Berita

Politik

Djan Faridz: Lulung Teman Saya Waktu Jadi Preman di Tanah Abang

SELASA, 22 NOVEMBER 2016 | 02:33 WIB | LAPORAN:

Ada alasan khusus Djan Faridz mengizinkan Abraham Lunggana alias Haji Lulung, mendukung pasangan calon (paslon) Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) dan Sylviana Murni di Pilkada DKI.

Padahal, PPP pimpinan Faridz mendukung paslon Basuki Tjahaja Purnama (Ahok) dan Djarot Saiful Hidayat.

"Beliau (Lulung) sahabat saya saat saya jadi preman. Kita ini sama-sama preman di Tanah Abang dulu," ungkap Faridz dalam sambutan pembukaan Silaturahmi Nasional (Silatnas) PPP di kantor DPP PPP, Jakarta, Senin malam (21/11).


Pengakuan Faridz disambut tawa puluhan pengurus DPP PPP, sekaligus Ketua dan Sekretaris DPW PPP seluruh Indonesia yang hadir malam itu.

Menteri Perumahan Rakyat era Presiden SBY itu, sempat berpesan kepada Lulung saat akan memberikan dukungannya kepada AHY-Sylvi.

Wakil Ketua DPRD DKI itu dizjinkan mendukung AHY-Sylvi asalkan tidak tampil ke publik.

"Saya beri izin dukung (AHY-Sylvi) di tempat sana (koalisi Cikeas), tapi jangan muncul. Tapi, begitu muncul fotonya dikirim ke saya. Katanya enggak mau muncul, ini muncul lagi muncul lagi," terang mantan Ketua PWNU DKI Jakarta ini.

Seperti diketahui, Lulung lebih memilih mendukung pasangan Agus-Sylvi di Pilkada DKI yang juga didukung PPP kubu Romihurmuzy. Sedangkan, PPP kubu Djan Faridz mendeklarasikan untuk mendukung pasangan Ahok-Djarot. [zul

Populer

Ramadhan Pohan, Pendukung Anies yang Kini Jabat Anggota Dewas LKBN ANTARA

Jumat, 09 Januari 2026 | 03:45

Kajian Online Minta Maaf ke SBY dan Demokrat

Senin, 05 Januari 2026 | 16:47

Connie Nilai Istilah Sabotase KSAD Berpotensi Bangun Framing Ancaman di Tengah Bencana

Rabu, 31 Desember 2025 | 13:37

Arahan Tugas

Sabtu, 03 Januari 2026 | 11:54

Prabowo Hampir Pasti Pilih AHY, Bukan Gibran

Minggu, 04 Januari 2026 | 06:13

Kubu Jokowi Babak Belur Hadapi Kasus Ijazah

Kamis, 01 Januari 2026 | 03:29

Pendukung Jokowi Kaget Dipolisikan Demokrat

Rabu, 07 Januari 2026 | 13:00

UPDATE

OTT Pegawai Pajak Jakarta Utara: KPK Sita Uang Ratusan Juta dan Valas

Sabtu, 10 Januari 2026 | 12:14

Mendagri: 12 Wilayah Sumatera Masih Terdampak Pascabencana

Sabtu, 10 Januari 2026 | 12:04

Komisi I DPR: Peran TNI dalam Penanggulangan Terorisme Hanya Pelengkap

Sabtu, 10 Januari 2026 | 11:33

X Ganti Emotikon Bendera Iran dengan Simbol Anti-Rezim

Sabtu, 10 Januari 2026 | 11:27

Trump Sesumbar AS Bisa Kuasai 55 Persen Minyak Dunia Lewat Venezuela

Sabtu, 10 Januari 2026 | 11:10

Konten Seksual AI Bikin Resah, Grok Mulai Batasi Pembuatan Gambar

Sabtu, 10 Januari 2026 | 10:52

Ironi Pangan di Indonesia: 43 Persen Rakyat Tak Mampu Makan Bergizi

Sabtu, 10 Januari 2026 | 10:41

Emas Antam Berkilau, Naik Rp25.000 Per Gram di Akhir Pekan

Sabtu, 10 Januari 2026 | 10:34

Khamenei Ancam Tindak Tegas Pendemo Anti-Pemerintah

Sabtu, 10 Januari 2026 | 10:22

Ekonomi Global 2026: Di Antara Pemulihan dan Ketidakpastian Baru

Sabtu, 10 Januari 2026 | 10:06

Selengkapnya