Berita

peluncuran aiib/associated press

Dunia

Indonesia, Korsel, dan Australia Absen dari Peluncuran AIIB

JUMAT, 24 OKTOBER 2014 | 14:09 WIB | LAPORAN: AMELIA FITRIANI

Indonesia menjadi salah satu negara yang tidak ikut dalam peluncuran bank regional yang dipimpin oleh Tiongkok untuk mendanai proyek-proyek pembangunan infrastruktur di Asia pada Jumat (24/10).

Bank regional yang bernama Asia Infrastructure Investment Bank (AIIB) itu dibangun sebagai penyeimbang Asian Development Bank (ADB), International Monetary Fund (IMF), dan World Bank yang didominasi oleh Amerika Serikat, Jepang, dan sejumlah kekuatan ekonomi barat lainnya.

Dalam peluncuran hari ini, perwakilan dari Tiongkok dan 21 negara Asia lainnya di antaranya adalah India, Singapura, Vietnam, Filipina, Bangladesh, Brunei, Kamboja, Malaysia, Myanmar, dan Thailand itu ikut menandatangani nota kesepahaman di Balai Agung Rakyat Tiongkok.


Yonhap mengabarkan, Indonesia, Korea Selatan, dan Australia tidak ikut berpartisipasi dalam peluncuran itu.

AIIB yang dibangun atas usulan Presiden Tiongkok Xi Jinping dalam sebuah pertemuan negara-negara Asia Pasifik dan Tiongkok tahun lalu itu dibentuk untuk membantu pendanaan konstruksi jalanan, jalur kereta, pembangkit listrik, dan jaringan telekomunikasi di Asia.

AIIB sendiri diperkirakan akan mulai beroperasi mulai akhir tahun depan.

Menanggapi peluncuran AIIB, Presiden ADB Takehiko Nakao menyebut, bank yang pembentukkannya dipimpin Tiongkok itu harus memenuhi standar internasional.

"Kita tidak mencegah atau mendorong negara-negara (ADB) untuk bergabung dengan AIIB," kata Nakao.

"Keputusan itu tergantung pada (masing-masing) negara," tandasnya. [mel]

Populer

KPK Panggil Sekretaris Camat hingga Direktur Perusahaan dalam Kasus OTT Bupati Bekasi

Rabu, 14 Januari 2026 | 12:09

Kolaborasi dengan Turki

Minggu, 11 Januari 2026 | 04:59

Ijazah Asli Kehutanan UGM

Rabu, 14 Januari 2026 | 05:09

Menanti Nyali KPK Panggil Jokowi di Kasus Kuota Haji

Minggu, 11 Januari 2026 | 08:46

Taktik Pecah Belah Jokowi Tak akan Berhasil

Sabtu, 10 Januari 2026 | 06:39

Pendukung Jokowi Kaget Dipolisikan Demokrat

Rabu, 07 Januari 2026 | 13:00

Penculikan Maduro Libatkan 32 Pesawat Buatan Indonesia

Selasa, 06 Januari 2026 | 13:15

UPDATE

Dokter Tifa Buka Pintu Perawatan Imun untuk Jokowi

Jumat, 16 Januari 2026 | 18:06

Eggi dan Damai SP3, Roy Suryo dan Dokter Tifa Lanjut Terus

Jumat, 16 Januari 2026 | 17:45

Seskab Dikunjungi Bos Kadin, Bahas Program Quick Win hingga Kopdes Merah Putih

Jumat, 16 Januari 2026 | 17:35

Situasi Memanas di Iran, Selandia Baru Evakuasi Diplomat dan Tutup Kedutaan

Jumat, 16 Januari 2026 | 17:20

Melihat Net-zero Dari Kilang Minyak

Jumat, 16 Januari 2026 | 16:53

SP3 Untuk Eggi Sudjana dan Damai Hari Lubis Terbit Atas Nama Keadilan

Jumat, 16 Januari 2026 | 16:48

Kebakaran Hebat Melanda Pemukiman Kumuh Gangnam, 258 Warga Mengungsi

Jumat, 16 Januari 2026 | 16:13

Musda Digelar di 6 Provinsi, Jawa Barat Tuan Rumah Rakornas KNPI

Jumat, 16 Januari 2026 | 16:12

Heri Sudarmanto Gunakan Rekening Kerabat Tampung Rp12 Miliar Uang Pemerasan

Jumat, 16 Januari 2026 | 15:33

Ruang Sunyi, Rundingkan Masa Depan Dunia

Jumat, 16 Januari 2026 | 15:17

Selengkapnya