Berita

Ahok Sangat Ingin Pecat Kepala BPKD

JUMAT, 27 JUNI 2014 | 16:30 WIB | LAPORAN:

. Pelaksana Tugas Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama sangat berkeinginan memecat Kepala Badan Pengelola Keuangan Daerah (BPKD) DKI Endang Widjajanti. Ahok, demikian Basuki Tjahja disapa, geram karena Endang tak juga menyelesaikan tugas menyelidiki korupsi di sejumlah dinas.

"Kalau saya ganti saya mesti tulis surat ke Mendagri. Saya tunggu dulu saja sampai 9 Juli, yang menang nomor 1 atau nomor 2. Kalo 2 kalah, ya saya nggak usah ganti. Tunggu bos pulang aja," ujar pria yang akrab disapa Ahok ini di Balaikota, Jakarta Pusat, Jumat (27/6).

Yang bisa memecat Endang adalah Jokowi. Namun karena sibuk mengkampanyekan pencapresan keliling Indonesia,  Jokowi saat ini cuti dari jabatan sebagai Gubernur DKI.


Kata Ahok, masih banyak pekerjaan yang harus diselesaikan oleh BPKD. Salah satunya adalah menyelidiki temuan BPK RI tentang indikasi korupsi di Dinas PU.

Ia mengimbau BPKD segera menyelesaikan penyelidikan terhadap indikasi korupsi di Dinas PU dan Dinas Perumahan dan Gedung Pemda DKI. Karena BPKD memiliki hutang menyelesaikan sejumlah persoalan di Pemprov DKI Jakarta.

"Yang jadi masalah adalah temuan di Dinas PU, bisa juga Kepala Dinas PU diganti. Dinas Perumahan dan Gedung Pemda DKI juga kalau tidak beres diganti. Kalau dia (Kepala BPKD) nggak bisa beresin sistem semua orang-orang di Bank DKI juga diganti," paparnya.

"Tapi kalau 9 Juli Jokowi kalah ya tunggu bos pulang. Kita pakai yang ada dulu ajalah. Kalau menang Jokowi ya kita usulkan agar Kepala BPKD diganti," tandas Ahok.[dem]

Populer

Ramadhan Pohan, Pendukung Anies yang Kini Jabat Anggota Dewas LKBN ANTARA

Jumat, 09 Januari 2026 | 03:45

Kajian Online Minta Maaf ke SBY dan Demokrat

Senin, 05 Januari 2026 | 16:47

Connie Nilai Istilah Sabotase KSAD Berpotensi Bangun Framing Ancaman di Tengah Bencana

Rabu, 31 Desember 2025 | 13:37

Arahan Tugas

Sabtu, 03 Januari 2026 | 11:54

Prabowo Hampir Pasti Pilih AHY, Bukan Gibran

Minggu, 04 Januari 2026 | 06:13

Kubu Jokowi Babak Belur Hadapi Kasus Ijazah

Kamis, 01 Januari 2026 | 03:29

Pendukung Jokowi Kaget Dipolisikan Demokrat

Rabu, 07 Januari 2026 | 13:00

UPDATE

OTT Pegawai Pajak Jakarta Utara: KPK Sita Uang Ratusan Juta dan Valas

Sabtu, 10 Januari 2026 | 12:14

Mendagri: 12 Wilayah Sumatera Masih Terdampak Pascabencana

Sabtu, 10 Januari 2026 | 12:04

Komisi I DPR: Peran TNI dalam Penanggulangan Terorisme Hanya Pelengkap

Sabtu, 10 Januari 2026 | 11:33

X Ganti Emotikon Bendera Iran dengan Simbol Anti-Rezim

Sabtu, 10 Januari 2026 | 11:27

Trump Sesumbar AS Bisa Kuasai 55 Persen Minyak Dunia Lewat Venezuela

Sabtu, 10 Januari 2026 | 11:10

Konten Seksual AI Bikin Resah, Grok Mulai Batasi Pembuatan Gambar

Sabtu, 10 Januari 2026 | 10:52

Ironi Pangan di Indonesia: 43 Persen Rakyat Tak Mampu Makan Bergizi

Sabtu, 10 Januari 2026 | 10:41

Emas Antam Berkilau, Naik Rp25.000 Per Gram di Akhir Pekan

Sabtu, 10 Januari 2026 | 10:34

Khamenei Ancam Tindak Tegas Pendemo Anti-Pemerintah

Sabtu, 10 Januari 2026 | 10:22

Ekonomi Global 2026: Di Antara Pemulihan dan Ketidakpastian Baru

Sabtu, 10 Januari 2026 | 10:06

Selengkapnya