Berita

Habiburokhman/Net

Politik

Ahok Harus Buktikan Minimal 1 Juta Demonstran Dibayar Rp 500 Ribu

SENIN, 21 NOVEMBER 2016 | 21:04 WIB | LAPORAN: WIDIAN VEBRIYANTO

Belum rampung masalah dugaan penistaan agama, Gubernur DKI Jakarta (nonaktif) Basuki Tjahaja Purnama alias Ahok sudah dirundung masalah baru, yaitu tuduhan bahwa dirinya menyebut Aksi Damai 4 November (411) dibayar per orang Rp  500 ribu.

Atas ucapannya di media asing itu, Ahok dilaporkan oleh peserta aksi bernama Herdiansyah ke Bareskrim Polri.

Pengacara Herdiansyah, Habiburokhman meminta Ahok yang telah menuduh sebagaian besar peserta demo dibayar untuk membuktikan tudingannya.


"Dia bilang most of them sebagian besar dari mereka. Jadi coba buktikan saja ada nggak minimal satu juta orang yang dibayar Rp 500 ribu," ujarnya dalam diskusi publik yang digelar Kesatuan Aksi Keluarga Besar HMI bertajuk 'Akankah Ahok Dipenjara?' di Kantor HMI, Jalan Sultan Agung Nomor 25 A Guntur, Jakarta, Senin (21/11).

Tidak cukup sampai di situ. Politisi Partai Gerindra ini juga menegaskan bahwa dalam video itu Ahok juga menyebut orang yang membayar aksi 411 itu adalah para koruptor.

"Di situ dia sebut, yang membiayai itu koruptor yang katanya sedang melawan dia. Ini kok jadi seolah aksi ini dibiayai koruptor?" sambung dewan pembina Advokad Cinta Tanah Air (ACTA) itu. [ian]

Populer

Kolaborasi dengan Turki

Minggu, 11 Januari 2026 | 04:59

KPK Panggil Sekretaris Camat hingga Direktur Perusahaan dalam Kasus OTT Bupati Bekasi

Rabu, 14 Januari 2026 | 12:09

Ijazah Asli Kehutanan UGM

Rabu, 14 Januari 2026 | 05:09

Menanti Nyali KPK Panggil Jokowi di Kasus Kuota Haji

Minggu, 11 Januari 2026 | 08:46

Taktik Pecah Belah Jokowi Tak akan Berhasil

Sabtu, 10 Januari 2026 | 06:39

Pendukung Jokowi Kaget Dipolisikan Demokrat

Rabu, 07 Januari 2026 | 13:00

Mahfud MD: Mas Pandji Tenang, Nanti Saya yang Bela!

Rabu, 07 Januari 2026 | 05:55

UPDATE

Lampaui Ekspektasi, Ekonomi Malaysia Tumbuh 4,9 Persen di 2025

Sabtu, 17 Januari 2026 | 14:16

Kuota Pembelian Beras SPHP Naik Jadi 25 Kg Per Orang Mulai Februari 2026

Sabtu, 17 Januari 2026 | 14:02

Analis: Sentimen AI dan Geopolitik Jadi Penggerak Pasar Saham

Sabtu, 17 Januari 2026 | 13:46

Hasto Bersyukur Dapat Amnesti, Ucapkan Terima Kasih ke Megawati-Prabowo

Sabtu, 17 Januari 2026 | 13:26

Bripda Rio, Brimob Polda Aceh yang Disersi Pilih Gabung Tentara Rusia

Sabtu, 17 Januari 2026 | 12:42

Sekolah Rakyat Jalan Menuju Pengentasan Kemiskinan

Sabtu, 17 Januari 2026 | 12:16

Legislator Golkar: Isra Miraj Harus Jadi Momentum Refleksi Moral Politisi

Sabtu, 17 Januari 2026 | 12:14

Skandal DSI Terbongkar, Ribuan Lender Tergiur Imbal Hasil Tinggi dan Label Syariah

Sabtu, 17 Januari 2026 | 11:46

Harga Minyak Menguat Jelang Libur Akhir Pekan AS

Sabtu, 17 Januari 2026 | 11:35

Guru Dikeroyok, Komisi X DPR: Ada Krisis Adab dalam Dunia Pendidikan

Sabtu, 17 Januari 2026 | 11:24

Selengkapnya