Berita

Miami Heat

Olahraga

Heat Kandangin Banteng

Final Playoff Wilayah Timur
SABTU, 28 MEI 2011 | 05:08 WIB

RMOL. Tim favorit Miami Heat memas­tikan tiket ke final mewakili Wi­layah Timur setelah menga­lah­kan Chicago Bulls 83-80 di partai kelima ba­bak final playoff. Total, Heat unggul 4-1 atas Si Banteng.

Di partai pun­cak, Heat akan menantang Dallas Mavericks yang mewakili Wilayah Barat. Pertarungan pertama akan dimainkan di kan­dang Heat, Rabu (1/6) mendatang.

Meski bermain di hadapan pendukung Bulls, trio All Star Heat yang bermaterikan LeBron James, Dwyane Wade dan Chris Bosh tampil ciamik.


James mencetak nilai tertinggi dengan 28 poin dan 11 rebound. Sedangkan, Wade, melesakkan 21 poin dan Chris Bosh 20 poin dan sepuluh rebound.

Di kubu Bulls, Derrick Rose hanya membukukan 25 angka plus lima rebound. Selain Rose, Luol Deng dan Ronnie Brewer yang mencetak dua digit angka, masing-masing dengan 18 dan 10 angka.

Pelatih Heat, Erik Spoelstra langsung memuji penampilang anak-anak asuhnya yang tampil bagus di kandang lawan. “Me­re­­ka sangat hebat. Kami memi­liki beberapa pemain khusus yang ketika kita butuh untuk me­nye­lamatkan, mereka selalu ada,” kata Spoelstra.

“Kami mam­pu memberikan yang terbaik untuk tim. Kemena­ngan ini sulit dipercaya karena Bulls bermain cukup bagus,” ko­menter James.

Menghadapi Mavs di partai puncak, James berjanji akan mem­berikan hasil terbaik bagi tim­nya. “Mavs bukan lawan yang mudah dikalahkan, tapi dengan kerjasama tim yang apik semuanya bisa terjawab,” katanya.   [RM]

Populer

Mantan Jubir KPK Tessa Mahardhika Lolos Tiga Besar Calon Direktur Penyelidikan KPK

Rabu, 24 Desember 2025 | 07:26

Kejagung Copot Kajari Kabupaten Tangerang Afrillyanna Purba, Diganti Fajar Gurindro

Kamis, 25 Desember 2025 | 21:48

Sarjan Diduga Terima Proyek Ratusan Miliar dari Bupati Bekasi Sebelum Ade Kuswara

Jumat, 26 Desember 2025 | 14:06

Mantan Wamenaker Noel Ebenezer Rayakan Natal Bersama Istri di Rutan KPK

Kamis, 25 Desember 2025 | 15:01

8 Jenderal TNI AD Pensiun Jelang Pergantian Tahun 2026, Ini Daftarnya

Rabu, 24 Desember 2025 | 21:17

Camat Madiun Minta Maaf Usai Bubarkan Bedah Buku ‘Reset Indonesia’

Selasa, 23 Desember 2025 | 04:16

Adik Kakak di Bekasi Ketiban Rezeki OTT KPK

Senin, 22 Desember 2025 | 17:57

UPDATE

Tak Pelihara Buzzer, Prabowo Layak Terus Didukung

Jumat, 02 Januari 2026 | 04:14

Stasiun Cirebon Dipadati Penumpang Arus Balik Nataru

Jumat, 02 Januari 2026 | 04:00

SBY Pertimbangkan Langkah Hukum, Mega Tak Suka Main Belakang

Jumat, 02 Januari 2026 | 03:34

Pilkada Lewat DPRD Cermin Ketakutan terhadap Suara Rakyat

Jumat, 02 Januari 2026 | 03:26

Jika Mau Kejaksaan Sangat Gampang Ciduk Silfester

Jumat, 02 Januari 2026 | 03:01

Pilkada Lewat DPRD Sudah Pasti Ditolak

Jumat, 02 Januari 2026 | 02:37

Resolusi 2026 Rismon Sianipar: Makzulkan Gibran Wapres Terburuk

Jumat, 02 Januari 2026 | 02:13

Kata Golkar Soal Pertemuan Bahlil, Dasco, Zuhas dan Cak Imin

Jumat, 02 Januari 2026 | 02:10

Penumpang TransJakarta Minta Pelaku Pelecehan Seksual Ditindak Tegas

Jumat, 02 Januari 2026 | 01:38

Bulgaria Resmi Gunakan Euro, Tinggalkan Lev

Jumat, 02 Januari 2026 | 01:21

Selengkapnya