Berita

BRI

BRI Kirim Tenda dan Uang Rp 2 Miliar buat Korban Topan Haiyan

RABU, 20 NOVEMBER 2013 | 15:51 WIB

RMOL. Topan Haiyan  yang menghajar Filipina telah memakan korban jiwa ribuan orang. Musibah ini telah menggerakan bantuan kemanusiaan dari berbagai negara.  Tak terkecuali PT Bank Rakyat Indonesia (Persero) Tbk ikut berparitisipasi meringankan beban korban Topan Haiyan.

Hal tersebut diutarakan oleh Sekretaris Perusahaan BRI Muhamad Ali di Jakarta, kemarin. Ali mengatakan, BRI mengirimkan bantuan uang senilai Rp 2 miliar dan tenda buat para pengungsi di Filipina.

“BRI mengirimkan bantuan uang senilai Rp 2 miliar dan tenda. Sebanyak Rp 1 miliar dari BRI Peduli dan Rp 1 miliar dari  Yayasan Baitul Maal BRI, dimana salah satu sumber dananya berasal dari Zakat pekerja BRI,” ujar Ali di Jakarta.

Ali mengatakan, bantuan itu akan disalurkan melalui Palang Merah Indonesia (PMI) yang diterima secara langsung oleh Ketua PMI Pusat Jusuf Kalla.

“Penyerahan diberikan langsung oleh Dirut BRI Bapak Sofyan Basir Senin (18/11/2013),” pungkas Ali.

BRI telah berpartisipasi dalam meringankan beban korban bencana alam mulai dari gempa Yogyakarta, Padang, hingga Tsunami di Aceh. “Bantuan ini merupakan bagian dari tanggungjawab kemanusiaan yang sifatnya universal dari perusahaan,” ujar Ali.

Sebagaimana diketahui, Topan Haiyan menewaskan ribuan orang di Filipina belum lama ini. Topan dahsyat ini menimbulkan gelombang air bah yang menghancurkan sejumlah kota. Bahkan di kota Tacloban, yang paling parah diterjang topan dashyat ini. Tacloban di wilayah Leyte nyaris seluruhnya terendam air usai dihantam gelombang air bah yang dahsyat, saat Topan Haiyan menerjang pada Jumat, 8 November lalu. Kota Tacloban dihuni oleh sekitar 220 ribu jiwa. [dzk]









Populer

Mantan Jubir KPK Tessa Mahardhika Lolos Tiga Besar Calon Direktur Penyelidikan KPK

Rabu, 24 Desember 2025 | 07:26

Kejagung Copot Kajari Kabupaten Tangerang Afrillyanna Purba, Diganti Fajar Gurindro

Kamis, 25 Desember 2025 | 21:48

Sarjan Diduga Terima Proyek Ratusan Miliar dari Bupati Bekasi Sebelum Ade Kuswara

Jumat, 26 Desember 2025 | 14:06

Mantan Wamenaker Noel Ebenezer Rayakan Natal Bersama Istri di Rutan KPK

Kamis, 25 Desember 2025 | 15:01

8 Jenderal TNI AD Pensiun Jelang Pergantian Tahun 2026, Ini Daftarnya

Rabu, 24 Desember 2025 | 21:17

Camat Madiun Minta Maaf Usai Bubarkan Bedah Buku ‘Reset Indonesia’

Selasa, 23 Desember 2025 | 04:16

Adik Kakak di Bekasi Ketiban Rezeki OTT KPK

Senin, 22 Desember 2025 | 17:57

UPDATE

BSI Tutup 2025 dengan Syukur dan Spirit Kemanusiaan

Kamis, 01 Januari 2026 | 18:11

KUHP Baru Hambat Penuntasan Pelanggaran HAM Berat

Kamis, 01 Januari 2026 | 18:10

TNI AL Gercep Selamatkan Awak Speedboat Tenggelam di Perairan Karimun

Kamis, 01 Januari 2026 | 17:58

BNPB Laporkan 1.050 Huntara Selesai Dibangun di Aceh

Kamis, 01 Januari 2026 | 17:55

Indonesia Menjadi Presiden HAM PBB: Internasionalisme Indonesia 2.O

Kamis, 01 Januari 2026 | 17:51

Prabowo Ungkap Minat Swasta Manfaatkan Endapan Lumpur Bencana Aceh

Kamis, 01 Januari 2026 | 17:46

YLBHI: Pasal-pasal di KUHP Baru Ancam Kebebasan Berpendapat

Kamis, 01 Januari 2026 | 17:39

Satgas Pemulihan Bencana Harus Hadir di Lapangan Bukan Sekadar Ruang Rapat

Kamis, 01 Januari 2026 | 17:19

Saatnya Indonesia Mengubah Cara Mengelola Bencana

Kamis, 01 Januari 2026 | 17:11

Purbaya Klaim Ekonomi Membaik, Tak Ada Lagi Demo di Jalan

Kamis, 01 Januari 2026 | 17:11

Selengkapnya