Berita

FOTO:NET

Rumah Kaca

Disorda DKI Bidik Area Kumuh buat Proyek Lapangan Olahraga

SENIN, 26 MEI 2014 | 18:13 WIB | LAPORAN:

Pemerintah Kota (Pemprov) DKI Jakarta akan membangun lapangan olahraga di seluruh kelurahan padat penduduk di ibukota.

"Kalau ada pihak yang punya lahan di kawasan padat dan mau dijual, akan kita beli, mau kita bangun sebagai area terbuka," ujar Kepala Dinas Olahraga dan Pemuda (Disorda) DKI, Ratiyono di Balaikota, Senin (26/5).

Kata Ratiyono, fokus utama pembangunan lapangan olahraga ini memang area-area kumuh di ibukota. Ide tersebut diperolehnya dari Wagub DKI, Basuki Tjahaja Purnama.

‎"Terutama di kampung kumuh, agar masyarakat bisa berinteraksi," terangnya.

Proyek ini ternyata sudah diusulkan dalam Anggaran Pendapatan Belanja Daerah (APBD) DKI 2014 ini. Sayangnya, Ratiyono enggan menjelaskan secara detail berapa jumlah anggaran yang dialokasikan untuk membangun lapangan olahraga ini.

Sebelum melaksanakan pembangunan, Ratiyono mengaku akan menurunkan tim ke lapangan untuk melakukan survei. Kawasan pertama yang akan dibangun adalah kolam renang seluas 2 ribu meter persegi yang berada di Sunter Mas, Jakarta Utara.

"Kita akan hancurkan saja untuk menjadi lahan terbuka. Tahun ini, kita bangun lapangan olahraga di sana, sebagai model untuk kawasan lainnya," kata Ratiyono.[wid]

Populer

Jaksa Agung Tidak Jujur, Jam Tangan Breitling Limited Edition Tidak Masuk LHKPN

Kamis, 21 November 2024 | 08:14

MUI Imbau Umat Islam Tak Pilih Pemimpin Pendukung Dinasti Politik

Jumat, 22 November 2024 | 09:27

Kejagung Periksa OC Kaligis serta Anak-Istri Zarof Ricar

Selasa, 26 November 2024 | 00:21

Rusia Siap Bombardir Ukraina dengan Rudal Hipersonik Oreshnik, Harga Minyak Langsung Naik

Sabtu, 23 November 2024 | 07:41

Ini Identitas 8 Orang yang Terjaring OTT KPK di Bengkulu

Minggu, 24 November 2024 | 16:14

Sikap Jokowi Munculkan Potensi konflik di Pilkada Jateng dan Jakarta

Senin, 25 November 2024 | 18:57

Waspadai Partai Cokelat, PDIP: Biarkan Rakyat Bebas Memilih!

Rabu, 27 November 2024 | 11:18

UPDATE

Disdik DKI Segera Cairkan KJP Plus dan KJMU Tahap II

Sabtu, 30 November 2024 | 04:05

Israel dan AS Jauhkan Umat Islam dari Yerusalem

Sabtu, 30 November 2024 | 03:38

Isu Kelompok Rentan Harus Jadi Fokus Legislator Perempuan

Sabtu, 30 November 2024 | 03:18

Dorong Pertumbuhan Ekonomi 8 Persen, Kadin Luncurkan White Paper

Sabtu, 30 November 2024 | 03:04

Pasukan Jangkrik Gerindra Sukses Kuasai Pilkada di Jateng

Sabtu, 30 November 2024 | 02:36

Fraksi PKS Usulkan RUU Boikot Produk Israel

Sabtu, 30 November 2024 | 02:34

Sertijab dan Kenaikan Pangkat

Sabtu, 30 November 2024 | 02:01

Bawaslu Pastikan Tak Ada Kecurangan Perhitungan Suara

Sabtu, 30 November 2024 | 01:48

Anggaran Sekolah Gratis DKI Disiapkan Rp2,3 Triliun

Sabtu, 30 November 2024 | 01:17

Mulyono Bidik 2029 dengan Syarat Jakarta Dikuasai

Sabtu, 30 November 2024 | 01:01

Selengkapnya