Berita

widjajono partowidagdo/ist

Dahlan Iskan: Wamen ESDM Tidak Suka Orang Yang Sok Tahu Perminyakan

SABTU, 21 APRIL 2012 | 23:09 WIB | LAPORAN: DEDE ZAKI MUBAROK

RMOL. Wakil Menteri ESDM, Widjajono Partowidagdo selama masa hidup telah mendapatkan banyak gelar.

Pada akhir hayatnya, sebelum menempati pos Wakil Menteri ESDM, ia menjabat sebagai Sekretaris Komisi Permasalahan Bangsa, Majelis Guru Besar di Institut Teknologi Bandung.

Sebagai orang yang ahli dalam bidang perminyakan, tenyata Widjajono Partowidagdo tak menyukai orang-orang yang sok tahu mengenai bidang yang ia kuasai. Hal itu dijelaskan oleh Menteri BUMN Dahlan Iskan.


"Beliau kelihatan jengkel kalau ada orang sok tahu mengenai perminyakan, padahal tidak pernah mendalami soal minyak," ujar Dahlan Iskan, (Sabtu, 21/4).

Sebagai Guru Besar perminyakan yang telah menulis buku-buku tentang minyak dan sebagai ahli, Widjajono selalu dipercaya perusahaan-perusahaan minyak kelas dunia.

Ketika ada seseorang yang mengaku ahli dalam bidang perminyakan, almarhum Widjajono merasa ilmunya diabaikan dan direndahkan.

"Almarhum merasa ilmunya dilecehkan oleh orang-orang yang seperti tiba-tiba saja menjadi ahli minyak di layar tv," papar Dahlan Iskan.

Wakil Menteri ESDM, Widjajono Partowidagdo terkena serangan jantung saat mendaki Gunung Tambora. Ketika kondisi kritis, tim evakuasi terlambat membawa Wamen ESDM dari gunung Tambora menuju Rumah Sakit Sanglah.[dem]

Populer

Mantan Jubir KPK Tessa Mahardhika Lolos Tiga Besar Calon Direktur Penyelidikan KPK

Rabu, 24 Desember 2025 | 07:26

Kejagung Copot Kajari Kabupaten Tangerang Afrillyanna Purba, Diganti Fajar Gurindro

Kamis, 25 Desember 2025 | 21:48

Sarjan Diduga Terima Proyek Ratusan Miliar dari Bupati Bekasi Sebelum Ade Kuswara

Jumat, 26 Desember 2025 | 14:06

Mantan Wamenaker Noel Ebenezer Rayakan Natal Bersama Istri di Rutan KPK

Kamis, 25 Desember 2025 | 15:01

8 Jenderal TNI AD Pensiun Jelang Pergantian Tahun 2026, Ini Daftarnya

Rabu, 24 Desember 2025 | 21:17

Camat Madiun Minta Maaf Usai Bubarkan Bedah Buku ‘Reset Indonesia’

Selasa, 23 Desember 2025 | 04:16

Adik Kakak di Bekasi Ketiban Rezeki OTT KPK

Senin, 22 Desember 2025 | 17:57

UPDATE

Tak Pelihara Buzzer, Prabowo Layak Terus Didukung

Jumat, 02 Januari 2026 | 04:14

Stasiun Cirebon Dipadati Penumpang Arus Balik Nataru

Jumat, 02 Januari 2026 | 04:00

SBY Pertimbangkan Langkah Hukum, Mega Tak Suka Main Belakang

Jumat, 02 Januari 2026 | 03:34

Pilkada Lewat DPRD Cermin Ketakutan terhadap Suara Rakyat

Jumat, 02 Januari 2026 | 03:26

Jika Mau Kejaksaan Sangat Gampang Ciduk Silfester

Jumat, 02 Januari 2026 | 03:01

Pilkada Lewat DPRD Sudah Pasti Ditolak

Jumat, 02 Januari 2026 | 02:37

Resolusi 2026 Rismon Sianipar: Makzulkan Gibran Wapres Terburuk

Jumat, 02 Januari 2026 | 02:13

Kata Golkar Soal Pertemuan Bahlil, Dasco, Zuhas dan Cak Imin

Jumat, 02 Januari 2026 | 02:10

Penumpang TransJakarta Minta Pelaku Pelecehan Seksual Ditindak Tegas

Jumat, 02 Januari 2026 | 01:38

Bulgaria Resmi Gunakan Euro, Tinggalkan Lev

Jumat, 02 Januari 2026 | 01:21

Selengkapnya