Berita

Agung Laksono

Agung Laksono Curiga Ada yang Bermain di Balik Pemeriksaan Alex Noerdin oleh KPK

KAMIS, 08 MARET 2012 | 16:51 WIB | LAPORAN: DEDE ZAKI MUBAROK

RMOL. Partai Golkar curiga ada maksud lain di balik pemeriksaan Gubernur Sumatera Selatan Alex Noerdin hari ini oleh Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) terkait kasus suap proyek pembangunan Wisma Atlet.

Dinilai pemeriksaan ini sebagai upaya penjegalan terhadap Alex, yang akan maju sebagai calon gubernur DKI Jakarta.

"Yah, itu biasalah. Kalau begini-begini, ada saja usaha-usaha yang seperti itu. Saya pengalaman di berbagai Pilkada begini. Jadi kami sudah tanya sebelumnya ternyata tidak ada apa-apa," ujar Wakil Ketua Umum Golkar Agung Laksono di SME Tower, Jakarta, Kamis (8/3).

Upaya berkompetisi tidak sehat seperti ini menurut Agung sangat disesalkan. Namun Golkar tetap optimistis Alex akan berhasil di pemilihan gubernur DKI Jakarta. "Kenapa tidak dari dulu-dulu saja (Alex diperiksa)?" Agung mempertanyakan.

Hari ini Alex memenuhi panggilan KPK sekitar pukul 08.25 WIB dengan didampingi dua orang ajudannya. Nama Alex memang diungkap dalam surat dakwaan Wafid Muharam, Mohamad El Idris dan Mindo Rosalina Manulang, dalam kasus tersebut.

Disebutkan ada alokasi dana dari PT Duta Graha Indah untuk Alex sebesar 2,5 persen dari total proyek Rp191,6 millliar. Alex telah membantah tegas tuduhan itu. [zul]


Populer

Mantan Jubir KPK Tessa Mahardhika Lolos Tiga Besar Calon Direktur Penyelidikan KPK

Rabu, 24 Desember 2025 | 07:26

Kejagung Copot Kajari Kabupaten Tangerang Afrillyanna Purba, Diganti Fajar Gurindro

Kamis, 25 Desember 2025 | 21:48

Sarjan Diduga Terima Proyek Ratusan Miliar dari Bupati Bekasi Sebelum Ade Kuswara

Jumat, 26 Desember 2025 | 14:06

Mantan Wamenaker Noel Ebenezer Rayakan Natal Bersama Istri di Rutan KPK

Kamis, 25 Desember 2025 | 15:01

8 Jenderal TNI AD Pensiun Jelang Pergantian Tahun 2026, Ini Daftarnya

Rabu, 24 Desember 2025 | 21:17

Camat Madiun Minta Maaf Usai Bubarkan Bedah Buku ‘Reset Indonesia’

Selasa, 23 Desember 2025 | 04:16

Adik Kakak di Bekasi Ketiban Rezeki OTT KPK

Senin, 22 Desember 2025 | 17:57

UPDATE

Tak Pelihara Buzzer, Prabowo Layak Terus Didukung

Jumat, 02 Januari 2026 | 04:14

Stasiun Cirebon Dipadati Penumpang Arus Balik Nataru

Jumat, 02 Januari 2026 | 04:00

SBY Pertimbangkan Langkah Hukum, Mega Tak Suka Main Belakang

Jumat, 02 Januari 2026 | 03:34

Pilkada Lewat DPRD Cermin Ketakutan terhadap Suara Rakyat

Jumat, 02 Januari 2026 | 03:26

Jika Mau Kejaksaan Sangat Gampang Ciduk Silfester

Jumat, 02 Januari 2026 | 03:01

Pilkada Lewat DPRD Sudah Pasti Ditolak

Jumat, 02 Januari 2026 | 02:37

Resolusi 2026 Rismon Sianipar: Makzulkan Gibran Wapres Terburuk

Jumat, 02 Januari 2026 | 02:13

Kata Golkar Soal Pertemuan Bahlil, Dasco, Zuhas dan Cak Imin

Jumat, 02 Januari 2026 | 02:10

Penumpang TransJakarta Minta Pelaku Pelecehan Seksual Ditindak Tegas

Jumat, 02 Januari 2026 | 01:38

Bulgaria Resmi Gunakan Euro, Tinggalkan Lev

Jumat, 02 Januari 2026 | 01:21

Selengkapnya