Berita

Politik

Setahun Kinerja Jokowi-JK sebagai Tahun Kemalangan

KAMIS, 22 OKTOBER 2015 | 05:48 WIB | LAPORAN: ADE MULYANA

Mahasiswa yang tergabung dalam Kesatuan Aksi Mahasiswa Muslim Indonesia (KAMMI) Daerah Solo Raya turun ke jalan menyikapi satu tahun kepemimpinan Jokowi-JK. Mereka menyebut setahun kinerja Jokowi JK sebagai tahun Kemalangan.‎

"Ini adalah tahun kemalangan. Sebagai rakyat, kami merasakan negeri ini semakin terpuruk. Dari menumpuknya hutang Indonesia yang mengancam kedaulatan bangsa, pelemahan rupiah, amburadulnya harga pasar BBM hingga, wabah korupsi yang seolah sengaja dipelihara," kata‎ Ketua Umum KAMMI Soloraya, Arip Budhi Hermawan dalam aksi refleksi satu tahun kepemimpinan Jokowi-JK, Bundaran Gladag, Solo, Rabu (21/10).‎‎

Menurut Arip, langkah strategis yang dapat dilakukan Jokowi adalah dengan menarik kembali kebijakan yang tidak sesuai dengan janji presiden, diganti dengan kebijakan yang pro rakyat dan memperbaiki kinerja kepemimpinan.

‎"Langkah strategisnya simpel, kalau dulu Presiden memiliki janji suci yang dikemas dalam Nawacita. Tarik saja kebijakan-kebijakan yang memang terbukti mblenjani janji (mengikari janji) Nawacita dan sambung dengan perbaikan-perbaikan kinerja presiden beserta para kabinet pemerintahan," papar Arip.‎

Janji Nawacita yang disampaikan oleh Presiden diharapkan oleh KAMMI Solo tidak berakhir di perencanaan dan hanya menjadi benih program-program duka cita.

‎"Janji Nawacita itu harus kongkrit, tidak hanya menjadi perencanaan dan menumbuhkan benih program-program dukacita, bukan Nawacita," harap Arip‎.[dem]

Populer

Ramadhan Pohan, Pendukung Anies yang Kini Jabat Anggota Dewas LKBN ANTARA

Jumat, 09 Januari 2026 | 03:45

Kajian Online Minta Maaf ke SBY dan Demokrat

Senin, 05 Januari 2026 | 16:47

Connie Nilai Istilah Sabotase KSAD Berpotensi Bangun Framing Ancaman di Tengah Bencana

Rabu, 31 Desember 2025 | 13:37

Arahan Tugas

Sabtu, 03 Januari 2026 | 11:54

Prabowo Hampir Pasti Pilih AHY, Bukan Gibran

Minggu, 04 Januari 2026 | 06:13

Kubu Jokowi Babak Belur Hadapi Kasus Ijazah

Kamis, 01 Januari 2026 | 03:29

Pendukung Jokowi Kaget Dipolisikan Demokrat

Rabu, 07 Januari 2026 | 13:00

UPDATE

OTT Pegawai Pajak Jakarta Utara: KPK Sita Uang Ratusan Juta dan Valas

Sabtu, 10 Januari 2026 | 12:14

Mendagri: 12 Wilayah Sumatera Masih Terdampak Pascabencana

Sabtu, 10 Januari 2026 | 12:04

Komisi I DPR: Peran TNI dalam Penanggulangan Terorisme Hanya Pelengkap

Sabtu, 10 Januari 2026 | 11:33

X Ganti Emotikon Bendera Iran dengan Simbol Anti-Rezim

Sabtu, 10 Januari 2026 | 11:27

Trump Sesumbar AS Bisa Kuasai 55 Persen Minyak Dunia Lewat Venezuela

Sabtu, 10 Januari 2026 | 11:10

Konten Seksual AI Bikin Resah, Grok Mulai Batasi Pembuatan Gambar

Sabtu, 10 Januari 2026 | 10:52

Ironi Pangan di Indonesia: 43 Persen Rakyat Tak Mampu Makan Bergizi

Sabtu, 10 Januari 2026 | 10:41

Emas Antam Berkilau, Naik Rp25.000 Per Gram di Akhir Pekan

Sabtu, 10 Januari 2026 | 10:34

Khamenei Ancam Tindak Tegas Pendemo Anti-Pemerintah

Sabtu, 10 Januari 2026 | 10:22

Ekonomi Global 2026: Di Antara Pemulihan dan Ketidakpastian Baru

Sabtu, 10 Januari 2026 | 10:06

Selengkapnya