Dimensy.id Mobile
Dimensy.id
Apollo Solar Panel

Demokrat: AHY Moncer Karena Sukses Koalisi Dengan Rakyat

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/raiza-andini-1'>RAIZA ANDINI</a>
LAPORAN: RAIZA ANDINI
  • Senin, 24 Mei 2021, 01:28 WIB
Demokrat: AHY Moncer Karena Sukses Koalisi Dengan Rakyat
Kepala Badan Komunikasi Strategis DPP Partai Demokrat Herzaky Mahendra Putra/Net
rmol news logo Partai Demokrat mengapresiasi masyarakat yang mempercayakan Ketua Umum Partai Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) untuk menjadi salah satu kandidat calon presiden di 2024 mendatang.

Dalam beberapa hasil survei, sejumlah survei nama AHY kerap moncer.

Kepala Badan Komunikasi Strategis DPP Partai Demokrat Herzaky Mahendra Putra menyampaikan, moncernya AHY di sejumlah survei politik untuk elektabilitas 2024 mendatang.

Sebabnya, AHY selama menjabat sebagai Ketua Umum Partai Demokrat melakukan kerja nyata dan berkoalisi dengan rakyat.

“Konsistensi yang kami lakukan selama setahun terakhir ini ya dengan kerja-kerja politik nyata langsung di rakyat ya, bahkan tagline kami berkoalisi dengan rakyat itu ternyata membuahkan hasil yang sangat sangat positif dan trendnya menunjukkan terus naik gitu,” kata Herzaky  dalam rilis survei Puspoll secara virtual bertemakan  ”Menakar Peluang Capres 2024 dan Tantangan Poros Partai Islam”, Minggu (23/5).

Menyinggung nama AHY moncer karena adanya kisruh KLB Partai Demokrat, Herzaky pun tidak memungkiri hal tersebut.

"Kenapa? karena publik memberikan apresiasi keberhasilan kami kemarin itu Demokrat misalnya menang melawan bapak Moeldoko ya itu karena publik memberikan apresiasi bagaimana kami Partai Demokrat bisa solid menghadapi abuse of power dari oknum kekuasaan itu,” katanya.

“Dan bagaimana yang selama ini pemimpin yang katanya levelnya hanya mayor ternyata hanya seorang jenderal purnawirawan dan seorang KSP pun bisa tumbang kasarnya begitu kalau kita bicara,” imbuhnya.

Herzaky menambahkan, apresiasi publik sangat tinggi kepada AHY tak lain karena kuatnya konsolidasi internal Partai Demokrat.

Selain itu, AHY juga memiliki kecepatan serta ketepatan dalam pengambilan keputusan dalam struktur partai dari kader paling rendah hingga tinggi di pusat.

"Yang menjadi pertanyaan besar tadi lagi lagi adalah bahwa boleh saja kita punya elektabilitas setinggi langit ketujuh gitu ya, tapi kalau kita tidak punya tiket ya mohon maaf,” katanya.

Saat ini fokus Partai Demokrat untuk memajukan AHY sebagai calon presiden mendapatkan tiket dan berkoalisi dengan sejumlah partai politik agar lolos presidential threshold.rmol news logo article

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA