Berita

yasonna ha laoly/net

Politik

Sambangi Lagi Komisi III, Menteri Yasonna Bahas Perppu KPK

SENIN, 20 APRIL 2015 | 11:22 WIB | LAPORAN: WIDIAN VEBRIYANTO

Menteri Hukum dan HAM (Menkumham) Yasonna Laoly kembali menyambangi Komisi III DPR RI. Keharidan kali ini beragendakan membahas Perppu nomor 1 tahun 2015 tentang Pimpinan Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK).

Dalam pemaparannya, Menteri Yasona menyampaikan bahwa perppu tentang Pimpinan KPK yang dikeluarkan Presiden Joko Widodo (Jokowi) bertujuan untuk melengkapi struktur kepemimpinan di lembaga antirasuah yang bersifat kolektif dan kolegial.

"Untuk melangsungkan dan untuk mempertahankan KPK, perlu dilakukan pengisian secara cepat. Pengisian itu sangat diperlukan untuk tetap menjamin KPK sebagai lembaga negara," ujarnya di hadapan Komisi III di gedung DPR RI, Senayan, Jakarta, (Senin, 20/4).


Mengingat proses seleksi Pimpinan KPK yang dinilai butuh waktu yang panjang maka, lanjut Yasonna, perppu tersebut harus dikebut untuk disetujui sebagai UU.

"Karena akan berdampak pada menurunnya kredibilitas Indonesia, dan terjadinya kegentingan yang memaksa. Untuk itu diterbitkan Perppu nomor 1 tahun 2015 untuk mengganti UU nomor 30 tahun 2002, agar dapat menjadi kondisi normal," tandas politisi PDIP itu.

Sebelumnya, KPK sempat terguncang karena dua pimpinannya, Abraham Samad dan Bambang Widjojanto ditetapkan oleh Kepolisian RI sebagai tersangka. Sementara saat ini, lembaga hukum itu dipimpin oleh pelaksana tugas (Plt).[wid]

Populer

Kajian Online Minta Maaf ke SBY dan Demokrat

Senin, 05 Januari 2026 | 16:47

Arahan Tugas

Sabtu, 03 Januari 2026 | 11:54

Prabowo Hampir Pasti Pilih AHY, Bukan Gibran

Minggu, 04 Januari 2026 | 06:13

Menanti Nyali KPK Panggil Jokowi di Kasus Kuota Haji

Minggu, 11 Januari 2026 | 08:46

Taktik Pecah Belah Jokowi Tak akan Berhasil

Sabtu, 10 Januari 2026 | 06:39

Pendukung Jokowi Kaget Dipolisikan Demokrat

Rabu, 07 Januari 2026 | 13:00

Penculikan Maduro Libatkan 32 Pesawat Buatan Indonesia

Selasa, 06 Januari 2026 | 13:15

UPDATE

MAKI Heran KPK Tak Kunjung Tahan Tersangka Korupsi CSR BI

Selasa, 13 Januari 2026 | 20:11

Keadilan pada Demokrasi yang Direnggut

Selasa, 13 Januari 2026 | 19:54

Program MBG Tetap Harus Diperketat Meski Kasus Keracunan Menurun

Selasa, 13 Januari 2026 | 19:51

Oegroseno: Polisi Tidak Bisa Nyatakan Ijazah Jokowi Asli atau Palsu

Selasa, 13 Januari 2026 | 19:48

Ketum PBMI Ngadep Menpora Persiapkan SEA Games Malaysia

Selasa, 13 Januari 2026 | 19:41

Sekolah Rakyat Simbol Keadilan Sosial

Selasa, 13 Januari 2026 | 19:41

110 Siswa Lemhannas Siap Digembleng Selama Lima Bulan

Selasa, 13 Januari 2026 | 19:30

PBNU Bantah Terima Aliran Uang Korupsi Kuota Haji

Selasa, 13 Januari 2026 | 19:08

Demokrat Tidak Ambil Pusing Sikap PDIP Tolak Pilkada Via DPRD

Selasa, 13 Januari 2026 | 18:57

Amankan BBE-Uang, Ini 2 Kantor DJP yang Digeledah KPK

Selasa, 13 Januari 2026 | 18:40

Selengkapnya