Berita

Inneke Koesherawati/Net

Blitz

Inneke Koesherawati, Suami Ditahan KPK, Ujian Sangat Berat

RABU, 28 DESEMBER 2016 | 08:39 WIB | HARIAN RAKYAT MERDEKA

Fahmi Darmawansyah, suami Inneke Koesherawati ditahan Komisi Pemberantasan Koru­psi (KPK) terkait kasus dugaan suap. Artis dan model senior ini lantas menjenguk sang suami yang juga putra pemilik Menara Saidah di Rutan KPK, kemarin.

"Yang bersangkutan (Inneke) besuk (Fahmi), bukan untuk pe­meriksaan," ungkap Jubir KPK, Febri Diansyah.

Kasus ini jelas bikin Inneke sedih. Aktris yang kini lebih re­ligius ini baru merayakan ulang tahunnya yang ke-41 pada 13 Desember lalu. Di Instagram, Inneke mengunggah gam­bar yang memuat pernyataan yang ditujukan kepada sang Khalik.


"Dear Allah, kadang berat untukku mengerti apa yang Kamu inginkan untuk terjadi. Tapi aku yakin pada-Mu dan aku tahu Engkau akan memberiku yang terbaik," begitu isi tulisan tantenya Marshanda ini dalam gambar yang ia unggah.

Tak lupa, Inneke mengucap­kan terima kasih atas dukungan yang diberikan para pengge­marnya. "Untuk teman-teman yang mendoakan terima kasih atas semua doa & supportnya semoga Allah balas kebaikan­nya," ujar bintang film Per­gaulan Metropolis dan Ranjang yang Ternoda ini.

Diketahui, Inneke dan Fahmi menikah pada April 2004. Sebelum menikahi Inneke, Fahmi pernah menikah dan bercerai dengan pesinetron Yana Zein. Kini, Inneke dan Fahmi dikaruniai dua anak, Muhammad Rahlil Ibrahim dan Siti Rahlia Ibrahim.

Waktu itu, Inneke mengaku berkenalan dengan Fahmi cukup lama. Tak ada kesan khusus saat pertama kenal dengan pengusaha dan dokter itu.

"Dia temennya temen kakak saya. Jadi, waktu itu perkenalan­nya biasa aja," ujar Inneke.

Menurut Heidi Yunus, te­man dekat Inne, Fahmi taat be­ragama. Pria yang akrab disapa Femi itu juga sering jahil. "Femi jahil banget," kata personel grup vokal Kahitna itu. ***

Populer

Mantan Jubir KPK Tessa Mahardhika Lolos Tiga Besar Calon Direktur Penyelidikan KPK

Rabu, 24 Desember 2025 | 07:26

Kejagung Copot Kajari Kabupaten Tangerang Afrillyanna Purba, Diganti Fajar Gurindro

Kamis, 25 Desember 2025 | 21:48

Sarjan Diduga Terima Proyek Ratusan Miliar dari Bupati Bekasi Sebelum Ade Kuswara

Jumat, 26 Desember 2025 | 14:06

Mantan Wamenaker Noel Ebenezer Rayakan Natal Bersama Istri di Rutan KPK

Kamis, 25 Desember 2025 | 15:01

8 Jenderal TNI AD Pensiun Jelang Pergantian Tahun 2026, Ini Daftarnya

Rabu, 24 Desember 2025 | 21:17

Camat Madiun Minta Maaf Usai Bubarkan Bedah Buku ‘Reset Indonesia’

Selasa, 23 Desember 2025 | 04:16

Adik Kakak di Bekasi Ketiban Rezeki OTT KPK

Senin, 22 Desember 2025 | 17:57

UPDATE

BSI Tutup 2025 dengan Syukur dan Spirit Kemanusiaan

Kamis, 01 Januari 2026 | 18:11

KUHP Baru Hambat Penuntasan Pelanggaran HAM Berat

Kamis, 01 Januari 2026 | 18:10

TNI AL Gercep Selamatkan Awak Speedboat Tenggelam di Perairan Karimun

Kamis, 01 Januari 2026 | 17:58

BNPB Laporkan 1.050 Huntara Selesai Dibangun di Aceh

Kamis, 01 Januari 2026 | 17:55

Indonesia Menjadi Presiden HAM PBB: Internasionalisme Indonesia 2.O

Kamis, 01 Januari 2026 | 17:51

Prabowo Ungkap Minat Swasta Manfaatkan Endapan Lumpur Bencana Aceh

Kamis, 01 Januari 2026 | 17:46

YLBHI: Pasal-pasal di KUHP Baru Ancam Kebebasan Berpendapat

Kamis, 01 Januari 2026 | 17:39

Satgas Pemulihan Bencana Harus Hadir di Lapangan Bukan Sekadar Ruang Rapat

Kamis, 01 Januari 2026 | 17:19

Saatnya Indonesia Mengubah Cara Mengelola Bencana

Kamis, 01 Januari 2026 | 17:11

Purbaya Klaim Ekonomi Membaik, Tak Ada Lagi Demo di Jalan

Kamis, 01 Januari 2026 | 17:11

Selengkapnya