Berita

Kabar Pena

HUT RI dan Idul Fitri, Kami Tetap Online!

RABU, 15 AGUSTUS 2012 | 19:59 WIB

Bulan Ramadhan nan penuh rahmat, sebentar lagi akan berakhir. Bulan ini akan berganti dengan Bulan Syawal, bulan kemenangan. Artinya semua perjuangan umat muslim dalam berpuasa akan berganti dengan fajar kemenangan.  

Di hari-hari terakhir bulan Ramadhan, kebanyakan umat Muslim disibukkan dengan aktivitas mudik menjelang Hari Raya Idul Fitri. Ada berbagai sarana yang bisa dipakai untuk kembali ke udik alias kampung. Ada yang pakai sepeda motor, ada yang naik pesawat terbang, mobil ataupun kapal laut. Yang sedang ngetrend, mudik dilakukan bersama-sama. Mudik bareng dilakukan perusahaan-perusahaan untuk mengurangi resiko kecelakaan bagi pemudik yang pulang menggunakan sepeda motor.

Sebagian yang lain semakin rajin melakukan ibadah Ramadhan. Itikaf semakin rajin, shodaqoh dan zakat ditunaikan. Baca Al Quran terus dilakukan.


Umat Muslim lain ada juga menggunakan akhir Ramadhan berburu barang konsumtif, semisal baju dan makanan.

Namun, rutinitas tersebut tak berlaku untuk seluruh awak redaksi Rakyat Merdeka Online. Situs berita ini akan terus menemani pembaca setia, menjelang, saat dan sesudah Hari Raya Idul Fitri. Intinya; Kami Tetap Online!

Isu-isu yang akan dikabarkan tentu disesuaikan dengan edisi Hari Raya Idul Fitri, namun isu politik nasional tetap bernas khas Rakyat Merdeka Online.

Totalitas tanpa batas ini diharapkan bisa memuaskan keinginan pembaca setia akan kebutuhan informasi.

Selain Hari Raya Idul Fitri, ada hajat besar yang akan dilalui bangsa ini, dua hari ke depan. Ya, kita akan kembali merayakan Hari Ulang Tahun Proklamasi Kemerdekaan RI yang ke 67. Namun, karena HUT RI tahun ini bersamaan dengan bulan puasa, perayaan 17 Agustus tidak terlalu ramai. Meski perayaannya tidak gegap gempita, situs berita ini akan tetap memberitakan segala hal yang berkaitan dengan perayaan ini.

Tak lupa, segenap redaksi Rakyat Merdeka Online mengucapkan Selamat Idul Fitri 1433 Hijriah. Mohon maaf lahir dan batin.

Kami pun ingin menghaturkan Selamat Ulang Tahun Indonesia-ku yang ke 67. Semoga Indonesia menuju perubahan yang hakiki. [arp]

Populer

Enam Pengusaha Muda Berebut Kursi Ketum HIPMI, Siapa Saja?

Kamis, 22 Januari 2026 | 13:37

Rakyat Lampung Syukuran HGU Sugar Group Companies Diduga Korupsi Rp14,5 Triliun Dicabut

Kamis, 22 Januari 2026 | 18:16

Kasi Intel-Pidsus Kejari Ponorogo Terseret Kasus Korupsi Bupati Sugiri

Rabu, 21 Januari 2026 | 14:15

KPK Dikabarkan OTT Walikota Madiun Maidi

Senin, 19 Januari 2026 | 15:23

Eggi Sudjana Kerjain Balik Jokowi

Selasa, 20 Januari 2026 | 15:27

Aneh! UGM Luluskan Jokowi dengan Transkrip Nilai Amburadul

Minggu, 18 Januari 2026 | 00:35

Mantan Relawan: Jokowi Takut Ijazahnya Terungkap di Pengadilan

Minggu, 18 Januari 2026 | 00:06

UPDATE

Mahkota Peradaban adalah Kemanusiaan

Senin, 26 Januari 2026 | 17:59

Thomas Djiwandono Ulas Arah Kebijakan Ekonomi di Hadapan DPR

Senin, 26 Januari 2026 | 17:49

Pemkab Bekasi Larang Developer Bangun Rumah Baru

Senin, 26 Januari 2026 | 17:46

Pengamat: SP3 Eggi Sudjana Perlu Dikaji Ulang

Senin, 26 Januari 2026 | 17:31

Adies Kadir Diusulkan jadi Calon Hakim MK Gantikan Arief Hidayat

Senin, 26 Januari 2026 | 17:26

Oknum TNI AL Pengeroyok Buruh di Talaud Bakal Ditindak Tegas

Senin, 26 Januari 2026 | 17:13

KLH Tunggu Langkah Kementerian Lain soal Pencabutan Izin 28 Perusahaan

Senin, 26 Januari 2026 | 16:58

Noel Ebenezer Ingatkan Purbaya: Ada Pesta Bandit Terganggu

Senin, 26 Januari 2026 | 16:53

Longsor Watukumpul

Senin, 26 Januari 2026 | 16:51

Habiburokhman: Rekomendasi DPR kepada Polri Bersifat Mengikat

Senin, 26 Januari 2026 | 16:42

Selengkapnya