Dimensy.id Mobile
Dimensy.id
Apollo Solar Panel

Hari Lahir Pancasila, Ganjar: Yuk, Hormati Agama Dan Saling Bantu

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/diki-trianto-1'>DIKI TRIANTO</a>
LAPORAN: DIKI TRIANTO
  • Selasa, 01 Juni 2021, 13:33 WIB
Hari Lahir Pancasila, Ganjar: Yuk, Hormati Agama Dan Saling Bantu
Gubernur Jawa Tengah, Ganjar Pranowo dalam peringatan Hari Lahir Pancasila di Semarang/RMOLJateng
rmol news logo Gubernur Jawa Tengah, Ganjar Pranowo meminta seluruh elemen masyarakat mengimplementasikan Pancasila sebagai ideologi bangsa.

Ganjar menjelaskan, implementasi Pancasila dalam kehidupan sehari-hari bisa dilakukan dengan tindakan-tindakan nyata.

"Misalnya terkait implementasi sila pertama, Ketuhanan Yang Maha Esa bisa dilakukan dengan saling menghormati antaragama," kata Ganjar usai memperingati Hari Lahir Pancasila, di Semarang, Selasa (1/6).

Ganjar juga menyebut implementasi sila kedua, Kemanusiaan yang Adil dan Beradab. Menurutnya, sila tersebut dapat diwujudkan dengan saling membantu mereka yang memerlukan.

"Yuk kita saling menghormati antaragama, jangan saling meniadakan. Kemudian kita punya rasa, tenggang rasa, maka kemudian saling membantu apalagi dalam kondisi Covid-19 seperti ini, bantulah yang di sekitarnya. Itu contoh saja," tambahnya.

Lebih lanjut, dalam kondisi pandemi seperti ini implementasi sila ketiga, Persatuan Indonesia sangat diperlukan. Persatuan itu dibutuhkan untuk menghadapi tantangan yang kian beragam. Baik dalam hal ideologi maupun ilmu pengetahuan teknologi dan lainnya.

Nilai persatuan ini juga menjadi bekal untuk mewujudkan masyarakat yang bijaksana dan mengedepankan musyawarah sehingga bisa tercapai keadilan sosial bagi seluruhnya.

"Saya kira itu yang tadi menjadi catatan penting. Maka narasi dan contoh baik musti dimunculkan, baik di dunia nyata maupun dalam dunia virtual, sehingga masyarakat memiliki semangat yang baik juga," tutup Ganjar diberitakan Kantor Berita RMOLJateng. rmol news logo article

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA