Berita

ilustrasi topan hagupit/net

Dunia

Topan Hagupit Mendekat, Filipina Bunyikan Sinyal Badai

JUMAT, 05 DESEMBER 2014 | 10:53 WIB | LAPORAN: AMELIA FITRIANI

Sinyal akan datangnya topan Hagupit telah dibunyikan di lebih dari 34 daerah di Filipina hingga hari ini (Jumat, 5/12).

Dini hari tadi, Badan Layanan Atmosfer, Geofisika, dan Astronomi Filipina (PAGASA) mencatat pusat topan yang dikenal dalam bahasa lokal dengan nama Ruby itu berada 500 kilometer di sebelah timur Borongan, Samar Timur.

PAGASA memperkirakan, topan tersebut akan membawa curah hujan intensif dalam diameter 700 kilometer.


Topan tersebut, seperti dikabarkan BBC, memiliki kekuatan hembusan hingga 250 kilometer per jam dan diperkirakan akan mencapai daratan Filipina esok hari (Sabtu, 6/12).

Puluhan ribu orang terutama yang berada di daerah pantai telah mengungsi di tempat penampungan sementara.

Sejumlah sekolah serta kantor pemerintah juga telah ditutup. Bukan hanya itu, antrian panjang di toko-toko dan stasiun pengisian bahan bakar minyak juga terjadi.

Kendati tidak sebesar Topain Haiyan yang memporakporandakan sebagian Filipina akhir tahun lalu, namun pemerintah Filipina telah memperingatkan, badai akan bisa membawa hujan lebat serta resiko badai dan tanah longsor.

Ahli meteorologi mengatakan ada kemungkinan Hagupit bisa membelok ke utara menuju Jepang dan tidak melintasi Filipina. [mel]

Populer

KPK Panggil Sekretaris Camat hingga Direktur Perusahaan dalam Kasus OTT Bupati Bekasi

Rabu, 14 Januari 2026 | 12:09

Menanti Nyali KPK Panggil Jokowi di Kasus Kuota Haji

Minggu, 11 Januari 2026 | 08:46

Kolaborasi dengan Turki

Minggu, 11 Januari 2026 | 04:59

Taktik Pecah Belah Jokowi Tak akan Berhasil

Sabtu, 10 Januari 2026 | 06:39

Ijazah Asli Kehutanan UGM

Rabu, 14 Januari 2026 | 05:09

Pendukung Jokowi Kaget Dipolisikan Demokrat

Rabu, 07 Januari 2026 | 13:00

Penculikan Maduro Libatkan 32 Pesawat Buatan Indonesia

Selasa, 06 Januari 2026 | 13:15

UPDATE

Modal Asing Keluar Rp7,71 Triliun, BI Catat Tekanan di SBN pada Pertengahan Januari 2026

Jumat, 16 Januari 2026 | 08:05

Dolar AS Menguat ke Level Tertinggi Enam Pekan

Jumat, 16 Januari 2026 | 07:56

Kejauhan Mengaitkan Isu Ijazah Jokowi dengan SBY–AHY

Jumat, 16 Januari 2026 | 07:48

RUU Perampasan Aset Jangan Jadi Alat Menyandera Lawan Politik

Jumat, 16 Januari 2026 | 07:40

Jenazah 32 Tentara Kuba Korban Serangan AS di Venezuela Dipulangkan

Jumat, 16 Januari 2026 | 07:33

Bursa Eropa: Efek Demam AI Sektor Teknologi Capai Level Tertinggi

Jumat, 16 Januari 2026 | 07:16

Emas Tak Lagi Memanas, Tertekan Data Tenaga Kerja AS dan Sikap Moderat Trump

Jumat, 16 Januari 2026 | 07:06

Wajah Ideal Desa 2045

Jumat, 16 Januari 2026 | 06:50

TPU Tegal Alur Tak Tersangkut Lahan Bersengketa

Jumat, 16 Januari 2026 | 06:23

Kemenkes Siapkan Rp1,2 Triliun untuk Robotik Medis

Jumat, 16 Januari 2026 | 06:04

Selengkapnya