Berita

amiruddin

Maju Terus, Amiruddin akan Tingkatkan SDM Pemuda Muhammadiyah

SABTU, 22 NOVEMBER 2014 | 08:18 WIB | LAPORAN: ZULHIDAYAT SIREGAR

RMOL.  Calon Ketua Umum PP Pemuda Muhammadiyah, Amiruddin, akan maju terus hingga pemilihan yang diagendakan petang nanti. Dia optimis dipercaya menjadi PPPM 1.

"Insya Allah, kita akan maju terus," ujar Amiruddin di arena Muktamar XVI, Padang, Sumatera Barat pagi ini (Sabtu, 22/11).

Karena itu, Amiruddin bersama tim terus menjajaki dan membangun komunikasi dengan peserta Muktamar. Dari 1.200 peserta, dia memprioritaskan muktamirin yang berasal dari Pengurus Daerah Pimpinan Muhammadiyah.

"Basis kita PDPM. Sebarannya merata tidak hanya wilayah Timur, Kalimantan, Sumatera dan Jawa juga," jelas mantan Ketua Umum DPP Ikatan Mahasiswa Muhammadiyah ini.

Dalam meyakinkan peserta, Amiruddin menekankan pentingnya peningkatan dan pengembangan kapasitas sumber daya kader Pemuda Muhammadiyah. Hal itu juga sudah ia tuangkan dalam visi-misinya.

"Kader Pemuda Muhamadiyah ke depan itu harus percaya diri. Makanya, kapasitas intelektual harus ditingkatkan, disalurkan untuk studi lanjut dimanapun berada. Kapasitas intelektual kader Pemuda Muhammadiyah harus di atas  rata-rata," tegas master Manajemen Pendidikan jebolan Universitas Negeri Jakarta ini.

Dia berharap pemilihan berlangsung demokratis. Karena menurutnya, perbaikan bangsa harus dimulai dari Pemuda Muhammadiyah. "Pemuda Muhammadiyah ini organisasi kader, bukan partai politik. Cara-cara kotor seperti money politics jangan sampai terjadi," pungkasnya. [zul]

Populer

Jejak S1 dan S2 Bahlil Lahadalia Tidak Terdaftar di PDDikti

Sabtu, 19 Oktober 2024 | 14:30

Lolos OTT, Gubernur Kalsel Sahbirin Noor Gugat Praperadilan Lawan KPK

Jumat, 11 Oktober 2024 | 17:23

Begini Kata PKS Soal Tidak Ada Kader di Kabinet Prabowo-Gibran

Minggu, 20 Oktober 2024 | 15:45

Muncul Desakan Prabowo Umumkan Titiek Soeharto Ibu Negara

Selasa, 15 Oktober 2024 | 10:55

Indonesia Vs Bahrain Imbang 2-2, Kepemimpinan Wasit Menuai Kontroversi

Jumat, 11 Oktober 2024 | 00:59

Mantan Kepala Bakamla Angkat Bicara soal Polemik Coast Guard

Selasa, 15 Oktober 2024 | 12:41

Instagram Timbulkan Efek Candu, Meta Digugat Pengadilan Tinggi Massachusetts

Sabtu, 19 Oktober 2024 | 17:38

UPDATE

Sempat Hilang Kesadaran, Pemain Asing Persib Dipastikan Dalam Kondisi Baik

Senin, 21 Oktober 2024 | 13:58

Pidato Prabowo soal Pangan dan Gizi Dinilai Kontradiksi

Senin, 21 Oktober 2024 | 13:46

Transaksi Mobile Banking BNI Meroket 230 Persen usai Beralih ke Wondr

Senin, 21 Oktober 2024 | 13:45

Menlu Sugiono Siap Seimbangkan Hubungan Bilateral dengan AS dan China

Senin, 21 Oktober 2024 | 13:43

Ini Fitur Istimewa Mobil Pindad MV3 Garuda Limousine Tunggangan Prabowo

Senin, 21 Oktober 2024 | 13:37

Israel Gempur Cabang Keuangan Hizbullah di Seluruh Lebanon

Senin, 21 Oktober 2024 | 13:26

Budi Arie Dorong Digitalisasi Koperasi

Senin, 21 Oktober 2024 | 13:24

Segini Harta Kekayaan Menteri yang Pernah Berurusan KPK

Senin, 21 Oktober 2024 | 13:22

Memahami Pidato Pelantikan Prabowo, Harapan Atau Demagogi?

Senin, 21 Oktober 2024 | 13:14

Mayor Teddy Jabat Seskab Meski Masih TNI Aktif, Begini Penjelasan Dasco

Senin, 21 Oktober 2024 | 12:59

Selengkapnya