Dimensy.id Mobile
Dimensy.id
Apollo Solar Panel

Satu Lagi Gereja Di Swedia Jadi Target Vandalisme, Pelaku Belum Ditemukan

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/sarah-meiliana-gunawan-1'>SARAH MEILIANA GUNAWAN</a>
LAPORAN: SARAH MEILIANA GUNAWAN
  • Kamis, 19 November 2020, 15:31 WIB
Satu Lagi Gereja Di Swedia Jadi Target Vandalisme, Pelaku Belum Ditemukan
Gereja di Gothenburg, Swedia jadi target vandalisme/Net
rmol news logo Sebuah gereja di Swedia menjadi target vandalisme oleh pelaku yang belum diketahui identitasnya.

Gereja Backla di distrik Hisings Backa, Gothenburg telah dirusak dengan cara dibakar.

Jurubicara kepolisian, Hans-Jorgen Ostler mengatakan, pelaku berusaha membakar pintu gerbang di belakang gereja, tetapi untung api tidak berkobar. Beberapa jendela juga dihancurkan dengan batu.

Walaupun laporan kerusakan telah dibuat, pelaku belum diketahui dan ditangkap.

"Bisa saja seseorang yang frustasi dengan doktrin Kristen, bisa juga seseorang yang dibuat marah oleh masyarakat luas. Ada banyak sekali alasan spekulatif yang berbeda mengapa seseorang dapat melakukan ini. Kami tidak bisa mengecualikan apapun," kata Ostler, seperti dikutip Sputnik, Kamis (19/11).

Gereja Backa terletak di pusat distrik, tetapi berada di wilayah terpencil di atas bukit yang kerap menjadi wilayah penjualan obat terlarang.

Kurang dari sepekan yang lalu, Gereja Katolik di Heden, pusat Gothenburg juga dirusak.

Di sana, kain altar telah ditarik, dan beberapa tempat lilin rusak. Selain itu, sebuah mimbar yang dipasang di gereja itu terbalik dan buku-buku himne berserakan di lantai.

Lembaga think-tank Gatestone Institute melaporkan, pada 2019, sekitar 3.000 gereja di Eropa dan bangunan Kristen lainnya menjadi sasaran kejahatan. rmol news logo article

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA