Dimensy.id Mobile
Dimensy.id
Apollo Solar Panel

Menpora Imam Kenalkan Jenis Olahraga Terbaru Di Indonesia

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/'></a>
LAPORAN:
  • Minggu, 11 Juni 2017, 03:00 WIB
Menpora Imam Kenalkan Jenis Olahraga Terbaru Di Indonesia
Menpora Main Futsal/RMOL
rmol news logo Di sela-sela kunjungan kerjanya ke Bandung, Jawa Barat, Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora) Imam Nahrawi bermain olahraga futsal di lapangan indoor futsal Solokan Jeruk, Bandung, Jawa Barat, Sabtu (10/6) malam.

Meski bulan puasa Ramadhan, Menpora ingin puasa jangan dijadikan penghalang kita berolahraga entah sebelum berbuka puasa atau seusai sholat tarawih.

"Pada semangat semua ya. Puasa jangan jadi halangan berolahraga. Olahraga harus dijadikan sebagai gaya hidup sehat segala lapisan masyarakat. Selain futsal saya sering bermain bulutangkis, bersepeda dan sebagainya, seperti besok saya akan bersepeda sejauh 17 km di Kutai Kartanegara, Kalimantan Timur," ujar Imam.

Menurut Imam waktu yang pas untuk berolahraga selama Ramadhan yakni sebelum berbuka puasa atau setelah melaksanakan shalat taraweh.

"Di bulutangkis saya sedang nekunin 3 on 3 yaitu bermain bulutangkis tiga lawan tiga, kan ada single, double tu sekarang triple, bagus sekali makanya temen-temen harus coba, selamat berolahraga, siapa yang tidak berolahraga saya bekukan," pungkas Imam.

Menpora didampingi Staf Khusus Pemuda olahraga Zainul Munasichin bermain futsal bersama anggota DPR RI Jawa Barat Cucun Achmad Samsurijal, dan Asep Samsuddin serta Kapolsek Solokan Jeruk Widdy Sindunoto. Imam pun dalam kesempatan itu mengenalkan jenis olahraga baru di Indonesia.

"Olahraga baru ini namanya headist, headist ini olahraga yang fondasinya tenis meja tetapi menggunakan kepala untuk memukul bola dan itu lebih capek dari tenis meja," demikian Imam.[san]

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA