Berita

ban ki-moon/net

Dunia

Sekjen PBB Yakin SBY Bakal Terus Berperan untuk Kemanusiaan

SABTU, 30 AGUSTUS 2014 | 08:34 WIB | LAPORAN: ALDI GULTOM

Sekretaris Jendral Perserikatan Bangsa-Bangsa (Sekjen PBB) Ban Ki-Moon menyampaikan ucapan terima kasih kepada Presiden Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) yang telah memberikan dukungan kuat bagi PBB untuk menciptakan pondasi budaya dunia di masa depan.

Saat menyampaikan konferensi pers bersama Presiden SBY dan Perwakilan PBB untuk Aliansi Peradaban (UNAOC), Nassir Abdulaziz Al-Naseer, di Bali Nusa Dua Convention Center, kemarin,  Ban Ki-moon menyampaikan ucapan terima kasih atas kontribusi dan peran Presiden SBY dalam berbagai upaya perdamaian dunia.

"Saya berterima kasih atas peran SBY dalam dukungannya. Indonesia memberikan kontribusi yang nyata dalam peace kerping force, SBY membantu panelis dalam upaya pembangunan berkelanjutan dan forum PBB untuk Post 2015 development agenda, dan perumusan ini menjadi major implementation,” kata Ban Ki-moon, dikutip dari setkab.go.id.


Ia juga menyatakan rasa syukurnya atas kepemimpinan Presiden SBY untuk  meneruskan masa depan pembangunan sebagai co-chair of eminent person.

Mengenai masa jabatan Presiden SBY yang akan berakhir 20 Oktober mendatang, Sekjen PBB Ban Ki-moon mengatakan, bahwa ia akan bekerja sama dengan pengganti SBY, yaitu Joko Widodo (Jokowi).

"PBB akan memberikan dukungan kepada Indonesia," kata Ban Ki-moon.

Sementara mengenai SBY sendiri, Sekjen PBB Ban Ki-moon meyakini akan terus memainkan peran yang berarti untuk kemanusiaan dan akan terus bekerja sama dengan PBB meskipun sudah tidak lagi menjadi Presiden RI untuk mencapai dunia yang lebih baik. [ald]

Populer

Mantan Jubir KPK Tessa Mahardhika Lolos Tiga Besar Calon Direktur Penyelidikan KPK

Rabu, 24 Desember 2025 | 07:26

Kejagung Copot Kajari Kabupaten Tangerang Afrillyanna Purba, Diganti Fajar Gurindro

Kamis, 25 Desember 2025 | 21:48

Sarjan Diduga Terima Proyek Ratusan Miliar dari Bupati Bekasi Sebelum Ade Kuswara

Jumat, 26 Desember 2025 | 14:06

Mantan Wamenaker Noel Ebenezer Rayakan Natal Bersama Istri di Rutan KPK

Kamis, 25 Desember 2025 | 15:01

8 Jenderal TNI AD Pensiun Jelang Pergantian Tahun 2026, Ini Daftarnya

Rabu, 24 Desember 2025 | 21:17

Camat Madiun Minta Maaf Usai Bubarkan Bedah Buku ‘Reset Indonesia’

Selasa, 23 Desember 2025 | 04:16

Adik Kakak di Bekasi Ketiban Rezeki OTT KPK

Senin, 22 Desember 2025 | 17:57

UPDATE

BSI Tutup 2025 dengan Syukur dan Spirit Kemanusiaan

Kamis, 01 Januari 2026 | 18:11

KUHP Baru Hambat Penuntasan Pelanggaran HAM Berat

Kamis, 01 Januari 2026 | 18:10

TNI AL Gercep Selamatkan Awak Speedboat Tenggelam di Perairan Karimun

Kamis, 01 Januari 2026 | 17:58

BNPB Laporkan 1.050 Huntara Selesai Dibangun di Aceh

Kamis, 01 Januari 2026 | 17:55

Indonesia Menjadi Presiden HAM PBB: Internasionalisme Indonesia 2.O

Kamis, 01 Januari 2026 | 17:51

Prabowo Ungkap Minat Swasta Manfaatkan Endapan Lumpur Bencana Aceh

Kamis, 01 Januari 2026 | 17:46

YLBHI: Pasal-pasal di KUHP Baru Ancam Kebebasan Berpendapat

Kamis, 01 Januari 2026 | 17:39

Satgas Pemulihan Bencana Harus Hadir di Lapangan Bukan Sekadar Ruang Rapat

Kamis, 01 Januari 2026 | 17:19

Saatnya Indonesia Mengubah Cara Mengelola Bencana

Kamis, 01 Januari 2026 | 17:11

Purbaya Klaim Ekonomi Membaik, Tak Ada Lagi Demo di Jalan

Kamis, 01 Januari 2026 | 17:11

Selengkapnya