Berita

andrianto/net

ANALISA AKTIVIS

Kekuasaan Jokowi Hanya Ditopang Kardus, Bila Reshuffle Anti Klimaks Kejatuhannya Menunggu Waktu

MINGGU, 05 JULI 2015 | 15:24 WIB | LAPORAN: ADE MULYANA

Wacana kocok ulang Kabinet Kerja yang dipimpin Presiden Joko Widodo sudah menjalar kemana-mana. Presiden Jokowi pun dalam berbagai kesempatan telah memberikan sinyal kuat akan mengganti komposisi menteri, terutama tim ekonomi.

Kelihatannya, Jokowi cukup bisa menerima kritik yang disampaikan banyak kalangan terhadap kualitas tim ekonomi Kabinet Kerja yang dinilai lemah dan jauh dari cita-cita Trisakti dan Nawacita.

Tetapi, Ketua Presidium Pergerakan Aktivis untuk Reformasi dan Demokrasi (ProDEM), Andrianto, mewanti-wanti agar reshuffle yang direncanakan Jokowi itu tidak antiklimaks.


"Kalau reshuffle ini ternyata antiklimaks, maka dia akan berubah menjadi bola salju yang menghancurkan kekuasaan Jokowi," ujarnya dalam perbincangan dengan redaksi (Minggu, 5/7).

Andrianto mengatakan, fakta di lapangan memperlihatkan bahwa Jokowi adalah presiden terlemah, baik pasca reformasi, maupun secara umum dalam tujuh abad sejarah Republik Indonesia.

"Sesungguhnya Jokowi hanya ditopang tidak lebih dari tumpukan kardus. Dia minim dukungan parpol, TNI juga Polri. Yang menopangnya hanya kelas relawan seperti Projo, Bara JP, dan Seknas," kata Andrianto lagi.

"Kalau kabinet yang dibentuknya juga tidak mampu bekerja, maka kehancurannya tinggal menunggu waktu," demikian Andrianto. [dem]

Populer

Kajian Online Minta Maaf ke SBY dan Demokrat

Senin, 05 Januari 2026 | 16:47

Connie Nilai Istilah Sabotase KSAD Berpotensi Bangun Framing Ancaman di Tengah Bencana

Rabu, 31 Desember 2025 | 13:37

Dicurigai Ada Kaitan Gibran dalam Proyek Sarjan di Kabupaten Bekasi

Senin, 29 Desember 2025 | 00:40

Eggi Sudjana, Kau yang Memulai Kau yang Lari

Senin, 29 Desember 2025 | 01:10

Kasus Suap Proyek di Bekasi: Kedekatan Sarjan dengan Wapres Gibran Perlu Diusut KPK

Senin, 29 Desember 2025 | 08:40

Arahan Tugas

Sabtu, 03 Januari 2026 | 11:54

Prabowo Hampir Pasti Pilih AHY, Bukan Gibran

Minggu, 04 Januari 2026 | 06:13

UPDATE

Bakamla Kirim KN. Singa Laut-402 untuk Misi Kemanusiaan ke Siau

Jumat, 09 Januari 2026 | 05:40

Intelektual Muda NU: Pelapor Pandji ke Polisi Khianati Tradisi Humor Gus Dur

Jumat, 09 Januari 2026 | 05:22

Gilgamesh dan Global Antropogenik

Jumat, 09 Januari 2026 | 04:59

Alat Berat Tiba di Aceh

Jumat, 09 Januari 2026 | 04:45

Program Jatim Agro Sukses Sejahterakan Petani dan Peternak

Jumat, 09 Januari 2026 | 04:22

Panglima TNI Terima Penganugerahan DSO dari Presiden Singapura

Jumat, 09 Januari 2026 | 03:59

Ramadhan Pohan, Pendukung Anies yang Kini Jabat Anggota Dewas LKBN ANTARA

Jumat, 09 Januari 2026 | 03:45

Mengawal Titiek Soeharto

Jumat, 09 Januari 2026 | 03:25

Intelektual Muda NU Pertanyakan Ke-NU-an Pelapor Pandji Pragiwaksono

Jumat, 09 Januari 2026 | 02:59

Penampilan TNI di Pakistan Day Siap Perkuat Diplomasi Pertahanan

Jumat, 09 Januari 2026 | 02:42

Selengkapnya