Berita

Politik

Menteri Yasonna Berharap Perppu KPK Rampung Sebelum Reses

SENIN, 20 APRIL 2015 | 12:11 WIB | LAPORAN: WIDIAN VEBRIYANTO

Meski ada sejumlah pertanyaan mengenai Perppu Nomor 1 Tahun 2015 tentang pimpinan Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK), namun Komisi III sudah sepakat untuk segera menjadikan Perppu itu sebagai UU sebelum reses.

Begitu disampaikan Menteri Hukum dan HAM Yasonna Laoly saat ditemui di gedung DPR, Senayan, Jakarta.

"Saya kira sudah ada kesepakatan dengan Komisi III, ini harus ditentukan selambat-lambatnya tanggal 25 karena ini kan sudah jalan," ujarnya.


Menteri Yasonna mengakui bahwa ada pertanyaan soal pelaksana tugas (plt) KPK dari Komisi III. Seperti masalah umur, pengalaman di bidang hukum, sarjana hukum. Namun, Yasonna menjelaskan bahwa sebagian besar pertanyaan itu bisa dijelaskan.

"Menurut kami pengalaman di bidang hukum saya kira salah seorang anggota komisioner yang diangkat kemarin itu bukan hanya pengalaman lagi, tapi sudah sangat mumpuni di KPK. Jadi saya kira itu alasan pemerintah, presiden dalam hal ini, mengajukan nama-nama komisioner KPK," sambung politisi PDIP.

Sementara soal Taufiqurrahman Ruki yang telah berumur 69 tahun, Yasonna menyebut bahwa pengalaman Ruki di KPK sangat diperlukan. Ini dibuktikan, dengan keberadaan Ruki telah membuat hubungan KPK-Polri kembali kondusif

"Tidak gampang menyelesaikan perseteruan antara penegak hukum yang lalu. Jadi saya berharap teman-teman di Komisi III dapat menyetujuinya dalam paripurna sebelum tanggal 25," tandasnya.[wid]

Populer

Kajian Online Minta Maaf ke SBY dan Demokrat

Senin, 05 Januari 2026 | 16:47

Arahan Tugas

Sabtu, 03 Januari 2026 | 11:54

Prabowo Hampir Pasti Pilih AHY, Bukan Gibran

Minggu, 04 Januari 2026 | 06:13

Menanti Nyali KPK Panggil Jokowi di Kasus Kuota Haji

Minggu, 11 Januari 2026 | 08:46

Taktik Pecah Belah Jokowi Tak akan Berhasil

Sabtu, 10 Januari 2026 | 06:39

Pendukung Jokowi Kaget Dipolisikan Demokrat

Rabu, 07 Januari 2026 | 13:00

Penculikan Maduro Libatkan 32 Pesawat Buatan Indonesia

Selasa, 06 Januari 2026 | 13:15

UPDATE

MAKI Heran KPK Tak Kunjung Tahan Tersangka Korupsi CSR BI

Selasa, 13 Januari 2026 | 20:11

Keadilan pada Demokrasi yang Direnggut

Selasa, 13 Januari 2026 | 19:54

Program MBG Tetap Harus Diperketat Meski Kasus Keracunan Menurun

Selasa, 13 Januari 2026 | 19:51

Oegroseno: Polisi Tidak Bisa Nyatakan Ijazah Jokowi Asli atau Palsu

Selasa, 13 Januari 2026 | 19:48

Ketum PBMI Ngadep Menpora Persiapkan SEA Games Malaysia

Selasa, 13 Januari 2026 | 19:41

Sekolah Rakyat Simbol Keadilan Sosial

Selasa, 13 Januari 2026 | 19:41

110 Siswa Lemhannas Siap Digembleng Selama Lima Bulan

Selasa, 13 Januari 2026 | 19:30

PBNU Bantah Terima Aliran Uang Korupsi Kuota Haji

Selasa, 13 Januari 2026 | 19:08

Demokrat Tidak Ambil Pusing Sikap PDIP Tolak Pilkada Via DPRD

Selasa, 13 Januari 2026 | 18:57

Amankan BBE-Uang, Ini 2 Kantor DJP yang Digeledah KPK

Selasa, 13 Januari 2026 | 18:40

Selengkapnya