januari 2026 | 00:35

Eggi Sudjana Kerjain Balik Jokowi

Selasa, 20 Januari 2026 | 15:27

Mantan Relawan: Jokowi Takut Ijazahnya Terungkap di Pengadilan

Minggu, 18 Januari 2026 | 00:06

UPDATE

Ini Penyebab Menteri KKP Pingsan Saat Pimpin Upacara Pelepasan Korban Pesawat ATR

Minggu, 25 Januari 2026 | 12:09

War Tiket Kereta Lebaran Rentan Dimanfaatkan Calo

Minggu, 25 Januari 2026 | 11:27

Pencabutan HGU Sugar Group Pulihkan Wibawa Negara

Minggu, 25 Januari 2026 | 11:18

Menteri KKP Pingsan di Tengah Upacara Pelepasan Korban Pesawat ATR

Minggu, 25 Januari 2026 | 11:03

Bom Bunuh Diri Guncang Pesta Pernikahan di Pakistan, Tujuh Tewas

Minggu, 25 Januari 2026 | 10:51

Iran Tak Bisa Diruntuhkan Lewat Tekanan Politik hingga Mobilisasi Massa

Minggu, 25 Januari 2026 | 10:45

Sebagian Wilayah Jakarta Masih Terendam Banjir

Minggu, 25 Januari 2026 | 10:23

KPK Hormati Upaya Praperadilan Sekjen DPR Indra Iskandar

Minggu, 25 Januari 2026 | 10:15

Pemerintah Didesak Turun Tangan Atasi Banjir di Jalan Tol

Minggu, 25 Januari 2026 | 09:33

Trump Ultimatum Kanada: Dagang dengan Tiongkok Dibalas Tarif 100 Persen

Minggu, 25 Januari 2026 | 09:17

Selengkapnya