Berita

Kospin Jasa Siap Menjadi Koperasi Kelas Dunia

MINGGU, 01 APRIL 2012 | 09:02 WIB | LAPORAN: DEDE ZAKI MUBAROK

RMOL. Pelaksana Tugas Ketua Umum Kospin Jasa, Andy Arslan Djunaid, mengaku bangga saat dirinya ke Kanada bersama salah satu Deputi dari  Kementerian Koperasi dan UKM. Pasalnya, kartu anjungan tunai mandiri (atm) yang dikeluarkan Kospin Jasa bekerjasama dengan visa ini telah  berhasil digunakan untuk bertransaksi.

"Tidak hanya itu, sekitar 1.500 jamaah haji per tahun yang mendaftar melalui Kospin Jasa, juga dapat menggunakan kartu atm ini di Arab Saudi," ujarnya saat acara pembukaan Rapat Anggota Tahunan (RAT) Kospin Jasa ke 38 Sabtu di Gedung HA Djunaid Kompleks Ponpes Modern Al-Qur’an Buaran, Pekalongan, Jawa Tengah (Sabtu, 31/3).

Kospin Jasa telah memiliki 75 cabang konvensional koperasi dan 17 cabang syariah. Sementara dalam kesempatan pembukaan RAT kali ini, diadakan penandatanganan kerjasama dengan PT Icon, CV Nusa Daya Yogyakarta dan CV Tri Sakti Wilayah Jateng dan Jabar, serta dengan PT Telkom Indonesia yang disaksikan langsung oleh Menteri Koperasi dan UKM, Syarief Hasan beserta Gubernur Jawa Tengah, Bibit Waluyo.


"Perusahaan-perusahaan ini mempercayakan kepada Kospin Jasa untuk melakukan penggajian karyawannya melalui sistem yang dibuat oleh Kospin Jasa, dan seluruh karyawannya mendapatkan kartu atm Kospin Jasa," ujar Andy.

Sedangkan untuk PT Telkom Indonesia, kerjasama dilakukan Kospin Jasa terkait dengan pencanangan Kospin Jasa sebagai koperasi modern. Yaitu koperasi yang sudah menggunakan information and communication Technology (ICT) untuk mendukung bisnis dan juga melakukan e-business sehingga dapat meningkatkan kesejahteraan anggota.

Andy lalu mengulang kembali pesan Ayahandanya (alm) H.A. Zaky Arslan Djunaid yang wafat pada awal Maret 2012 lalu.  "Kospin Jasa maju dan besar karena kerja keras kalian semua (karyawan) dan kesetiaan anggota, dan bukan karena saya, maka saya yakin tanpa saya, Kospin Jasa akan tetap besar dan maju."

Andy memaknai pesan tersebut yaitu koperasi harus bekerja keras melayani anggota,dan untuk anggota harus setia pada koperasinya. "Insya Allah, kita akan dapat menjadi koperasi nomor satu di dunia," demikian Andy. [ysa]

Populer

Mantan Jubir KPK Tessa Mahardhika Lolos Tiga Besar Calon Direktur Penyelidikan KPK

Rabu, 24 Desember 2025 | 07:26

Kejagung Copot Kajari Kabupaten Tangerang Afrillyanna Purba, Diganti Fajar Gurindro

Kamis, 25 Desember 2025 | 21:48

Sarjan Diduga Terima Proyek Ratusan Miliar dari Bupati Bekasi Sebelum Ade Kuswara

Jumat, 26 Desember 2025 | 14:06

Mantan Wamenaker Noel Ebenezer Rayakan Natal Bersama Istri di Rutan KPK

Kamis, 25 Desember 2025 | 15:01

8 Jenderal TNI AD Pensiun Jelang Pergantian Tahun 2026, Ini Daftarnya

Rabu, 24 Desember 2025 | 21:17

Camat Madiun Minta Maaf Usai Bubarkan Bedah Buku ‘Reset Indonesia’

Selasa, 23 Desember 2025 | 04:16

Adik Kakak di Bekasi Ketiban Rezeki OTT KPK

Senin, 22 Desember 2025 | 17:57

UPDATE

Tak Pelihara Buzzer, Prabowo Layak Terus Didukung

Jumat, 02 Januari 2026 | 04:14

Stasiun Cirebon Dipadati Penumpang Arus Balik Nataru

Jumat, 02 Januari 2026 | 04:00

SBY Pertimbangkan Langkah Hukum, Mega Tak Suka Main Belakang

Jumat, 02 Januari 2026 | 03:34

Pilkada Lewat DPRD Cermin Ketakutan terhadap Suara Rakyat

Jumat, 02 Januari 2026 | 03:26

Jika Mau Kejaksaan Sangat Gampang Ciduk Silfester

Jumat, 02 Januari 2026 | 03:01

Pilkada Lewat DPRD Sudah Pasti Ditolak

Jumat, 02 Januari 2026 | 02:37

Resolusi 2026 Rismon Sianipar: Makzulkan Gibran Wapres Terburuk

Jumat, 02 Januari 2026 | 02:13

Kata Golkar Soal Pertemuan Bahlil, Dasco, Zuhas dan Cak Imin

Jumat, 02 Januari 2026 | 02:10

Penumpang TransJakarta Minta Pelaku Pelecehan Seksual Ditindak Tegas

Jumat, 02 Januari 2026 | 01:38

Bulgaria Resmi Gunakan Euro, Tinggalkan Lev

Jumat, 02 Januari 2026 | 01:21

Selengkapnya