Berita

perdana menteri belanda mark rutte/net

Dunia

PM Belanda Akan Temui PM Malaysia dan PM Australia Demi Bahas MH17

RABU, 05 NOVEMBER 2014 | 06:59 WIB | LAPORAN: AMELIA FITRIANI

Perdana Menteri (PM) Belanda Mark Rutte berencana temui PM Malaysia dan juga PM Australia demi membahas jatuhnya pesawat Malaysia Airlines MH17 dalam pertemuan yang digelarnya hari ini hingga Jumat, 5-7 November.

"Alasan utama kunjungan ini adalah bencana, termasuk penerbangan MH17 (yang jatuh) di Ukraina pada tanggal 17 Juli," kata kata pernyataan dari Kementerian Hubungan Umum Belanda dalam sebuah pernyataan (Selasa, 4/11).

"Sejak saat itu, Belanda bekerja erat dengan Australia dan Malaysia untuk memulangkan jasad dan barang-barang pribadi milik para korban secepat mungkin, meninvestigasi kecelakaan, dan menyeret pihak yang bertanggung jawab dengan hukum," sambung pernyataan yang sama dikutip Ria Novosti.


Dalam pernyataan yang sama disebutkan bahwa PM Malaysia Najib Razak dan PM Australia Tony Abbott akan mengunjungi Belanda. Rutte berencana memperpanjang bantuan timbal balik terkait kecelakaan pesawat itu serta memperkuat hubungan bilateral baik dengan Malaysia ataupun Australia secara keseluruhan.

Belanda sendiri diketahui memimpin penyelidikan atas kecelakaan yang terjadi pada pesawat naas MH17 yang jatuh di di wilayah Donetsk, Ukraina dalam perjalannnya dari Amsterdam menuju Kuala Lumpur.

Dalam kejadian 283 penumpang dan 15 kru pesawat tak ada satupun yang ditemukan dalam keadaan selamat. Hingga saat ini belum jelas apa penyebab pasti jatuhnya pesawat tersebut, Baik pemerintah Ukraina maupun kelompok pemberontak yang menduduki wilayah dekat lokasi kejadian sama-sama saling tuding bahwa pihak lawan telah menembak jatuh pesawat. [mel]

Populer

KPK Panggil Sekretaris Camat hingga Direktur Perusahaan dalam Kasus OTT Bupati Bekasi

Rabu, 14 Januari 2026 | 12:09

Menanti Nyali KPK Panggil Jokowi di Kasus Kuota Haji

Minggu, 11 Januari 2026 | 08:46

Kolaborasi dengan Turki

Minggu, 11 Januari 2026 | 04:59

Taktik Pecah Belah Jokowi Tak akan Berhasil

Sabtu, 10 Januari 2026 | 06:39

Ijazah Asli Kehutanan UGM

Rabu, 14 Januari 2026 | 05:09

Pendukung Jokowi Kaget Dipolisikan Demokrat

Rabu, 07 Januari 2026 | 13:00

Penculikan Maduro Libatkan 32 Pesawat Buatan Indonesia

Selasa, 06 Januari 2026 | 13:15

UPDATE

Modal Asing Keluar Rp7,71 Triliun, BI Catat Tekanan di SBN pada Pertengahan Januari 2026

Jumat, 16 Januari 2026 | 08:05

Dolar AS Menguat ke Level Tertinggi Enam Pekan

Jumat, 16 Januari 2026 | 07:56

Kejauhan Mengaitkan Isu Ijazah Jokowi dengan SBY–AHY

Jumat, 16 Januari 2026 | 07:48

RUU Perampasan Aset Jangan Jadi Alat Menyandera Lawan Politik

Jumat, 16 Januari 2026 | 07:40

Jenazah 32 Tentara Kuba Korban Serangan AS di Venezuela Dipulangkan

Jumat, 16 Januari 2026 | 07:33

Bursa Eropa: Efek Demam AI Sektor Teknologi Capai Level Tertinggi

Jumat, 16 Januari 2026 | 07:16

Emas Tak Lagi Memanas, Tertekan Data Tenaga Kerja AS dan Sikap Moderat Trump

Jumat, 16 Januari 2026 | 07:06

Wajah Ideal Desa 2045

Jumat, 16 Januari 2026 | 06:50

TPU Tegal Alur Tak Tersangkut Lahan Bersengketa

Jumat, 16 Januari 2026 | 06:23

Kemenkes Siapkan Rp1,2 Triliun untuk Robotik Medis

Jumat, 16 Januari 2026 | 06:04

Selengkapnya