Berita

Legenda MotoGP Valentino Rossi dan Direktur Utama Pertamina, Simon Aloysius Mantiri. (Foto: Dok. Pertamina)

Olahraga

Valentino Rossi Berkunjung ke Pertamina Luncurkan Motor Livery Indonesia

SELASA, 00 0 | 00:00 WIB | LAPORAN: DIKI TRIANTO

Legenda MotoGP Valentino Rossi bersama VR46 Racing Team melakukan kunjungan ke Grha Pertamina, pada Selasa, 30 September 2025.

Kunjungan Rossi disambut hangat Direktur Utama Pertamina, Simon Aloysius Mantiri. Pada kesempatan tersebut tim Pertamina Enduro VR46 Racing Team juga menghadirkan livery khusus bertema Indonesia.

"Dukungan penonton Indonesia sangat luar biasa dan memberikan semangat tambahan bagi kami untuk pertandingan besok. Livery ini adalah cara kami mengungkapkan terima kasih dan merayakan kebersamaan dengan para penggemar Indonesia," ujar Rossi.


Pada kesempatan yang sama, Dirut Simon menyebut kerja sama antara Pertamina dan VR46 Racing Team sama-sama memberikan keuntungan yang sangat baik.

"Bersama legenda MotoGP dan VR46 Racing Team bisa memperkuat Pertamina di kancah global. Dan ini sama-sama memberikan keuntungan bagi kedua belah pihak," ungkap Simon.

Simon menegaskan kerja sama Pertamina dengan VR46 juga merupakan wujud Pertamina sebagai perusahaan energi nasional Indonesia mampu bersaing dan berdiri tegak di panggung motorsport dunia.

“Ini adalah tentang menunjukkan kepada dunia bahwa Pertamina, mampu bersaing dan berdiri dengan bangga di ajang motorsport global,” ujar Simon.

Populer

Kajian Online Minta Maaf ke SBY dan Demokrat

Senin, 05 Januari 2026 | 16:47

Prabowo Hampir Pasti Pilih AHY, Bukan Gibran

Minggu, 04 Januari 2026 | 06:13

Menanti Nyali KPK Panggil Jokowi di Kasus Kuota Haji

Minggu, 11 Januari 2026 | 08:46

Taktik Pecah Belah Jokowi Tak akan Berhasil

Sabtu, 10 Januari 2026 | 06:39

Pendukung Jokowi Kaget Dipolisikan Demokrat

Rabu, 07 Januari 2026 | 13:00

Penculikan Maduro Libatkan 32 Pesawat Buatan Indonesia

Selasa, 06 Januari 2026 | 13:15

Mahfud MD: Mas Pandji Tenang, Nanti Saya yang Bela!

Rabu, 07 Januari 2026 | 05:55

UPDATE

Sultan Usul Hanya Gubernur Dipilih DPRD

Rabu, 14 Januari 2026 | 16:08

Menlu Serukan ASEAN Kembali ke Tujuan Awal Pembentukan

Rabu, 14 Januari 2026 | 16:03

Eks Bupati Dendi Ramadhona dan Barbuk Korupsi SPAM Diserahkan ke Jaksa

Rabu, 14 Januari 2026 | 16:00

Hakim Ad Hoc: Pengadil Juga Butuh Keadilan

Rabu, 14 Januari 2026 | 15:59

Mens Rea Pandji: Kebebasan Bicara Bukan Berarti Kebal Hukum

Rabu, 14 Januari 2026 | 15:50

Pemblokiran Grok Harus Diikuti Pengawasan Ketat Aplikasi AI

Rabu, 14 Januari 2026 | 15:37

Alasan Pandji Pragiwaksono Tak Bisa Dijerat Pidana

Rabu, 14 Januari 2026 | 15:31

Korupsi Aluminium Inalum, Giliran Dirut PT PASU Masuk Penjara

Rabu, 14 Januari 2026 | 15:27

Raja Juli Tunggu Restu Prabowo Beberkan Hasil Penyelidikan ke Publik

Rabu, 14 Januari 2026 | 15:27

Hakim Ad Hoc Ternyata Sudah 13 Tahun Tak Ada Gaji Pokok

Rabu, 14 Januari 2026 | 15:23

Selengkapnya