Berita

syarif hasan/ist

Menteri Syarif Hasan: Kospin Jasa Pekalongan Layak Jadi Kopersi Tingkat Dunia

KAMIS, 05 APRIL 2012 | 15:34 WIB | LAPORAN: DEDE ZAKI MUBAROK

RMOL. Koperasi Simpan Pinjam Jasa Kota Pekalongan sudah layak menjadi koperasi tingkat dunia karena aset dan omzetnya masuk dalam daftar 300 koperasi besar dunia.

"Karena itu pemerintah bertekad memperjuangkan Kospin Jasa Pekalongan menuju koperasi tingkat dunia karena sudah mampu menembus jajaran koperasi besar dunia," kata Menteri Koperasi dan UKM, Syarif Hasan.

Syarif menegaskan bahwa Kospin Jasa merupakan lembaga koperasi terbaik dan terbesar di Indonesia sehingga sudah sepantasnya jika pada tahun 2012 masuk ke tingkat dunia. Ia juga mengatakan bahwa pemerintah menginginkan setiap daerah mempunyai koperasi terbesar dan menjadi ikon daerah setempat sehingga masyarakat Indonesia mengetahui persis kondisi koperasi yang maju.


"Secara umum, saat ini koperasi di Indonesia mencapai 188.181 unit, sampai akhir 2011 jumlah lembaga koperasi berkualitas sedbanyak 54.643 unit atau 77,30 persen dari total target sebanyak 70.000 koperasi," kata Syarif saat Rapat Anggota Tahunan (RAT) Ke-38 Kospin Jasa di Pekalongan, Sabtu (31/3).

Pada kesempatan itu, Syarif Hasan juga menyampaikan apresiasi terhadap Kopsin Jasa Pekalongan yang mengusulkan Kementerian Koperasi membentuk lembaga penjamin simpanan di koperasi. Usulan yang disampaikan Ketua Umum Kospin Jasa Pekalongan Andy Arslan ini sangat bagus sehingga kami berjanji akan menindaklanjuti.

Selain itu, masih kata Syarif, Koperasi Simpan Pinjam Jasa Pekalongan juga mengusulkan pada pemerintah membentuk lembaga penjamin simpanan (LPS) koperasi agar bisa bersaing dengan lembaga keuangan lainnya, seperti perbankan.

"Dengan dibentuknya LPS akan membawa angin segar terhadap koperasi yang nantinya diharapkan bisa berkembang sabagai soko guru perekonomian bangsa," kata Ketua Umum Koperasi Simpan Pinjam (Kospin) Jasa Arslan Djunaid.

Arslan mengatakan saat ini aset yang dimiliki Kospin Jasa telah mencapai Rp2,5 triliun sehingga lembaga koperasi ini bertekad menuju koperasi tingkat dunia.

"Kami sudah menyiapkan semua perangkat teknologi dan sumber daya manusia sebagai upaya Kospin Jasa menuju koperasi tingkat dunia," katanya.

Ia mengatakan, selain persiapan menuju koperasi tingkat dunia, Kospin Jasa juga akan membuka kantor pelayanan di Makassar dan Palembang. Untuk di Jawa Tengah, Kospin Jasa akan siap membuka kantor pelayanaan hingga di tingkat kecamatan sebagai upaya mendekatkan koperasi ini dengan anggota dan calon anggota.

Sementara itu, Gubernur Jawa Tengah Bibit Waluyo mengatakan keberhasilan Kospin Jasa telah menjadikan koperasi ini menjadi ikon di Jawa Tengah dan Indonesia.

"Kami salut pada Kospin Jasa yang sudah menggeliatkan perekonomian di Jawa Tengah sehingga Pemprov Jateng siap memberikan dukungan dan mempermudah perizinan jika lembaga koperasi ini membuka kantor pelayanan di setiap kecamatan," katanya, sambil mengatakan bahwa kunci keberhasilan Kospin Jasa adalah kesetiaan, kerja keras, dan teknologi yang menunjang aktivitas koperasi itu. [ysa]

Populer

Mantan Jubir KPK Tessa Mahardhika Lolos Tiga Besar Calon Direktur Penyelidikan KPK

Rabu, 24 Desember 2025 | 07:26

Kejagung Copot Kajari Kabupaten Tangerang Afrillyanna Purba, Diganti Fajar Gurindro

Kamis, 25 Desember 2025 | 21:48

Sarjan Diduga Terima Proyek Ratusan Miliar dari Bupati Bekasi Sebelum Ade Kuswara

Jumat, 26 Desember 2025 | 14:06

Mantan Wamenaker Noel Ebenezer Rayakan Natal Bersama Istri di Rutan KPK

Kamis, 25 Desember 2025 | 15:01

8 Jenderal TNI AD Pensiun Jelang Pergantian Tahun 2026, Ini Daftarnya

Rabu, 24 Desember 2025 | 21:17

Camat Madiun Minta Maaf Usai Bubarkan Bedah Buku ‘Reset Indonesia’

Selasa, 23 Desember 2025 | 04:16

Adik Kakak di Bekasi Ketiban Rezeki OTT KPK

Senin, 22 Desember 2025 | 17:57

UPDATE

Tak Pelihara Buzzer, Prabowo Layak Terus Didukung

Jumat, 02 Januari 2026 | 04:14

Stasiun Cirebon Dipadati Penumpang Arus Balik Nataru

Jumat, 02 Januari 2026 | 04:00

SBY Pertimbangkan Langkah Hukum, Mega Tak Suka Main Belakang

Jumat, 02 Januari 2026 | 03:34

Pilkada Lewat DPRD Cermin Ketakutan terhadap Suara Rakyat

Jumat, 02 Januari 2026 | 03:26

Jika Mau Kejaksaan Sangat Gampang Ciduk Silfester

Jumat, 02 Januari 2026 | 03:01

Pilkada Lewat DPRD Sudah Pasti Ditolak

Jumat, 02 Januari 2026 | 02:37

Resolusi 2026 Rismon Sianipar: Makzulkan Gibran Wapres Terburuk

Jumat, 02 Januari 2026 | 02:13

Kata Golkar Soal Pertemuan Bahlil, Dasco, Zuhas dan Cak Imin

Jumat, 02 Januari 2026 | 02:10

Penumpang TransJakarta Minta Pelaku Pelecehan Seksual Ditindak Tegas

Jumat, 02 Januari 2026 | 01:38

Bulgaria Resmi Gunakan Euro, Tinggalkan Lev

Jumat, 02 Januari 2026 | 01:21

Selengkapnya