Berita

Persoalan Lumpur Lapindo Bisa Menggerus Legitimasi Aburizal

SELASA, 12 MEI 2015 | 17:22 WIB | LAPORAN: ZULHIDAYAT SIREGAR

Persoalan lumpur Lapindo yang sampai saat ini belum tuntas akan menjadi batu sandungan Aburizal Bakrie. Berlarut-larutnya permasalahan tersebut akan membuat Ketua Umum Partai Golkar versi Munas Bali tak lagi memiliki legitimasi moral karena membiarkan masyarakat sengsara.

Penilaian itu disampaikan Ketua Lembaga Populi Center Nico Harjanto terkait aksi para korban lumpur Lapindo beberapa hari lalu memblokir jalan Raya Porong, Sidoarjo, Jawa Timur.

Ratusan warga tersebut berasal dari areal peta terdampak yakni Desa Jatirejo, Siring, Renokenonggo Kecamatan Porong dan Desa Kedungbendo Kecamatan Tanggulangin.

Warga mengecam pemerintah yang tak bisa berbuat apa-apa terhadap Ical yang menurut mereka orang yang bertanggung jawab terkait meluapnya lumpur Lapindo.

Karena itu Nico menegaskan, Pemerintah seharusnya bisa memberikan penekanan atau bahkan membawa persoalan ini ke meja hijau.

"Sebab, putusan pengadilan nantinya akan menekan Bakrie untuk membayar ganti rugi yang belum terselesaikan," jelas Nico (Selasa, 12/5).

Nico menjelaskan hanya dengan menyelesaikan persoalan Lapindo, Ical akan mendapat pandangan positif di masyarakat. Penyelesaian persoalan ini akan mempengaruhi sepak terjangnya dalam kancah perpolitikan nasional. [zul]

Populer

Aduan Kebohongan sebagai Gugatan Perdata

Selasa, 08 Oktober 2024 | 10:03

Lolos OTT, Gubernur Kalsel Sahbirin Noor Gugat Praperadilan Lawan KPK

Jumat, 11 Oktober 2024 | 17:23

PDIP Bisa Dapat 3 Menteri tapi Terhalang Chemistry Gibran

Rabu, 09 Oktober 2024 | 01:53

Pernah Bertugas di KPK, Kapolres Boyolali Jebolan Akpol 2003

Senin, 07 Oktober 2024 | 04:21

Prabowo Sudah Kalkulasi Chemistry PDIP dengan Gibran

Rabu, 09 Oktober 2024 | 02:35

Bakamla Jangan Lagi Gunakan Identitas Coast Guard

Rabu, 09 Oktober 2024 | 06:46

CEO Coinbase Umumkan Pernikahan, Netizen Seret Nama Raline Shah yang Pernah jadi Istrinya

Kamis, 10 Oktober 2024 | 09:37

UPDATE

Genjot Daya Saing, DPRD Kota Bogor Sahkan Perda Tentang Ini

Kamis, 17 Oktober 2024 | 00:08

Komnas Perempuan Desak PDIP Pecat Kader yang Terlibat KDRT

Rabu, 16 Oktober 2024 | 23:59

KPK Sita 15 Unit Tanah dan Bangunan Milik Bos PT Jembatan Nusantara Grup

Rabu, 16 Oktober 2024 | 23:45

Prabowo Sang Pemersatu Bangsa

Rabu, 16 Oktober 2024 | 23:26

Program Mitra Tani Bulog Serap Panen Petani di Banyuwangi

Rabu, 16 Oktober 2024 | 23:22

Prabowo Belum Bocorkan Penempatan Menteri-menteri

Rabu, 16 Oktober 2024 | 23:21

Kukuhkan Pataka Daksha Prasastya, Simbol Komitmen SSDM Polri Cetak SDM Unggul

Rabu, 16 Oktober 2024 | 23:08

Pimpinan KKB Jemmy Magai Ditangkap, Ratusan Amunisi Berhasil Disita

Rabu, 16 Oktober 2024 | 22:51

DPRD Kota Bogor Bentuk Pansus Bahas Dua Raperda Baru

Rabu, 16 Oktober 2024 | 22:47

Hubungan Jokowi dan Prabowo Semakin Akrab Jelang Pelantikan

Rabu, 16 Oktober 2024 | 22:39

Selengkapnya