Berita

Roy Suryo/Net

Politik

Roy Suryo: Jabatan Ruhut Di Demokrat Jauh Di Bawah

KAMIS, 29 SEPTEMBER 2016 | 12:54 WIB | LAPORAN:

Tingkah laku Ruhut Sitompul belakangan ini semakin memicu perang terbuka antara dirinya dengan para koleganya di Partai Demokrat.  

Tak jarang Ruhut secara terang-terangan melawan kebijakan partainya. Yang terakhir adalah soal dukungan politik kepada pasangan bakal calon di Pilkada DKI Jakarta tahun 2017.

Bahkan Ruhut lancang mengejek Ketua Komisi Pemenangan Pemilu Partai Demokrat, Edhie Baskoro Yudhoyono (Ibas), sebagai politikus tukang parkir karena Ibas meminta dirinya untuk mundur dari partai kalau tidak mau sejalan dengan garis partai.


Terkait sikap bandel Ruhut itu, kecaman datang kembali dari petinggi Demokrat, salah satunya Wakil Ketua Umum Partai Demokrat, Roy Suryo.

Roy menyindir Ruhut yang selalu mengaku-ngaku dirinya sebagai Menko Polhukkam-nya Partai Demokrat.

"Dia (Ruhut) kan selalu mengaku Menko Polhukamnya (Demokrat), seolah-olah jabatan dia menteri di Partai Demokrat," kata Roy ketika dihubungi, Kamis (29/9).

Padahal, ungkap mantan Menteri Pemuda dan Olahraga ini, Ruhut di Demokrat hanya memegang sebuah divisi.

"Divisi Polhukkam itu jauh di bawah. Jadi ada pengurus harian, Waketum, Wasekjen, Bendahara. Di bawahnya ada bidang, di bawah bidang itu ada namanya Divisi. Nah dia itu hanya salah satu ketua Divisi. Saya senyum saja, biar masyarakat yang menilai," ujar Roy. [ald]

Populer

Kajian Online Minta Maaf ke SBY dan Demokrat

Senin, 05 Januari 2026 | 16:47

Arahan Tugas

Sabtu, 03 Januari 2026 | 11:54

Prabowo Hampir Pasti Pilih AHY, Bukan Gibran

Minggu, 04 Januari 2026 | 06:13

Menanti Nyali KPK Panggil Jokowi di Kasus Kuota Haji

Minggu, 11 Januari 2026 | 08:46

Taktik Pecah Belah Jokowi Tak akan Berhasil

Sabtu, 10 Januari 2026 | 06:39

Pendukung Jokowi Kaget Dipolisikan Demokrat

Rabu, 07 Januari 2026 | 13:00

Penculikan Maduro Libatkan 32 Pesawat Buatan Indonesia

Selasa, 06 Januari 2026 | 13:15

UPDATE

MAKI Heran KPK Tak Kunjung Tahan Tersangka Korupsi CSR BI

Selasa, 13 Januari 2026 | 20:11

Keadilan pada Demokrasi yang Direnggut

Selasa, 13 Januari 2026 | 19:54

Program MBG Tetap Harus Diperketat Meski Kasus Keracunan Menurun

Selasa, 13 Januari 2026 | 19:51

Oegroseno: Polisi Tidak Bisa Nyatakan Ijazah Jokowi Asli atau Palsu

Selasa, 13 Januari 2026 | 19:48

Ketum PBMI Ngadep Menpora Persiapkan SEA Games Malaysia

Selasa, 13 Januari 2026 | 19:41

Sekolah Rakyat Simbol Keadilan Sosial

Selasa, 13 Januari 2026 | 19:41

110 Siswa Lemhannas Siap Digembleng Selama Lima Bulan

Selasa, 13 Januari 2026 | 19:30

PBNU Bantah Terima Aliran Uang Korupsi Kuota Haji

Selasa, 13 Januari 2026 | 19:08

Demokrat Tidak Ambil Pusing Sikap PDIP Tolak Pilkada Via DPRD

Selasa, 13 Januari 2026 | 18:57

Amankan BBE-Uang, Ini 2 Kantor DJP yang Digeledah KPK

Selasa, 13 Januari 2026 | 18:40

Selengkapnya