Berita

rano karno/net

Era Rano Karno

KAMIS, 19 DESEMBER 2013 | 07:30 WIB | OLEH: HENDRI SATRIO

KEMARIN KPK menetapkan Ratu Atut, Gubernur Banten sebagai tersangka. Ini tentunya prestasi besar bagi KPK yang berhasil menggoyang salah satu dinasti kekuasaan di Indonesia. Kelak bila diterapkan sebagai terdakwa akan otomatis sang Wagub, Rano Karno akan tampil sebagai Gubernur Banten.

Rano Karno bukan saja hanya tampil sebagai Gubernur namun dia juga memegang beban berat sebagai pemimpin baru dari luar dinasti penguasa sebelumnya.

Kiprah Rano ini menarik ditunggu. memang Rano bukan orang baru di dunia birokrasi dan politik, namun banyak yang menduga kiprah politik Rano karena ketenarannya di dunia hiburan.


Saya tidak akan membahas siapa yang patut was-was akan keberhasilan awal KPK menggoyang sebuah dinasti kekuasaan. Saya juga tidak akan membahas parpol mana yang diuntungkan dengan kejadian ini.

Saya akan lihat kasus ini dari sisi "infotainment".

Bila Rano jadi Gubernur, bisa jadi ini mengubah konstelasi politik para artis. Rano akan menjadi cerminan kemampuan artis menjadi pemimpin sebuah wilayah yang lebih besar dari kabupaten/kota.

Sebuah realita penutup tahun yang bisa jadi membuat para artis berpolitik tersenyum. Sebuah jenjang "karir" baru bagi para selebritis. Realita yang patut ditunggu pada era Rano Karno walaupun kiprah politiknya sebagai gubernur kelak dibantu kecelakaan sejarah.

Bila Rano berhasil maka bisa jadi dia akan menjadi ikon politik baru dan bahan kampanye karir politik selebritis lainnya. Keberhasilan karir politiknya akan jadi inspirasi dan penyemangat selebritis lainnya, termasuk Rhoma Irama, hehehe. [***]

Penulis adalah praktisi public relations, partner pada Trilliant Communication.

Populer

Kajian Online Minta Maaf ke SBY dan Demokrat

Senin, 05 Januari 2026 | 16:47

Arahan Tugas

Sabtu, 03 Januari 2026 | 11:54

Prabowo Hampir Pasti Pilih AHY, Bukan Gibran

Minggu, 04 Januari 2026 | 06:13

Taktik Pecah Belah Jokowi Tak akan Berhasil

Sabtu, 10 Januari 2026 | 06:39

Pendukung Jokowi Kaget Dipolisikan Demokrat

Rabu, 07 Januari 2026 | 13:00

Menanti Nyali KPK Panggil Jokowi di Kasus Kuota Haji

Minggu, 11 Januari 2026 | 08:46

Penculikan Maduro Libatkan 32 Pesawat Buatan Indonesia

Selasa, 06 Januari 2026 | 13:15

UPDATE

Andre Rosiade Sambangi Bareskrim Polri Usai Nenek Penolak Tambang Ilegal Dipukuli

Senin, 12 Januari 2026 | 14:15

Cuaca Ekstrem Masih Akan Melanda Jakarta

Senin, 12 Januari 2026 | 14:10

Bitcoin Melambung, Tembus 92.000 Dolar AS

Senin, 12 Januari 2026 | 14:08

Sertifikat Tanah Gratis bagi Korban Bencana Bukti Kehadiran Negara

Senin, 12 Januari 2026 | 14:03

KPK Panggil 10 Saksi Kasus OTT Bupati Lampung Tengah Ardito Wijaya

Senin, 12 Januari 2026 | 14:03

Prabowo Terharu dan Bangga Resmikan 166 Sekolah Rakyat di Banjarbaru

Senin, 12 Januari 2026 | 13:52

Kasus Kuota Haji, Komisi VIII Minta KPK Transparan dan Profesional

Senin, 12 Januari 2026 | 13:40

KPK Periksa Pengurus PWNU DKI Jakarta Terkait Dugaan Korupsi Kuota Haji

Senin, 12 Januari 2026 | 13:12

Prabowo Tinjau Sekolah Rakyat Banjarbaru, Ada Fasilitas Smartboard hingga Laptop Persiswa

Senin, 12 Januari 2026 | 13:10

Air Naik hingga Sepinggang, Warga Aspol Pondok Karya Dievakuasi Polisi

Senin, 12 Januari 2026 | 13:04

Selengkapnya