Berita

Pertahanan

Akhir Masa Tugas, Satgas Tinombala Disematkan Vandel Prestasi

RABU, 21 JUNI 2017 | 14:54 WIB | LAPORAN:

Satgas Operasi Tinombala yang dipimpin oleh Komandan Brigade Infanteri Raider 9/2  Kostrad, Kolonel Inf Franz Yohannes Purba telah mengakhiri masa penugasannya di wilayah Poso, Sulawesi Tengah.

Satgas Ops Tinombala tersebut dilaksanakan dalam rangka memelihara stabilitas keamanan di wilayah Poso dan sekitarnya.

Tugas tersebut tergolong berat namun mulia, mengingat kondisi dan situasi yang dihadapi memiliki tingkat kerawanan dan resiko tinggi dalam menghadapi kelompok radikal bersenjata yang mengancam keutuhan NKRI.


Karena keberhasilan di daerah penugasan tersebut, Satgas TNI yang tergabung dalam Satgas Tinombala mendapat piagam penghargaan berupa Vandel Prestasi yang disematkan oleh Komandan Komando Pelaksana Operasi TNI Kolonel Inf M. Soleh pada masing-masing bendera perang satuan yaitu Brigif Raider 9/2 Kostrad Daraka Yudha, Yonif Raider 514 Kostrad, Yon 23 Sandha, Yon 12 Parako, Yonif 1 Mar Surabaya dan penyematan satya lencana Darma Nusa. Selain itu juga diberikan piagam penghargaan dari Gubernur Sulawesi Tengah.

Gubernur Sulawesi Tengah, Longki Djanggola mengucapkan terima kasih kepada personil Satuan Tugas Operasi Tinombala 2017 yang sudah membantu menjaga keamanan di Sulteng dan terlibat pada operasi perburuan kelompok sipil bersenjata di Kabupaten Poso.

Selain telah menjaga keamanan, Satgas Tinombala juga dinilai telah berbuat banyak selama bertugas di Sulteng termasuk dalam keterlibatannya pada aksi sosial lewat bantuan tenaga dalam penanggulangan bencana gempa di Poso dan banjir di Kabupaten Sigi

"Selaku pemerintah dan mewakili masyarakat, saya mengucapkan terima kasih atas keterlibatannya dalam menjaga keamanan di Sulteng," ujar Gubernur Sulteng.[wid]

Populer

Mantan Jubir KPK Tessa Mahardhika Lolos Tiga Besar Calon Direktur Penyelidikan KPK

Rabu, 24 Desember 2025 | 07:26

Kejagung Copot Kajari Kabupaten Tangerang Afrillyanna Purba, Diganti Fajar Gurindro

Kamis, 25 Desember 2025 | 21:48

Sarjan Diduga Terima Proyek Ratusan Miliar dari Bupati Bekasi Sebelum Ade Kuswara

Jumat, 26 Desember 2025 | 14:06

Mantan Wamenaker Noel Ebenezer Rayakan Natal Bersama Istri di Rutan KPK

Kamis, 25 Desember 2025 | 15:01

8 Jenderal TNI AD Pensiun Jelang Pergantian Tahun 2026, Ini Daftarnya

Rabu, 24 Desember 2025 | 21:17

Camat Madiun Minta Maaf Usai Bubarkan Bedah Buku ‘Reset Indonesia’

Selasa, 23 Desember 2025 | 04:16

Adik Kakak di Bekasi Ketiban Rezeki OTT KPK

Senin, 22 Desember 2025 | 17:57

UPDATE

BSI Tutup 2025 dengan Syukur dan Spirit Kemanusiaan

Kamis, 01 Januari 2026 | 18:11

KUHP Baru Hambat Penuntasan Pelanggaran HAM Berat

Kamis, 01 Januari 2026 | 18:10

TNI AL Gercep Selamatkan Awak Speedboat Tenggelam di Perairan Karimun

Kamis, 01 Januari 2026 | 17:58

BNPB Laporkan 1.050 Huntara Selesai Dibangun di Aceh

Kamis, 01 Januari 2026 | 17:55

Indonesia Menjadi Presiden HAM PBB: Internasionalisme Indonesia 2.O

Kamis, 01 Januari 2026 | 17:51

Prabowo Ungkap Minat Swasta Manfaatkan Endapan Lumpur Bencana Aceh

Kamis, 01 Januari 2026 | 17:46

YLBHI: Pasal-pasal di KUHP Baru Ancam Kebebasan Berpendapat

Kamis, 01 Januari 2026 | 17:39

Satgas Pemulihan Bencana Harus Hadir di Lapangan Bukan Sekadar Ruang Rapat

Kamis, 01 Januari 2026 | 17:19

Saatnya Indonesia Mengubah Cara Mengelola Bencana

Kamis, 01 Januari 2026 | 17:11

Purbaya Klaim Ekonomi Membaik, Tak Ada Lagi Demo di Jalan

Kamis, 01 Januari 2026 | 17:11

Selengkapnya