Berita

Shahidullah Shahid/bbc

Dunia

Membelot ke ISIS, Jubir Taliban Dipecat

SELASA, 21 OKTOBER 2014 | 17:07 WIB | LAPORAN: AMELIA FITRIANI

Seorang juru bicara Taliban dipecat setelah memilih untuk bergabung dengan kelompok militan ISIS.

Begitu penegasan dari kelompok militan Taliban di Pakistan dalam sebuah pernyataan hari ini (Selasa, 21/10). Juru bicara pengganti pun telah ditetapkan oleh Taliban, kendati namanya belum dirilis secara resmi. Penegasan itu sekaligus merupakan bentuk dukungan kepada pimpinan Taliban Mullah Omar.

BBC
mengabarkan, mantan juru bicara Taliban yang membelot bernama Shahidullah Shahid. Ia dan lima militan Taliban Pakistan lainnya memilih bergabung dengan ISIS yang saat ini masih terus bergerilya di sejumlah wilayah di Irak dan Suriah dengan dalih untuk mendirikan negara Islam.


Dalam penyataannya, Taliban menyebut bahwa Shahidullah Shahid adalah nama samarannya. Mantan juru bicara Taliban itu memiliki nama asli Sheikh Maqbool.

Sementara itu seorang senior Taliban Pakistan menyebut bahwa keenam militannya mengkonfirmasi bahwa alasan Maqbool dan lima militan lainnya membelot ke ISIS adalah karena mereka meragukan kepemimpinan Mullah Mohammad Omar.

Sebelumnya, sejumlah analis menyebut bahwa ISIS merupakan tantangan tersendiri bagi kelompom militan lainnya seperti Taliban dan Al Qaeda. [mel]

Populer

KPK Panggil Sekretaris Camat hingga Direktur Perusahaan dalam Kasus OTT Bupati Bekasi

Rabu, 14 Januari 2026 | 12:09

Kolaborasi dengan Turki

Minggu, 11 Januari 2026 | 04:59

Ijazah Asli Kehutanan UGM

Rabu, 14 Januari 2026 | 05:09

Menanti Nyali KPK Panggil Jokowi di Kasus Kuota Haji

Minggu, 11 Januari 2026 | 08:46

Taktik Pecah Belah Jokowi Tak akan Berhasil

Sabtu, 10 Januari 2026 | 06:39

Pendukung Jokowi Kaget Dipolisikan Demokrat

Rabu, 07 Januari 2026 | 13:00

Penculikan Maduro Libatkan 32 Pesawat Buatan Indonesia

Selasa, 06 Januari 2026 | 13:15

UPDATE

Dokter Tifa Buka Pintu Perawatan Imun untuk Jokowi

Jumat, 16 Januari 2026 | 18:06

Eggi dan Damai SP3, Roy Suryo dan Dokter Tifa Lanjut Terus

Jumat, 16 Januari 2026 | 17:45

Seskab Dikunjungi Bos Kadin, Bahas Program Quick Win hingga Kopdes Merah Putih

Jumat, 16 Januari 2026 | 17:35

Situasi Memanas di Iran, Selandia Baru Evakuasi Diplomat dan Tutup Kedutaan

Jumat, 16 Januari 2026 | 17:20

Melihat Net-zero Dari Kilang Minyak

Jumat, 16 Januari 2026 | 16:53

SP3 Untuk Eggi Sudjana dan Damai Hari Lubis Terbit Atas Nama Keadilan

Jumat, 16 Januari 2026 | 16:48

Kebakaran Hebat Melanda Pemukiman Kumuh Gangnam, 258 Warga Mengungsi

Jumat, 16 Januari 2026 | 16:13

Musda Digelar di 6 Provinsi, Jawa Barat Tuan Rumah Rakornas KNPI

Jumat, 16 Januari 2026 | 16:12

Heri Sudarmanto Gunakan Rekening Kerabat Tampung Rp12 Miliar Uang Pemerasan

Jumat, 16 Januari 2026 | 15:33

Ruang Sunyi, Rundingkan Masa Depan Dunia

Jumat, 16 Januari 2026 | 15:17

Selengkapnya