Berita

Jefferson S/ist

Walikota Golkar Diganjar Sembilan Tahun Penjara

SELASA, 10 MEI 2011 | 13:11 WIB | LAPORAN: ADE MULYANA

RMOL. Walikota non-aktif Kota Tomohon, Jefferson S Rumanjar, dihukum sembilan tahun penjara. Jeferson terbukti telah mengkorupsi dana APBD Tomohon tahun anggaran 2006-2008.

Selain menjatuhkan hukuman sembilan tahun penjara, Jefferson juga dijatuhi hukuman denda sebesar Rp 200 juta.

"Bila denda tersebut tidak dibayar maka diganti kurungan pidana salama dua bulan," kata Ketua Majelis Hakim Tindak Pidana Korupsi (Tipikor), Jupriadi, saat membacakan putusan bagi Jefferson, di Pengadilan Tipikor, Jakarta (Selasa, 10/5).


Hakim menilai Jefferson terbukti telah menyelewengkan APBD Tomohon untuk bantuan sosial sehingga merugikan negara sebesar Rp 33,7 miliar. Karena telah mengembalikan uang sejumlah Rp 1,5 miliar ke BPK dan Rp 1,2 miliar ke KPK, hakim meminta politisi Golkar itu membayarkan uang sisanya.

"Menghukum terdakwa dengan membayar uang penganti sebesar Rp 31,1 miliar dengan ketentuan bila terdakwa tak membayar selama waktu satu bulan maka harta benda terdakwa akan disita. Bila harta tak mencukupi maka akan di pidana selama dua tahun," tutup Jupriadi. [yan]

Populer

Kajian Online Minta Maaf ke SBY dan Demokrat

Senin, 05 Januari 2026 | 16:47

Connie Nilai Istilah Sabotase KSAD Berpotensi Bangun Framing Ancaman di Tengah Bencana

Rabu, 31 Desember 2025 | 13:37

Dicurigai Ada Kaitan Gibran dalam Proyek Sarjan di Kabupaten Bekasi

Senin, 29 Desember 2025 | 00:40

Eggi Sudjana, Kau yang Memulai Kau yang Lari

Senin, 29 Desember 2025 | 01:10

Kasus Suap Proyek di Bekasi: Kedekatan Sarjan dengan Wapres Gibran Perlu Diusut KPK

Senin, 29 Desember 2025 | 08:40

Arahan Tugas

Sabtu, 03 Januari 2026 | 11:54

Prabowo Hampir Pasti Pilih AHY, Bukan Gibran

Minggu, 04 Januari 2026 | 06:13

UPDATE

Bakamla Kirim KN. Singa Laut-402 untuk Misi Kemanusiaan ke Siau

Jumat, 09 Januari 2026 | 05:40

Intelektual Muda NU: Pelapor Pandji ke Polisi Khianati Tradisi Humor Gus Dur

Jumat, 09 Januari 2026 | 05:22

Gilgamesh dan Global Antropogenik

Jumat, 09 Januari 2026 | 04:59

Alat Berat Tiba di Aceh

Jumat, 09 Januari 2026 | 04:45

Program Jatim Agro Sukses Sejahterakan Petani dan Peternak

Jumat, 09 Januari 2026 | 04:22

Panglima TNI Terima Penganugerahan DSO dari Presiden Singapura

Jumat, 09 Januari 2026 | 03:59

Ramadhan Pohan, Pendukung Anies yang Kini Jabat Anggota Dewas LKBN ANTARA

Jumat, 09 Januari 2026 | 03:45

Mengawal Titiek Soeharto

Jumat, 09 Januari 2026 | 03:25

Intelektual Muda NU Pertanyakan Ke-NU-an Pelapor Pandji Pragiwaksono

Jumat, 09 Januari 2026 | 02:59

Penampilan TNI di Pakistan Day Siap Perkuat Diplomasi Pertahanan

Jumat, 09 Januari 2026 | 02:42

Selengkapnya