Berita

Effendi Simbolon/net

Politik

PDIP: Kasus Odong-Odong Setya Novanto Dan Sudirman Said

MINGGU, 22 NOVEMBER 2015 | 19:15 WIB | LAPORAN: FEBIYANA

Politisi PDI Perjuangan Effendi Simbolon menilai perseteruan antara Ketua DPR Setya Novanto dengan Menteri ESDM Sudirman Said hanya kasus kecil yang seharusnya tidak menjadi perhatian khusus pemerintah saat ini.

"Terlalu kecil Freeport dibanding urusan Papua. Ini mindset pejabat kita kalau berbicara Freeport, kita jangan lupa bahwa Freeport bagian Papua," ujarnya dalam diskusi Front Page bertajuk 'Siapa yang Bohong, SS atau SN? Membongkar Rahasia Terdalam Freeport' di resto Dua Nyonya, Cikini, Jakarta, Minggu (22/11).

Bahkan, menurut Effendi, luapan-luapan pembicaraan kasus tersebut bagaikan mainan odong-odong yang biasa ditumpangi anak kecil.


"Tidak bicara odong-odong, seperti SS dan SN ini," lanjutnya.

Anggota Komisi I DPR itu menilai tidak sepantasnya seorang menteri mengumbar kasus yang dituding kepada kepada DPR itu ke ranah publik. Cukup melaporkan saja ke Presiden Joko Widodo, sehingga Presiden akan menanggulanginya lewat kebijakan.

"Harusnya dia (Sudirman Said) berperilaku sebagaimana menteri, tidak harus jadi konsumsi publik," jelas Effendi.

Akibatnya, lanjut Effendi, kepercayaan masyarakat terhadap pemerintah maupun wakil rakyat di parlemen menjadi lenyap.

"Makanya masyarakat banyak tidak percaya sama pemerintah," sesalnya. [wah]

Populer

Mantan Jubir KPK Tessa Mahardhika Lolos Tiga Besar Calon Direktur Penyelidikan KPK

Rabu, 24 Desember 2025 | 07:26

Kejagung Copot Kajari Kabupaten Tangerang Afrillyanna Purba, Diganti Fajar Gurindro

Kamis, 25 Desember 2025 | 21:48

Sarjan Diduga Terima Proyek Ratusan Miliar dari Bupati Bekasi Sebelum Ade Kuswara

Jumat, 26 Desember 2025 | 14:06

Mantan Wamenaker Noel Ebenezer Rayakan Natal Bersama Istri di Rutan KPK

Kamis, 25 Desember 2025 | 15:01

8 Jenderal TNI AD Pensiun Jelang Pergantian Tahun 2026, Ini Daftarnya

Rabu, 24 Desember 2025 | 21:17

Camat Madiun Minta Maaf Usai Bubarkan Bedah Buku ‘Reset Indonesia’

Selasa, 23 Desember 2025 | 04:16

Adik Kakak di Bekasi Ketiban Rezeki OTT KPK

Senin, 22 Desember 2025 | 17:57

UPDATE

Tak Pelihara Buzzer, Prabowo Layak Terus Didukung

Jumat, 02 Januari 2026 | 04:14

Stasiun Cirebon Dipadati Penumpang Arus Balik Nataru

Jumat, 02 Januari 2026 | 04:00

SBY Pertimbangkan Langkah Hukum, Mega Tak Suka Main Belakang

Jumat, 02 Januari 2026 | 03:34

Pilkada Lewat DPRD Cermin Ketakutan terhadap Suara Rakyat

Jumat, 02 Januari 2026 | 03:26

Jika Mau Kejaksaan Sangat Gampang Ciduk Silfester

Jumat, 02 Januari 2026 | 03:01

Pilkada Lewat DPRD Sudah Pasti Ditolak

Jumat, 02 Januari 2026 | 02:37

Resolusi 2026 Rismon Sianipar: Makzulkan Gibran Wapres Terburuk

Jumat, 02 Januari 2026 | 02:13

Kata Golkar Soal Pertemuan Bahlil, Dasco, Zuhas dan Cak Imin

Jumat, 02 Januari 2026 | 02:10

Penumpang TransJakarta Minta Pelaku Pelecehan Seksual Ditindak Tegas

Jumat, 02 Januari 2026 | 01:38

Bulgaria Resmi Gunakan Euro, Tinggalkan Lev

Jumat, 02 Januari 2026 | 01:21

Selengkapnya