Berita

Pembimbing Calon Wirausaha Dituntut Tingkatkan Kompetensi

KAMIS, 02 JUNI 2016 | 21:11 WIB | LAPORAN: DEDE ZAKI MUBAROK

Pembimbing calon wirausaha termasuk pengelola Tempat Praktik Keterampilan Usaha (TPKU) dituntut untuk meningkatkan kualitas dan kompetensinya agar mampu mencetak bibit-bibit wirausaha andal.

Deputi Bidang Sumber Daya Manusia (SDM) Kementerian Koperasi dan UKM Prakoso BS di Jakarta, (Kamis, 2/6) mengatakan dalam upaya mencetak wirausaha baru maka kualitas dan kompetensi pembina dan pendamping harus ditingkatkan.

"Oleh karena itulah kami melakukan kegiatan pelatihan bagi pengelola TPKU," katanya.


Menurut dia, hal ini merupakan salah satu bentuk program pemerintah dalam upaya meningkatkan kapasitas pendamping calon wirausaha dalam menjalankan bisnis TPKU melalui koperasi.

Apalagi dalam menghadapi MEA, SDM dituntut untuk dapat menjalan roda bisnis secara lebih profesional.

Pelatihan usaha mikro untuk para pengelola TPKU misalnya dilaksanakan di Solo pada 1 Juni 2016 yang dihadiri sejumlah pengelola TPKU di Solo dan sekitarnya.

Prakoso mengatakan, para pengelola TPKU memang peran yang sangat penting dalam fungsi utamanya untuk mendidik para siswa sehingga mempunyai keterampilan khusus yang menjadi bekal dalam memasuki dunia usaha ataupun menjadi calon wirausaha.

Di Provinsi Jawa Tengah sendiri tercatat ada 214 TPKU yang pernah mendapatkan alokasi anggaran bantuan alat dan pendidikan dari Kementerian Koperasi dan UKM sebesar Rp33 miliar.

"Dengan jumlah wirausaha di Indonesia kurang dari 2 persen maka TPKU diharapkan mampu menjadi salah satu inisiasi penumbuhan jumlah wirausaha yang telah dibangun sejak di bangku SMA," tandasnya. [zul]

Populer

Enam Pengusaha Muda Berebut Kursi Ketum HIPMI, Siapa Saja?

Kamis, 22 Januari 2026 | 13:37

Rakyat Lampung Syukuran HGU Sugar Group Companies Diduga Korupsi Rp14,5 Triliun Dicabut

Kamis, 22 Januari 2026 | 18:16

Kasi Intel-Pidsus Kejari Ponorogo Terseret Kasus Korupsi Bupati Sugiri

Rabu, 21 Januari 2026 | 14:15

KPK Dikabarkan OTT Walikota Madiun Maidi

Senin, 19 Januari 2026 | 15:23

Aneh! UGM Luluskan Jokowi dengan Transkrip Nilai Amburadul

Minggu, 18 Januari 2026 | 00:35

Eggi Sudjana Kerjain Balik Jokowi

Selasa, 20 Januari 2026 | 15:27

Mantan Relawan: Jokowi Takut Ijazahnya Terungkap di Pengadilan

Minggu, 18 Januari 2026 | 00:06

UPDATE

Update: Korban Jiwa Longsor Bandung Barat 16 Orang

Minggu, 25 Januari 2026 | 21:52

Dede Sulaeman Wafat, Rencana MSBI Datangi Kantor FIFA di Zurich Dijadwal Ulang

Minggu, 25 Januari 2026 | 21:35

Kapolri Naikkan Pangkat Dua Anggota Polisi yang Tewas Tertabrak Truk TNI

Minggu, 25 Januari 2026 | 21:33

Kabar Duka Mantan Striker Timnas Dede Sulaeman Wafat di Lapang Bola

Minggu, 25 Januari 2026 | 20:58

Saut Minta KPK Selidiki Sengkarut Coretax

Minggu, 25 Januari 2026 | 20:50

PT ARA Bantah Gunakan Dokumen Palsu

Minggu, 25 Januari 2026 | 20:26

Debut Apik Raymond-Joaquin

Minggu, 25 Januari 2026 | 19:46

Tim Hukum Nadiem Makarim Tak Siap Hadapi JPU

Minggu, 25 Januari 2026 | 19:32

Wapres Gibran Minta Maaf ke Korban Longsor Bandung Barat

Minggu, 25 Januari 2026 | 19:18

Korupsi Sektor Pajak Terjadi karena Penyelewengan Kekuasaan

Minggu, 25 Januari 2026 | 18:59

Selengkapnya