Berita

Lewis Hamilton

Olahraga

Hamilton Incar Gelar Kandang

Jelang F1 Inggris
SENIN, 17 JUNI 2013 | 09:18 WIB

Pembalap Lewis Hamilton akan memeberikan kado kemenangan untuk para fans setianya. Pasalnya. Seri F1 beriutnya akan digelar di Silverstone, Inggris, Minggu (30/6). Demi fans tuan rumah, Hamilton menargetkan pole position dan menandaskan menjadi juara saat race.

Meski balapan akan berlangsung dua pekan lagi, namun pilot Mercedes itu, dari jauh-jauh hari sudah memiliki dua target besar yakni meraih pole position dan menjadi juara. Karena, lanjut Hamilton balapan di Silverstone merupakan hal yang sangat spesial maka dia akan mengulang keberhasilannya di Silverstone seperti tahun 2007 silam.

“Saya ingin memberikan fans hasil yang bagus, itu pasti. Membalap di Silverstone selalu spesial buat saya, saya ingin memenanginya, di dalam hati saya. Sangat penting memiliki pebalap Inggris di atas podium. Pole position juga akan luar biasa. Itu akan menjadi seperti tahun 2007, dan itulah yang saya coba raih,” ujarnya di Autosport.


Enam tahun lalu Hamilton yang menjalani musim debutnya di F1 berhasil merebut pole saat tampil di GP Inggris. Ketika itu dia gagal menuntaskan race sebagai kampiun, meski tetap meraih hasil memuaskan dengan finis di urutan enam. Sementara setahun kemudian Hamilton berhasil jadi juara di kandang sendiri, setelah saat ini dapat posisi start keempat.

Sekedar catatan, Hamilton belum sekalipun memenangi balapan dari tujuh seri yang sudah digelar. Capaian terbaiknya adalah finis posisi tiga yang didapatnya di GP Malaysia, GP China, dan GP Kanada akhir pekan lalu.

Hasil-hasil itu menempatkannya di posisi empat klasemen pebalap dengan 77 poin. Dengan musim yang masih panjang, persaingan menuju gelar juara masih terbuka lebar.

 Selain itu, hasil yang didapat Hamilton di GP Kanada juga mengantar Mercedes naik ke posisi tiga klasemen konstruktor. Meski demikian, Hamilton tetap belum puas karena belum pernah memenangi balapan di musim ini.

Balapan Formula 1 musim ini sudah berjalan tujuh seri namun Lewis Hamilton belum sekalipun menjadi pemenang. Meski posisinya di klasemen cukup bagus, pebalap Mercedes itu tetap belum puas.

“Aku tidak puas dengan apapun kecuali yang terbaik dan kemenangan, jadi aku tidak boleh mengeluh. Tapi aku ingin menang,” tandasnya. [Harian Rakyat Merdeka]

Populer

Connie Nilai Istilah Sabotase KSAD Berpotensi Bangun Framing Ancaman di Tengah Bencana

Rabu, 31 Desember 2025 | 13:37

Dicurigai Ada Kaitan Gibran dalam Proyek Sarjan di Kabupaten Bekasi

Senin, 29 Desember 2025 | 00:40

Eggi Sudjana, Kau yang Memulai Kau yang Lari

Senin, 29 Desember 2025 | 01:10

Dugaan Korupsi Tambang Nikel di Sultra Mulai Tercium Kejagung

Minggu, 28 Desember 2025 | 00:54

Kasus Suap Proyek di Bekasi: Kedekatan Sarjan dengan Wapres Gibran Perlu Diusut KPK

Senin, 29 Desember 2025 | 08:40

KPK Panggil Beni Saputra Markus di Kejari Kabupaten Bekasi

Senin, 29 Desember 2025 | 13:09

Kajian Online Minta Maaf ke SBY dan Demokrat

Senin, 05 Januari 2026 | 16:47

UPDATE

Pembangunan Gerai KDKMP di Tubaba Terkendala Masalah Lahan

Rabu, 07 Januari 2026 | 03:59

KDKMP Butuh Ekosistem Pasar Hingga Pendampingan Berkelanjutan

Rabu, 07 Januari 2026 | 03:43

Ziarah ke Makam Ainun Habibie

Rabu, 07 Januari 2026 | 03:23

Ketidaktegasan Prabowo terhadap Jokowi dan Luhut jadi Sumber Kritik

Rabu, 07 Januari 2026 | 02:59

Implementasi KDKMP Masih Didominasi Administrasi dan Kepatuhan Fiskal

Rabu, 07 Januari 2026 | 02:42

Aktivis Senior: Program MBG Simbol Utama Kebijakan Pro-Rakyat

Rabu, 07 Januari 2026 | 02:20

Kontroversi Bahlil: Anak Emas Dua Rezim

Rabu, 07 Januari 2026 | 01:53

Rosan Ungkap Pembangunan Kampung Haji Baru Dimulai Kuartal Empat 2026

Rabu, 07 Januari 2026 | 01:41

Tim Gabungan Berjibaku Cari Nelayan Hilang Usai Antar ABK

Rabu, 07 Januari 2026 | 01:24

Pemerintah Harus Antisipasi Ketidakstabilan Iklim Ekonomi Global

Rabu, 07 Januari 2026 | 01:02

Selengkapnya