Berita

ilustrasi, Spanyol vs Italia

Olahraga

Lelah Bukan Alasan

SABTU, 29 JUNI 2013 | 09:47 WIB

Spanyol melenggang ke final Piala Konfederasi setelah menang atas Italia dengan raihan adu penalti 7-6 (0-0). Leonardo Bonucci gagal mengeksekusi, kala menjadi algojo ketujuh dalam drama adu penalti laga semi final Piala Konfederasi 2013 di Estadio Castelao, dini hari kemarin WIB.

Dengan hasil itu, dipastikan Spanyol akan bertemu dengan tuan rumah Brazil, 30 Juni. Rasa lelah saat berduel dengan Italia ditambah suhu lembab dan panas di negeri tim samba, tak menggentarkan pelatih La Furia Roja, Vicente Del Bosque.

Belum juga mengering keringat anak-anak asuhnya dari laga semifinal, Del Bosque sudah berani mengatakan siap juara. Menurutnya, untuk tim seperti Spanyol, tak mengenal cari-cari alasan.


 â€œSaya tidak mau mencari-cari alasan. Itu (kelelahan) tidak seharusnya jadi alasan. Pertandingan nanti bakal jadi pertandingan yang berbeda. Kami punya waktu istirahat 72 jam, yang lainnya punya waktu lebih banyak, tapi kami berniat untuk tampil sebaik mungkin. Tidak sabar untuk itu,” tegasnya di situs resmi FIFA.

Meski begitu, pelatih yang membawa tim Matador menjadi juara dunia di Piala Dunia 2010 ini, masih mengakui keunggulan dan dominasi Brazil di kancah sepakbola dunia. Ditambah, dengan titel raihan trofi Piala Dunia terbanyak, lima kali.

“Brazil adalah favorit. Mereka punya lima gelar Piala Dunia, tiga Piala Konfederasi, dan kami akan menghadapi mereka di Maracana. Kami sendiri antusias untuk menghadapinya,” ujarnya.

Di laga semifinal, kedua tim sama-sama punya banyak peluang dan bisa bertahan hingga adu penalti, namun akhirnya Spanyol yang melaju ke final. Memang Italia kalah dalam sisi mental dari La Furia Roja.

Satu per satu algojo Spanyol dan Italia sukses menunaikan tugasnya hingga eksekutor ketujuh Italia, Leonardo Bonucci, membuang kesempatan setelah tembakannya melayang jauh di atas mistar.

Sebelum menendang, Bonucci disebut-sebut tak melihat wajah Iker Casillas secara langsung, entah gugup atau memang itu taktik dari bek Juventus itu dalam eksekusi penalti.

Spanyol memastikan tiket babak akhir setelah Jesus Navas sukses menyarangkan bola di pojok kanan jala Buffon. Tim Matador menang 7-6 dan Navas pun meluapkan kegembiraannya.

“Saya sangat yakin pada diri sendiri dan juga tim. Saat itu saya tidak memikirkan apapun karena saya tahu apa misi saya saat itu. Beruntung saya mampu melakukannya. Kami kuat secara mental dan itulah yang membuat perbedaan,” tandas Navas. [Harian Rakyat Merdeka]

Populer

Kajian Online Minta Maaf ke SBY dan Demokrat

Senin, 05 Januari 2026 | 16:47

Connie Nilai Istilah Sabotase KSAD Berpotensi Bangun Framing Ancaman di Tengah Bencana

Rabu, 31 Desember 2025 | 13:37

Arahan Tugas

Sabtu, 03 Januari 2026 | 11:54

Prabowo Hampir Pasti Pilih AHY, Bukan Gibran

Minggu, 04 Januari 2026 | 06:13

Kubu Jokowi Babak Belur Hadapi Kasus Ijazah

Kamis, 01 Januari 2026 | 03:29

Ramadhan Pohan, Pendukung Anies yang Kini Jabat Anggota Dewas LKBN ANTARA

Jumat, 09 Januari 2026 | 03:45

Pendukung Jokowi Kaget Dipolisikan Demokrat

Rabu, 07 Januari 2026 | 13:00

UPDATE

Sekjen PBB Kecewa AS Keluar dari 66 Organisasi Internasional

Jumat, 09 Januari 2026 | 16:15

Gus Yaqut Tersangka Kuota Haji, PKB: Walau Lambat, Negara Akhirnya Hadir

Jumat, 09 Januari 2026 | 16:15

Gus Yahya Tak Mau Ikut Campur Kasus Yaqut

Jumat, 09 Januari 2026 | 16:03

TCL Pamer Inovasi Teknologi Visual di CES 2026

Jumat, 09 Januari 2026 | 15:56

Orang Dekat Benarkan Eggi Sudjana dan Damai Hari Lubis Ngadep Jokowi di Solo

Jumat, 09 Januari 2026 | 15:47

KPK Sudah Kirim Pemberitahuan Penetapan Tersangka ke Yaqut Cholil dan Gus Alex

Jumat, 09 Januari 2026 | 15:24

Komisi VIII DPR: Pelunasan BPIH 2026 Sudah 100 Persen, Tak Ada yang Tertunda

Jumat, 09 Januari 2026 | 14:56

37 WNI di Venezuela Dipastikan Aman, Kemlu Siapkan Rencana Kontigensi

Jumat, 09 Januari 2026 | 14:45

Pilkada Lewat DPRD Bisa Merembet Presiden Dipilih DPR RI

Jumat, 09 Januari 2026 | 14:40

PP Pemuda Muhammadiyah Tak Terlibat Laporkan Pandji Pragiwaksono

Jumat, 09 Januari 2026 | 14:26

Selengkapnya