Berita

Valentino Rossi

Olahraga

Rossi: Yamaha Sudah Jago Nikung

Tes Pramusim MotoGP Qatar
SENIN, 13 MARET 2017 | 08:50 WIB | HARIAN RAKYAT MERDEKA

Tim Yamaha mendominasi hari kedua tes pramusim MotoGP Qatar. Ridernya, Valentino Rossi motor pabrikan asal Jepang itu banyak berubah.

Saat menjalani tes di sirkuil Losail Qatar yang berakhir, kemarin dini hari WIB, Yamaha menempati posisi 1-2. Maverick Vinales menjadi yang tercepat dengan catatan waktu satu menit 54,455 detik. The Doctor ada di posisi dua dengan torehan 0,3 detik lebih lambat.

Rossi yang baru pertama kali menunggangi motor baru Yamaha, bilang bahwa sudah ada banyak perbaikan. Dia bisa melibas tikungan lebih cepat, hingga catatan waktunya men­jadi lebih baik.


Meski sudah bisa mencatat­kan waktu yang bagus, Rossi bilang bahwa Yamaha masih akan melakukan percobaan pada banyak hal.

"Kami banyak mengalami peningkatan dengan motor kar­ena saya banyak kesulitan di tes musim dingin. Jadi, catatan waktu ini sangat penting. Kami akan mencoba lagi besok agar bisa terus seperti ini dan juga mencetak kecepatan untuk bisa memahami motor kami," kata Rossi di Crash.

"Untuk kali pertama dengan motor baru, saya merasa lebih baik dengan bagian depan dan saya bisa lebih cepat saat me­masuki tikungan. Kami men­coba banyak hal dan saya harus berterima kasih pada Yamaha karena mereka memberi saya du­kungan besar, terutama setelah Phillip Island karena itu sangat berat," imbuhnya.

Rookie Tech3 Jonas Folgar melesat ke jajaran depan. Namun, Vinales melesat jauh dengan catatan waktu satu menit 54,455 detik, terpaut nyaris menyentuh setengah detik dari Folgar.

Vinales, yang juga tercepat di Sepang dan Phillip Island, memperoleh waktu terbaiknya menjelang akhir sesi saat mela­koni putaran ke-44 dari 49 total putaran yang dilakoninya. Catatan waktu pebalap Spanyol ini mengalahkan waktu Andrea Dovizioso, yang tercepat di hari pertama, dengan selisih hampir 0,4 detik. ***

Populer

Kajian Online Minta Maaf ke SBY dan Demokrat

Senin, 05 Januari 2026 | 16:47

Arahan Tugas

Sabtu, 03 Januari 2026 | 11:54

Prabowo Hampir Pasti Pilih AHY, Bukan Gibran

Minggu, 04 Januari 2026 | 06:13

Menanti Nyali KPK Panggil Jokowi di Kasus Kuota Haji

Minggu, 11 Januari 2026 | 08:46

Taktik Pecah Belah Jokowi Tak akan Berhasil

Sabtu, 10 Januari 2026 | 06:39

Pendukung Jokowi Kaget Dipolisikan Demokrat

Rabu, 07 Januari 2026 | 13:00

Penculikan Maduro Libatkan 32 Pesawat Buatan Indonesia

Selasa, 06 Januari 2026 | 13:15

UPDATE

Lie Putra Setiawan, Mantan Jaksa KPK Dipercaya Pimpin Kejari Blitar

Selasa, 13 Januari 2026 | 00:04

Pemangkasan Produksi Batu Bara Tak Boleh Ganggu Pasokan Pembangkit Listrik

Selasa, 13 Januari 2026 | 00:00

Jaksa Agung Mutasi 19 Kajari, Ini Daftarnya

Senin, 12 Januari 2026 | 23:31

RDMP Balikpapan Langkah Taktis Perkuat Kemandirian dan Ketahanan Energi Nasional

Senin, 12 Januari 2026 | 23:23

Eggi Sudjana-Damai Hari Lubis Ajukan Restorative Justice

Senin, 12 Januari 2026 | 23:21

Polri dan TNI Harus Bersih dari Anasir Politik Praktis!

Senin, 12 Januari 2026 | 23:07

Ngerinya Gaya Korupsi Kuota Haji

Senin, 12 Januari 2026 | 23:00

Wakapolri Tinjau Pembangunan SMA KTB Persiapkan Kader Bangsa

Senin, 12 Januari 2026 | 22:44

Megawati: Kritik ke Pemerintah harus Berbasis Data, Bukan Emosi

Senin, 12 Januari 2026 | 22:20

Warga Malaysia Ramai-Ramai Jadi WN Singapura

Senin, 12 Januari 2026 | 22:08

Selengkapnya