Berita

Sekjen DPP PSI Raja Juli Antoni (kedua dari kanan) bersama Ketum PSI Kaeang Pangarep (tengah). (Foto: Dokumentasi PSI)

Politik

Rusdi Masse Disebut Raja Juli sebagai ‘Jokowinya Sulsel’

KAMIS, 29 JANUARI 2026 | 19:40 WIB | LAPORAN: FAISAL ARISTAMA

Bergabungnya mantan politikus Nasdem, Rusdi Masse Mappasessu disambut baik Sekretaris Jenderal (Sekjen) DPP PSI Raja Juli Antoni.

Ia menyebut Rusdi Masse sebagai figur yang memiliki karakter kepemimpinan kuat seperti Presiden ke-7 Joko Widodo (Jokowi). 

“Bang Rusdi adalah tokoh yang luar biasa, kita lihat beliau ini saya kira Jokowinya Sulawesi Selatan, tipikalnya tidak banyak bicara tapi banyak bekerja,” ujarnya dalam keterangan resmi, Kamis, 29 Januari 2026.


Menteri Kehutanan ini menilai gaya kepemimpinan Rusdi Masse Mappasessu yang fokus pada kerja nyata sejalan dengan semangat PSI. 

Terkait posisi Rusdi Masse di internal partai, Raja Juli menegaskan PSI akan memberikan tempat yang strategis dan terhormat.

“Energi positif itu yang insya Allah tidak hanya bermanfaat bagi Sulawesi Selatan tapi juga untuk Indonesia. Oleh karena itu Pak RSM akan ditempatkan pada struktur yang paling baik, terhormat di DPP PSI,” jelasnya.

Raja Juli menegaskan bahwa PSI merupakan partai yang terbuka bagi berbagai kalangan, baik muda maupun senior. Menurutnya, pengalaman politik para tokoh senior sangat dibutuhkan dalam membangun kekuatan legislatif.

"PSI kan kita sebutkan sebagai partai yang terbuka, anak mudanya banyak, para senior yang sudah memiliki pengalaman berpolitik kita butuhkan untuk memberitahu jalan menuju DPRD, DPR RI,” ujarnya.

Ia menilai kombinasi antara energi anak muda dan pengalaman tokoh senior menjadi kekuatan utama PSI ke depan. Sinergi ini diyakini mampu memperluas basis dukungan partai di berbagai daerah.

“Kombinasi antara tua dan muda, profesional, pengusaha, masyarakat kota maupun desa, insyaallah bareng-bareng PSI akan menjadi partai yang signifikan di Senayan,” kata Raja Juli.

Bergabungnya Rusdi Masse diumumkan langsung oleh Ketua Umum PSI Kaesang Pangarep dalam pembukaan Rakernas PSI di Makassar, Sulawesi Selatan (Sulsel) pada hari ini, Kamis, 29 Januari 2026

Rusdi Masse diketahui merupakan kader senior Partai Nasdem yang sebelumnya menjabat sebagai mantan Ketua DPW Partai Nasdem Sulawesi Selatan sekaligus Wakil Ketua Komisi III DPR.


Populer

Enam Pengusaha Muda Berebut Kursi Ketum HIPMI, Siapa Saja?

Kamis, 22 Januari 2026 | 13:37

Rakyat Lampung Syukuran HGU Sugar Group Companies Diduga Korupsi Rp14,5 Triliun Dicabut

Kamis, 22 Januari 2026 | 18:16

Kasi Intel-Pidsus Kejari Ponorogo Terseret Kasus Korupsi Bupati Sugiri

Rabu, 21 Januari 2026 | 14:15

KPK Dikabarkan OTT Walikota Madiun Maidi

Senin, 19 Januari 2026 | 15:23

Eggi Sudjana Kerjain Balik Jokowi

Selasa, 20 Januari 2026 | 15:27

Hologram di Ijazah UGM Jadi Kuncian Mati, Jokowi Nyerah Saja!

Senin, 26 Januari 2026 | 00:29

KPK Amankan Dokumen dan BBE saat Geledah Kantor Dinas Perkim Pemkot Madiun

Rabu, 28 Januari 2026 | 11:15

UPDATE

Golkar: Pengganti Adies Kadir di DPR Caleg Suara Terbanyak Berikutnya

Kamis, 29 Januari 2026 | 16:18

Nasib Generasi Emas Terancam Gegara Purbaya Belum Terapkan Cukai MBDK

Kamis, 29 Januari 2026 | 16:16

PAN Dukung Ambang Batas Parlemen Nol Persen dengan Fraksi Terbatas

Kamis, 29 Januari 2026 | 16:10

IHSG Mulai Stabil Usai OJK Respons Peringatan MSCI Terkait Status Pasar Frontier

Kamis, 29 Januari 2026 | 16:05

Amdatara Konsolidasikan Industri AMDK, Perkuat Kolaborasi dengan Pemda

Kamis, 29 Januari 2026 | 15:55

41 Desa di Kabupaten Bekasi Banjir Usai Diterpa Hujan Lebat

Kamis, 29 Januari 2026 | 15:53

Pesawat Jatuh di Kolombia, Seluruh Penumpang Tewas Termasuk Anggota DPR

Kamis, 29 Januari 2026 | 15:51

IHSG Anjlok Dua Hari, Momentum Perbaikan Pasar Modal

Kamis, 29 Januari 2026 | 15:48

Harga CPO Terkerek Lonjakan Minyak Mentah Dunia

Kamis, 29 Januari 2026 | 15:45

PAN Dukung MK Hapus Ambang Batas Parlemen

Kamis, 29 Januari 2026 | 15:42

Selengkapnya